Ilustrasi seseorang sedang membeli sayuran di pasar (Dok. Alex Hudson/Unsplash)

7 Hal yang Perlu Diperhatikan Dalam Memilih Sayuran Segar

15 January 2022   |   14:13 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Sayuran merupakan sumber vitamin dan mineral yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Namun, manfaat dari sayuran biasanya lebih optimal diperoleh saat sayuran yang dikonsumsi dalam keadaan segar. Oleh sebab itu, penting untuk mengetahui cara memilih sayuran segar yang baik.

Ketika membeli sayur di supermarket, mungkin kamu tidak akan mengalami kesulitan dalam memilih sayur yang segar karena produk pilihan meski harganya pun cenderung lebih mahal. Berbeda saat belanja di pasar, kamu dihadapkan dengan produk sayur dengan kualitas yang beragam namun harganya yang lebih murah.

Melansir dari Souljournal.org, Sabtu (15/1/2022), berikut adalah 7 hal yang perlu diperhatikan untuk memilih sayur yang segar.

1. Warna sayuran
Warna yang terang dan tajam menandakan kesegaran sayuran. Sayuran yang baru saja dipetik umumnya memiliki warna yang cerah dan merata tanpa adanya bintik hitam atau jamur. Warna yang tajam juga memperlihatkan bahwa nutrisi serat vitamin dalam sayur masih tinggi. Walaupun nantinya tidak langsung dimasak, untuk beberapa hari ke depan sayur masih bisa digunakan.

2. Perhatikan teksturnya
Setelah warna, kamu bisa memperlihatkan tekstur dari sayuran. Tekstur yang masih bagus biasanya tampak keras dan tak muncul keriput. Adanya keriput pada sayuran menandakan telah disimpan selama beberapa hari. Beberapa pedagang yang baik biasanya akan memisahkan antara sayur yang lama dan baru supaya sayur baru tidak ikut membusuk bersamaan.

3. Daun tidak layu
Sayuran yang berdaun seperti bayam, sawi, kangkung dan lainnya paling mudah dilihat dari bagian daunnya. Pastikan bahwa daunnya tidak tampak layu. Jika tidak, itu menandakan bahwa sayuran tersebut sudah lama atau karena terpapar sinar matahari.

Sayuran berdaun yang terkena panas akan sangat cepat layu bahkan jika sayur tersebut dipetik pada pagi hari. Selain itu, tingkat air di dalam daun tersebut juga telah menguap dan membuatnya layu. Jika disimpan, bukan tidak mungkin keesokan harinya sayur akan membusuk.
 

Ilustrasi sayuran yang masih utuh (Dok. Fitnish Media/Unsplash)

Ilustrasi sayuran yang masih utuh (Dok. Fitnish Media/Unsplash)

4. Tak perlu takut dengan daun berlubang
Tak sedikit orang yang mengira bahwa bentuk sayur yang berlubang karena dimakan ulat adalah tanda bahwa sayur tersebut sudah tidak segar. Padahal, lubang tersebut menandakan bahwa penanaman sayur tidak menggunakan pestisida alias sayuran organik. Kamu bisa memilih sayuran berdaun yang berlubang, tapi perhatikan juga jumlah lubangnya.

Asalkan sayuran berdaun tidak terlalu banyak memiliki lubang atau satu lubang terlalu besar, maka sayur tersebut masih aman dipilih. Tapi jika lubangnya terlalu besar sebaiknya dihindari. Tips ini hanya berlaku jika kamu mencari sayuran berdaun, dan tidak disarankan ketika mencari sayuran buah atau umbi-umbian seperti kentang dan wortel.
1
2


SEBELUMNYA

Selain Rookie Cops & Virgin The Series, Ini 7 Rekomendasi Tayangan Disney+ Hotstar Januari 2022

BERIKUTNYA

5 Tips Dekorasi Rumah dengan Perpaduan Warna Sage Green

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: