Pac-Man Community (dok. Mate/Facebook)

Facebook Hadirkan Gim Klasik Pac-Man Community, Bisa Main Bareng

07 December 2021   |   14:43 WIB
Image
Syaiful Millah Asisten Manajer Konten Hypeabis.id

Pencinta gim (gamers) pasti sudah tidak asing lagi dengan salah satu gim klasik legendaris Pac-Man. Permainan aksi labirin ikonik ini pertama kali hadir pada 1980, dikembangkan dan dirilis oleh Namco untuk mesin permainan Arcade.

Kini, gim tersebut hadir lagi dalam bentuk dan tampilan yang lebih modern dan segar. Adalah Pac-Man Community yang merupakan gim baru berfokus pada format permainan klasiknya tapi dikombinasikan dengan format multipemain.

Gim yang dirilis di platform Facebook ini punya daya tarik utama yakni kemampuan untuk memainkan Pac-Man co-op dengan maksimal tiga orang teman lainnya secara bersama-sama dan waktu riil (real time).

Pemain harus bekerja sama untuk mencoba bertahan dari hantu-hantu 'musuh bebuyutan' Pac-Man. Selain itu, pemain juga bisa saling bersaing untuk mendapatkan skor tertinggi dan menjadi pemenang.

Di gim ini, para penggemar tidak hanya bisa bermain di labirin Pac-Man yang sudah dikenal, tetapi juga bisa membuat level mereka sendiri yang akan menambah kesenangan dan keseruan bermain gim klasik ini.

Pac-Man Community juga menjadi gim pertama dengan fitur interaktif yang disebut Facebook sebagai mode Watch. Dalam mode ini, labirin dua dimensi (2D) diubah menjadi tambilan tiga dimensi (3D) isometrik, dan penonton dapat memilih mengikuti Pac-Man atau hantu.

Sebagai informasi, Pac-Man Community dikembangkan oleh Genvid, sebuah perusahaan yang mengkhususkan diri dalam pengalaman live streaming interaktif. Gim ini menjadi eksklusif hanya untuk platform Facebook.

Editor : Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Selain BTS, Ini 10 Konser dengan Pendapatan Terbesar Sepanjang Sejarah

BERIKUTNYA

Hotel & Restoran Sambut 'Angin Segar' setelah PPKM Dibatalkan

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: