Ilustrasi bermain bas (sumber gambar Unsplash/Krisztián Reischl)

6 Teknik Dasar Bermain Bas Buat Pemula

05 October 2022   |   14:08 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

Instrumen bas merupakan alat musik yang secara bentuk hampir menyerupai gitar. Hanya, perbedaannya, bas ini memiliki ketebalan senar yang berbeda dan hanya terdiri dari empat senar. Suara yang dihasilkan pun berbeda satu sama lainnya. Jika kalian tertarik mempelajari alat musik ini, kuy kita belajar bareng

Meski serupa dengan gitar, tapi memainkan gitar bas membutuhkan usaha yang lebih ekstra. Sebab senarnya cenderung lebih tebal dibandingkan dengan gitar biasa. Selain itu, bas memiliki teknik-teknik sendiri untuk menghasilkan suara yang khas dan terdengar nyaring.

Baca juga: Terjual Rp7,1 Miliar, Gitar Bass Paul McCartney Jadi yang Termahal di Dunia

Gitar bas biasanya memiliki leher lebih panjang bila dibandingkan gitar biasa. Alat musik dawai ini juga ada berbagai jenis untuk mengiringi permainan musik, seperti kontra bas, selo bas, bas fretless, dan bas listrik.

Kontra bas dan selo bas biasanya digunakan untuk mengiringi pertunjukan opera atau orkestra. Sementara itu, bas fretless adalah jenis bas yang tidak memilih kolom, dan terakhir, bas listrik adalah jenis bas yang umumnya ditemui di grup band Indonesia.

Nah, bagi yang tertarik ingin belajar bermain gitar bas, berikut beberapa teknik yang sering digunakan para bassist profesional yang dihimpun Hypeabis.id dari berbagai sumber. Simak ya.
 

1. Alternate Picking

Teknik ini merupakan cara bermain bas yang paling dasar dan sering dipelajari oleh pemula untuk mencoba belajar bermain gitar bas. Dalam teknik ini, Genhype bisa memetik dengan dua jari secara bergantian. Jari yang umumnya digunakan adalah jari tengah dan telunjuk.
 

2. Picking Style

Untuk memainkan teknik ini, kalian harus menggunakan alat khusus yang bernama pick. Adapun, pick biasanya digunakan oleh pemain gitar, tapi tak jarang juga pemain bas yang menggunakan alat ini. Dengan pick, suara yang dihasilkan bas akan lebih tajam dan khas.
 

3. Tapping

Teknik tapping biasanya dilakukan dengan cara menekan senar gitar bas dengan  ujung jari pada fretnya. Logika ini hampir sama dengan ketika Genhype memencet tombol keyboard pada komputer. Tetapi saat melakukan hal itu,  geser sedikit jari kalian seperti saat mencolek teman atau pacar. 
 

4. Slapp

Teknik slap atau menampar memang sering menjadi ciri khas seorang bassist untuk memberi ciri khas suara alat musiknya. Dasar teknik ini adalah memukul bas dengan jempol atau telapak tangan, sehingga bunyi yang dihasilkan lebih mirip suara perkusi.
 

5. Popping

Popping merupakan teknik bermain gitar bas dengan cara menarik senar lalu melepaskannya kembali sehingga akan beradu dengan fret. Hasil suara yang ditimbulkan cenderung lebih nyaring dan menghentak. Teknik ini juga memiliki banyak jenis, salah satunya adalah double pluck, yakni menarik dua senar secara bersamaan. 
 

6. String Bending

Cara memainkan teknik ini adalah dengan menekan senar yang ada pada hedstock, atau bagian ujung bas tempat biasa Genhype memutar bandul untuk menyetem. Teknik ini dilakukan bebarengan pada saat senar bas dipetik. Bunyi suara yang dihasilkan akan mendengung pada seluruh nada yang dimainkan.

Baca juga: Baron Legacy Foundation Rilis Pedal Gitar Edisi Terbatas Karya Aria Baron

(Baca artikel lainnya di Google News)

Editor: Dika Irawan

SEBELUMNYA

Minum Kopi Bikin Jantungan? Simak Faktanya Yuk!

BERIKUTNYA

Terinspirasi dari Tenun Sutera Garut, Klamby Luncurkan Koleksi The Tudor Rose Series

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: