Ilustrasi Google. (Sumber: Unsplash/Daniel Romero)

Mulai 1 Juni, Google Photos Tidak Melayani Backup Foto Unlimited Secara Gratis

01 June 2021   |   18:26 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Setelah enam tahun menawarkan fitur back up foto gratis tanpa batas dengan kualitas gambar tinggi, mulai 1 Juni 2021 Google Foto akan mulai membebankan biaya penyimpanan setelah melebihi kapasitas 15 GB.

Perubahan tersebut disertai dengan perubahan kebijakan Google Drive lainnya seperti menghitung dokumen dan spreadsheet Google Workspace dengan batas yang sama.

Besaran yang harus dikeluarkan untuk membayar berkisar US$1,99 dalam sebulan untuk 100 GB, US$2,99 untuk 200 GB, sampai US$149,99 untuk maksimal penyimpanan 30 TB.

Selain itu, Google juga meluncurkan kebijakan baru untuk menghapus data dari akun yang tidak aktif setidaknya selama dua tahun.

Semua foto dan dokumen yang diunggah sebelum 1 Juni tidak akan dihitung dari batas 15 gigabyte tersebut, jadi kamu memiliki banyak waktu untuk memutuskan apakah akan terus menggunakan Google Foto atau beralih ke penyedia penyimpanan cloud lain untuk arsip foto kamu.

Google mengklaim bahwa pihaknya tetap lebih banyak menawarkan fitur penyimpanan secara gratis daripada yang lain misalnya Apple iCloud yang hanya menyediakan fitur penyimpanan sampai 5 GB. Juga menurut mereka, para pengguna Google Photos tidak akan mencapai batas 15 GB itu setidaknya selama 3 tahun.

Nantinya, Google akan mengirimkan notifikasi jika pengguna mulai mendekati batas kapasitas maksimal penyimpanan. Google juga menempatkan penyimpanan baru ke dalam Google Photos, termasuk alat yang memudahkan untuk menemukan dan menghapus foto yang mungkin tidak diinginkan seperti gambar buram atau tangkapan layar.

Bagi pengguna handphone Google Pixel mungkin bisa bernafas sedikit lega. Untuk model sekarang Google Pixel akan tetap mendapatkan Google Photos secara gratis. Namun, untuk ke depannya, semua smartphone Google diwajibkan untuk membayar jika ingin menggunakan Google Photos.

Editor: Indyah Sutriningrum
 

SEBELUMNYA

Atasi Rasa Kesepian dengan 7 Hal Positif Ini Yuk!

BERIKUTNYA

Seru! Sega akan Luncurkan Gim Olimpiade Tokyo Akhir Juni

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: