Ilustrasi (dok. Pexels/Roberto Nickson)

Ini Dia Vendor Tablet Paling Laris Sepanjang 2021 

03 February 2022   |   12:09 WIB
Image
Syaiful Millah Asisten Manajer Konten Hypeabis.id

Selain ponsel pintar atau smartphone, gawai yang banyak digunakan oleh masyarakat selagi pandemi adalah komputer tablet. Pasar tablet global sepanjang tahun lalu tumbuh tipis, kendati mengalami penurunan pada periode kuartal akhir 2021. 

Laporan International Data Corporation (IDC) Worldwide Quarterly Personal Computing Device Tracker anyar mencatat bahwa pengiriman tablet di seluruh dunia mencapai 46 juta unit selama kuartal keempat 2021. 

Angka tersebut turun untuk kedua kalinya sejak pandemi dimulai. Pengiriman pada kuartal terakhir tahun lalu turun sekitar 11,9 persen dari periode yang sama tahun lalu. Hal ini disebabkan oleh perlambatan permintaan dari konsumen yang masih terdampak pandemi. 

Senior Analyst Mobility and Consumer Device Trackers IDC, Anuroopa Nataraj, mengatakan bahwa kendati 2021 merupakan tahun yang hebat untuk pasar tablet, tapi pengiriman mulai melambat karena pasar telah melewati puncak permintaannya di banyak wilayah. 

“Namun demikian, pengiriman dalam waktu dekat akan tetap di atas tingkat pra-pandemi karena kebutuhan pembelajaran virtual, kerja jarak jauh, dan konsumsi media yang masih tetap menjadi prioritas bagi banyak pengguna,” katanya. 
 
Apple Ipad /Apple
Pada periode kuartal empat tahun lalu, Apple merajai pengapalan tablet dengan 17,5 juta unit atau sekitar 38 persen dari keseluruhan kue yang ada. Diikuti oleh Samsung dengan 7,3 juta unit dan Lenovo dengan 4,6 juta unit. Berikut ini daftar lengkapnya : 

Lima vendor tablet teratas periode kuartal empat 2021 (Q4/21) : 
  1. Apple - 17,5 juta unit atau 38 persen total pasar 
  2. Samsung - 7,3 juta unit atau 15,9 persen
  3. Lenovo - 4,6 juta unit atau 10,0 persen 
  4. Amazon - 3,6 juta unit atau 7,9 persen 
  5. Huawei - 2,5 juta unit atau 5,5 persen 
Adapun, secara keseluruhan atau sepanjang 2021 tiga vendor teratasnya juga masih diisi oleh nama-nama serupa. Posisi pertama ditempati oleh Apple dengan total pengiriman pada tahun lalu sebanyak 57,8 juta unit atau sekitar 34,2 persen. 

Posisi runner-up diisi oleh raksasa Korea Selatan Samsung dengan total pengiriman 30,9 juta unit atau menguasai sekitar 18,3 persen kue pasar. Melengkapi posisi ketiga adalah Lenovo yang mencatat 17,7 juta unit pengiriman sepanjang 2021 lalu. 

Lima vendor tablet teratas sepanjang 2021 : 
  1. Apple - 57,8 juta unit atau 34,2 persen 
  2. Samsung - 30,9 juta unit atau 18,3 persen 
  3. Lenovo - 17,7 juta unit atau 10,5 persen 
  4. Amazon - 16,1 juta unit atau 9,5 persen 
  5. Huawei - 9,7 juta unit atau 5,7 persen

Editor : M R Purboyo

SEBELUMNYA

Bisa Jadi Ancaman Baru karena Kebal Vaksin, Apa Itu NeoCov?

BERIKUTNYA

Intip Bocoran Desain Body & Fitur Kamera Smartphone Realme 9 Pro Series

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: