Dok. Google Doodle

Google Ikut Meriahkan Imlek dengan Doodle Menarik

01 February 2022   |   08:49 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Google ikut memeriahkan Tahun Baru Imlek 2022 pada hari ini, Selasa (1/2/2022), dengan doodle menarik di laman utama situs pencarian tersebut. Seperti tahun-tahun sebelumnya, perayaan Imlek ala Google Doodle ini selalu menampilkan berbagai shio yang identik dengan kepercayaan Tionghoa. 

Tahun ini, Google membuat doodle yang menggambarkan Tahun Macan Air. Dalam budaya Asia, harimau dianggap sebagai raja hutan, sehingga orang yang lahir selama Tahun Macan dianggap sebagai pemimpin yang berani dan alami.

Selain itu, ada juga gambar bunga persik, makanan tradisional yang mewakili keberuntungan seperti ikan dan jeruk mandarin, dan lampion China, yang biasanya menghiasi rumah dan tempat umum sebagai simbol harapan dan kegembiraan.

 

f

Ilustrasi (Dok. Lê Minh/Pexels)

(Baca juga: Ada Bagi-Bagi Angpau, Ini 9 Tradisi Imlek di Indonesia)

Jika tahun baru biasanya dikaitkan dengan awal yang baru di banyak budaya, Tahun Baru Imlek sendiri dipandang sebagai waktu reuni dan kelahiran kembali, sekaligus menandai akhir musim dingin dan awal dari musim semi.

Tidak seperti hari libur yang merujuk pada kalender Gregorian matahari, kalender tradisional China menandai hari-hari dalam setahun melalui sistem kalender China lunisolar kuno, yang mendasarkan bulan pada fase bulan.

Selain itu, kembang api juga biasanya dinyalakan saat Imlek untuk mengusir monster jahat dan nasib buruk. Perayaan biasanya berlangsung sekitar dua minggu, dimulai dengan parade malam hari yang menampilkan kendaraan hias, naga, penari, dan penyanyi. 

Sayangnya, selama pandemi, kemeriahan tersebut tak sepenuhnya bisa dilaksanakan. Meski demikian, hal itu tidak akan mengurangi suka cita dan antusias masyarakat Tionghoa, karena masih banyak cara yang dapat dilakukan untuk merayakan Tahun Baru Imlek bersama keluarga di rumah.

Selamat Tahun Baru Imlek, Genhype! Gong Xi Fa Cai!

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Tak Perlu Keluar Rumah, Ini 7 Ide Seru Merayakan Imlek

BERIKUTNYA

10 Tradisi Unik Perayaan Imlek di Indonesia

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: