Land Rover Defender Bond Edition (dok: Hypeabis/Rezha Hadyan)

Yuk Intip Langsung Land Rover Defender yang Digunakan di James Bond 007: No Time To Die di Ashta 8

02 October 2021   |   17:58 WIB
Image
Rezha Hadyan Hypeabis.id

Buat kalian yang sudah menyaksikan sekuel terbaru dari agen rahasia James Bond 007 tentunya melihat mobil Land Rover Defender dalam film tersebut. Mobil sport utility vehicle (SUV) ini digunakan oleh Logan Ash (Billy Magnussen) dan pasukannya untuk mengejar Bond (Daniel Craig) dan Madeleine Swann (Lea Seydoux).

Nah, buat kalian yang penasaran dengan wujud mobil tersebut kalian bisa mengunjungi Ashta District 8, Sudirman Central Business District (SCBD), Jakarta Selatan. Karena mulai Sabtu (2/10/2021 )Land Rover Indonesia resmi membuka pop-up display bertemakan film terbaru James Bond 007: No Time to Die yang menampilkan mobil Land Rover Defender. 

Pengunjung juga akan disuguhkan informasi lengkap seputar Land Rover Defender dengan fitur, aksesoris, hingga kemampuannya. Pop-up display tersebut dapat dikunjungi hingga 1 Januari 2022.
 

Menurut Presiden Direktur PT JLM Auto Indonesia Gerry Kertowidjojo, pihaknya memutuskan untuk menghadirkan pop-up display Land Rover Defender bertemakan James Bond 007: No Time To Die untuk mewujudkan hubungan yang lebih dekat dengan konsumen, baik pemilik dan calon pemilik Land Rover maupun Jaguar. Pop-up display tersebut merupakan salah satu inovasi pemasaran yang dilakukan oleh JLM Auto.

“Inilah salah satu inisiatif revolusioner dari kami untuk memberikan pengalaman bar yang bermanfaat bagi konsumen Jaguar Land Rover di Indonesia," katanya di sela-sela peluncuran pop up display Land Rover Defender James Bond 007: No Time To Die, Sabtu (2/10/2021) di Ashta 8.

Gerry menyebut pihaknya berkomitmen untuk menyuguhkan inovasi dalam pemasaran Land Rover maupun Jaguar di Indonesia. Salah satunya dengan meluncurkan fitur Live Configurator pada website resmi Jaguar dan Land Rover Indonesia belum lama ini.

Pada kesempatan yang sama, Head of Retail Network PT Indomobil Trada Nasional Susilo Darmawan mengatakan dengan adanya pop-up display di Astha 8 pemilik dan calon pemilik Land Rover di Indonesia diberi kemudahan untuk menikmati hingga mencoba secara langsung serunya berkendara Land Rover tipe terbaru.

Tidak hanya itu, pihaknya juga menyediakan berbagai jenis produk suvenir Land Rover maupun Jaguar serta hadirkan layanan konsultasi langsung.  

“Agar para calon pemilik mendapatkan informasi yang lebih lengkap dan jelas. Selain itu, terdapat pula berbagai penawaran istimewa bagi konsumen yang akan memesan kendaraan Land Rover di acara ini,” tuturnya.

Tentu saja, harapannya kehadiran pop-up display yang berlokasi di kawasan strategis dengan beragam pengunjung diharapkan dapat membantu menjawab rasa penasaran konsumen terhadap Land Rover yang muncul di sekuel James Bond 007 terbaru. 

Sebagai catatan, Land Rover menampilkan tipe beberapa jenis kendaraan dalam James Bond 007: No Time To Die, termasuk Land Rover Defender Bond Edition yang menggabungkan Extended Black Pack dengan velg Luna Gloss Black 22 inci dan kaliper rem depan Xenon Blue yang khas. 

“Di kesempatan kali ini publik juga berkesempatan untuk melakukan test drive Land Rover terbaru untuk merasakan bagaimana kemampuannya, kecanggihan, dan kenyamanannya,” katanya.

M R Purboyo

SEBELUMNYA

7 Pemeran James Bond dari Waktu ke Waktu, Siapa Paling Cocok?

BERIKUTNYA

Para Pemain Squid Game Akan Diundang ke Acara The Jimmy Fallon Show

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: