Sirkuit Internasional Mandalika. (Sumber gambar: MotoGP Official Twitter)

Ajang MotoGP Dorong Lonjakan Pelancong ke Lombok

23 March 2022   |   17:13 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Ajang balap MotoGP membuat jumlah pelancong dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta ke Bandara Internasional Lombok dan sebaliknya tumbuh hingga 155 persen dibanding sepekan sebelumnya. Sementara itu, Perum DAMRI juga mencatat jumlah pelancong yang menggunakan layanan bus alami kenaikan dibandingkan dengan ajang World Superbike tahun lalu.

President Director PT Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin mengatakan jumlah pergerakan penumpang pesawat dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta menuju Bandara Internasional Lombok dan sebaliknya mencapai 25.107 orang pada Kamis, 17 Maret – Minggu, 20 Maret 2022.

Sementara pada periode Kamis, 10 Maret – Minggu, 13 Maret 2022, jumlah pergerakan penumpang antara kedua bandara tersebut sebanyak 9.790 orang.

“Lalu lintas penerbangan dari Bandara Soekarno-Hatta yang merupakan bandara terbesar di Indonesia ke Bandara Lombok mengalami peningkatan signifikan pada 17 - 20 Maret 2022. Pertamina Grand Prix of Indonesia dengan kelas utamanya MotoGP, menjadi magnet wisatawan dan turut menggairahkan sektor penerbangan,” katanya.

Bandara Soekarno-Hatta disebutkan mampu mengakomodasi permintaan penerbangan dari dan ke Bandara Internasional Lombok yang tinggi.

Seperti diketahui, Bandara Soekarno-Hatta merupakan bandara jangkar di rute domestik, dan bandara ini juga menjadi tempat transit bagi pelancong untuk melanjutkan perjalanan ke kota lainnya di Indonesia, termasuk Lombok.

Executive General Manager Bandara Soekarno-Hatta Agus Haryadi mengatakan Bandara Internasional Soekarno-Hatta menjadi lokasi pertama bagi sebagian besar pembalap dan tim saat tiba di Indonesia sebelum bertolak ke Lombok. Mereka juga kembali ke negara asal dari bandara ini.

Pada kesempatan terpisah, Direktur Utama DAMRI Setia N. Milatia Moemin mengatakan bahwa jumlah pergerakan penumpan bus dari dan menuju Sirkuit Mandalika mencapai hingga 10.749 penumpang dengan total 25 unit bus.

Jumlah tersebut mengalami peningkatan sebesar 44 persen jika dibandingkan jumlah pelancong di acara World Superbike (WBSK) di Mandalika pada akhir 2021, yakni sebanyak 4.708 penumpang dengan 14 unitt bus.

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Rekomendasi Tempat Buka Puasa di Hotel, Hilton Garden Inn Siapkan 3 Menu Andalan untuk Berbuka

BERIKUTNYA

Kenali Jenis-jenis Benjolan Jinak & Cara Mengatasinya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: