Kisruh Konser NCT 127 Jakarta Sebabkan 30 Orang Pingsan, Raut Cemas Member Jadi Sorotan
05 November 2022 |
09:53 WIB
Konser NCT 127 bertajuk NEO CITY: JAKARTA – THE LINK menambah rentetan konser yang harus dihentikan secara tidak baik-baik. Pasalnya, konser yang digelar dalam dua hari itu diwarnai kisruh berdesakan dan aksi saling dorong antar sesama penonton.
Baru menjalani hari pertama konsernya, NCT 127 harus terpaksa memberhentikan konser secara mendadak untuk gelaran hari pertama karena menyebabkan 30 orang pingsan.
Mengambil tempat di kawasan Indonesia Convetion Exhibition atau ICE BSD, Tangerang Selatan, mulanya konser tampak berjalan tertib dengan antusiasme para penggemar NCT 127 yang mengambil posisi secara rapi.
Kemudian, kondisi mulai tidak kondusif saat penonton merangsek melewati batas pagar untuk mendapat interkaksi lebih dengan para member NCT 127 di area panggung. Ketertiban di area standing concert tersebut mulai kacau dan membuat konser terpaksa dihentikan.
Kerumunan di tengah konser semakin tidak terkendali. NCT 127 pun harus mengurungkan niat menyanyikan lagu teranyar mereka berjudul 2 Baddies yang baru rilis 16 September 2022 lalu. Haechan dan kawan-kawan langsung meninggalnya panggung setelah selesai menyanyikan lagu berjudul Touch.
Kabar pemberhentian konser sebelum waktu yang ditentukan ini juga telah dikonfirmasi oleh pihak promotor Dyandra Global Edutainment. Melalui akun Instagramnya, promotor menyebut harus mengambil keputusan pemberhetian ini demi keselamatan para penonton.
“Dyandra Global Edutainment selaku promotor NCT 127 2nd TOUR NEO CITY: Jakarta The LINK menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya atas pemberhentian konser hari ini sebelum waktunya. Keputusan ini dibuat demi keamanan dan keselamatan para penonton,” kata pihak promotor dari akun Instagram resminya.
Sebelum konser dihentikan, para member NCT 127 tampak memasang raut cemas dengan kejadian yang ada. Setelah berkabung karena tragedi Itaewon beberapa waktu lalu, para member dihadapkan dengan situasi tak kondusif dalam konsernya kali ini.
Jaehyun dan member lainnya berkali-kali mengingatkan para penggemar untuk memberi ruang dan slaing menjaga jarak aman untuk menghindari kerusuhan. Raut cemas yang terpaut di wajah para member pun menjadi sorotan.
Pihak promotor pun memastikan bahwa konser hari kedua yang akan dimulai lebih cepat, pukul 14:00 WIB, akan tetap berlangsung dengan menambahkan lebih banyak petugas paramedis dan tenaga keamanan. Mereka juga bekerja sama dengan pihak kepolisian setempat. “Kami berharap untuk para penonton day 2 untuk dapat menjaga prosedur keselamatan selama acara berlangsung,” tegas Dyandra.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Baru menjalani hari pertama konsernya, NCT 127 harus terpaksa memberhentikan konser secara mendadak untuk gelaran hari pertama karena menyebabkan 30 orang pingsan.
Mengambil tempat di kawasan Indonesia Convetion Exhibition atau ICE BSD, Tangerang Selatan, mulanya konser tampak berjalan tertib dengan antusiasme para penggemar NCT 127 yang mengambil posisi secara rapi.
Kemudian, kondisi mulai tidak kondusif saat penonton merangsek melewati batas pagar untuk mendapat interkaksi lebih dengan para member NCT 127 di area panggung. Ketertiban di area standing concert tersebut mulai kacau dan membuat konser terpaksa dihentikan.
tandain mba-mba ini, malu-maluin aja.
— ayaaaw (@markbasreng) November 4, 2022
we are so sorry, NCT 127
we are so sorry, NCT 127
we are so sorry, NCT 127
we are so sorry, NCT 127
we are so sorry, NCT 127
we are so sorry, NCT 127#SAYSORRYFORNCT127#TheLinkinJKT@NCTsmtown_127
cr.hyungieo pic.twitter.com/P7QkEdMSDD
Kerumunan di tengah konser semakin tidak terkendali. NCT 127 pun harus mengurungkan niat menyanyikan lagu teranyar mereka berjudul 2 Baddies yang baru rilis 16 September 2022 lalu. Haechan dan kawan-kawan langsung meninggalnya panggung setelah selesai menyanyikan lagu berjudul Touch.
Kabar pemberhentian konser sebelum waktu yang ditentukan ini juga telah dikonfirmasi oleh pihak promotor Dyandra Global Edutainment. Melalui akun Instagramnya, promotor menyebut harus mengambil keputusan pemberhetian ini demi keselamatan para penonton.
“Dyandra Global Edutainment selaku promotor NCT 127 2nd TOUR NEO CITY: Jakarta The LINK menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya atas pemberhentian konser hari ini sebelum waktunya. Keputusan ini dibuat demi keamanan dan keselamatan para penonton,” kata pihak promotor dari akun Instagram resminya.
Sebelum konser dihentikan, para member NCT 127 tampak memasang raut cemas dengan kejadian yang ada. Setelah berkabung karena tragedi Itaewon beberapa waktu lalu, para member dihadapkan dengan situasi tak kondusif dalam konsernya kali ini.
Jaehyun dan member lainnya berkali-kali mengingatkan para penggemar untuk memberi ruang dan slaing menjaga jarak aman untuk menghindari kerusuhan. Raut cemas yang terpaut di wajah para member pun menjadi sorotan.
Malu"in njirrrrr. It's f**king worstpic.twitter.com/sv84OOQVAm
— FIQA (@DYoungurly) November 4, 2022
Pihak promotor pun memastikan bahwa konser hari kedua yang akan dimulai lebih cepat, pukul 14:00 WIB, akan tetap berlangsung dengan menambahkan lebih banyak petugas paramedis dan tenaga keamanan. Mereka juga bekerja sama dengan pihak kepolisian setempat. “Kami berharap untuk para penonton day 2 untuk dapat menjaga prosedur keselamatan selama acara berlangsung,” tegas Dyandra.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.