Trailer Baru Lightyear Perkenalkan Asal-Usul Buzz
09 February 2022 |
17:08 WIB
Pixar menyajikan tampilan baru dari cerita asal-usul Buzz Lightyear dengan trailer yang memperkenalkan karakter lainnya, termasuk robot kucing. Lightyear merupakan film animasi sci-fi tentang karakter Buzz Lightyear, bukan sebagai mainan, yang disuarakan oleh Chris Evans.
Trailer baru ini menampilkan beberapa rekan space ranger yang disuarakan oleh Keke Palmer, Dale Soules, Taika Waititi serta Sox, robot kucing yang diperankan Peter Sohn.
Premis Lightyear memang sedikit membingungkan, sehingga sutradara Angus MacLane mencoba meluruskannya dalam sebuah pernyataan.
“Dalam Toy Story sepertinya ada latar belakang yang luar biasa tentang Buzz sebagai Space Ranger yang sedikit dibahas, dan saya selalu ingin menjelajahi dunia itu lebih jauh,” jelasnya.
(Baca juga: Asyik! Karakter Buzz Lightyear Akan Punya Film Animasi Sendiri)
Pendekatan yang dia lakukan adalah 'Film apa yang dilihat Andy sehingga membuatnya menginginkan mainan Buzz Lightyear?'
"Saya ingin menonton film itu dan sekarang saya cukup beruntung untuk membuatnya," tambah MacLane.
Seperti yang pernah dituturkan oleh Chris Evans, film ini tidak akan membahas mainan Buzz Lightyear, melainkan asal-usul Buzz, manusia yang jadi inspirasi di balik mainan populer tersebut.
"Kami merancang Buzz Lightyear dengan gagasan bahwa dia adalah mainan yang didasarkan pada beberapa karakter yang sangat keren dari film blockbuster epik," seperti kata chief creative officer Pixar, Pete Docter.
Lightyear akan dirilis pada 17 Juni 2022.
Trailer baru ini menampilkan beberapa rekan space ranger yang disuarakan oleh Keke Palmer, Dale Soules, Taika Waititi serta Sox, robot kucing yang diperankan Peter Sohn.
Premis Lightyear memang sedikit membingungkan, sehingga sutradara Angus MacLane mencoba meluruskannya dalam sebuah pernyataan.
“Dalam Toy Story sepertinya ada latar belakang yang luar biasa tentang Buzz sebagai Space Ranger yang sedikit dibahas, dan saya selalu ingin menjelajahi dunia itu lebih jauh,” jelasnya.
(Baca juga: Asyik! Karakter Buzz Lightyear Akan Punya Film Animasi Sendiri)
Pendekatan yang dia lakukan adalah 'Film apa yang dilihat Andy sehingga membuatnya menginginkan mainan Buzz Lightyear?'
"Saya ingin menonton film itu dan sekarang saya cukup beruntung untuk membuatnya," tambah MacLane.
Seperti yang pernah dituturkan oleh Chris Evans, film ini tidak akan membahas mainan Buzz Lightyear, melainkan asal-usul Buzz, manusia yang jadi inspirasi di balik mainan populer tersebut.
"Kami merancang Buzz Lightyear dengan gagasan bahwa dia adalah mainan yang didasarkan pada beberapa karakter yang sangat keren dari film blockbuster epik," seperti kata chief creative officer Pixar, Pete Docter.
Lightyear akan dirilis pada 17 Juni 2022.
Editor: Avicenna
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.