Beberapa pembicara di acara konferensi pers Justice World Tour di Jakarta Pusat, Kamis (24/3/2022)-Sumber gambar: Luke Andaresta/Hypeabis.id

Bukan di Stadion Utama, Ini Alasan Konser Justin Bieber Digelar di Stadion Madya GBK

24 March 2022   |   18:26 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Justin Bieber akan menggelar konser Justice World Tour di Indonesia. Konser tersebut akan dihelat pada 3 November 2022 di Stadion Madya Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta. Ini akan menjadi konser kedua Justin Bieber di Indonesia, setelah sebelumnya pernah menggelar konser di Tanah Air pada 2011 silam.

Kabar ini pun disambut riuh oleh para Beliebers–sebutan fans Justin Bieber–di Indonesia. Konser ini akan menjadi momen mereka bertemu dan melihat langsung aksi musisi asal Kanada itu di atas panggung.

Meski begitu, tak sedikit dari penggemar yang mempertanyakan mengapa konser tersebut tidak digelar di Stadion Utama GBK, yang kapasitasnya cenderung lebih besar. Terkait hal itu, pihak PK Entertainment, selaku promotor acara pun buka suara.

Founder & CEO PK Entertainment Group, Peter Harjani, menerangkan bahwa pemilihan tempat konser di Stadion Madya GBK  merupakan hasil dari diskusi PK Entertainment dengan pihak manajemen dari Justin Bieber.

Selain itu, lanjutnya, pihak pengelola GBK  juga mengatakan bahwa stadion utama akan menjalani proses maintenance pada akhir tahun ini, untuk mempersiapkan gelaran pertandingan sepak bola internasional di mana Indonesia menjadi tuan rumahnya.

“Penggunaan stadion utama itu memerlukan persetujuan yang panjang. Kita juga mendukung upaya pemerintah itu, makanya kami memilih Stadion Madya,” terang Peter.

(Baca juga: Justin Bieber Konser di Jakarta 3 November, Segini Harga Tiketnya!)

 

Penonton akan duduk selama konser
Tidak seperti gelaran konser pada saat sebelum pandemi, para penonton konser Justice World Tour nantinya akan diatur untuk duduk selama menikmati acara.

Co-Founder & COO PK Entertainment Group, Harry Sudarma, menuturkan bahwa penonton nantinya akan menikmati konser dengan duduk di kursi yang telah ditentukan sesuai kelas dan nomor tiket yang telah diatur oleh pihak panitia. Hal tersebut dilakukan demi menjaga protokol kesehatan yang aman dan nyaman untuk para penonton.

Harry juga menjelaskan bahwa pihaknya akan menerapkan aturan protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah dalam pelaksanaan konser, seperti syarat vaksin lengkap, tes bebas Covid dari tes antigen atau PCR, penggunaan masker serta jarak sosial yang aman antar penonton, kru dan semua pihak yang terlibat.

Meski demikian, pihaknya juga akan terus memantau perkembangan tren kasus Covid-19 yang ada di Indonesia termasuk perubahan ketentuan dari pemerintah, sebagai acuan dalam membuat ketentuan protokol kesehatan yang aman untuk gelaran konser mendatang.

“Jadi hopefully, pastinya semua berharap bulan-bulan ke depan situasinya sudah lebih membaik sehingga konser bisa dijalankan seperti ketika sebelum pandemi. Harapannya sih seperti itu,” ujarnya.

Editor: M R Purboyo
 

SEBELUMNYA

Justin Bieber Konser di Jakarta 3 November, Segini Harga Tiketnya!

BERIKUTNYA

Menarik, Ada Tenda Khusus Karya Seni NFT di Art Jakarta Gardens

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: