Sutradara asal Korea Selatan Bong Joon-ho(Getty Images/Amy Sussman)

Ini Lho Proyek Mendatang Sutradara Film Parasite, Bong Joon-ho

18 May 2021   |   15:55 WIB
Image
Syaiful Millah Asisten Manajer Konten Hypeabis.id

GenHype penggemar film pasti enggak asing dengan nama Bong Joon-ho. Iya, dia adalah sutradara asal Korea Selatan yang menggarap film Parasite (2019).

Film tersebut mendapatkan sambutan positif dari seluruh dunia. Buktinya, Parasite memenangkan sejumlah penghargaan bergengsi termasuk menjadi Best Picture Oscar dalam ajang Academy Award.

Setelah sempat menjadi pusat perhatian beberapa waktu lalu karena capaian luar biasanya, apa ya kira-kira proyek selanjutnya yang bakal digarap oleh Bong Joon-ho?

Diketahui nih bahwa sutradara tersebut itu bakal terjun ke dunia animasi dalam proyek berikutnya. Ini bakal menghadirkan film berbahasa Korea tentang manusia dan mahluk laut dalam.

Bong dikabarkan telah mengerjakan proyek tersebut sejak 2018 lalu dan telah selesai menulis naskahnya pada Januari tahun ini.

Selain itu, dia juga dilaporkan sedang mengerjakan film live action berbahasa Inggris. Dia mengungkapkan dua proyek film selanjutnya itu pertama kali di belakang panggung setelah ajang penghargaan Oscar.

Tak hanya film fitur saja, Bong juga saat ini bekerja sebagai produser eksekutif untuk serial televisi Parasite yang akan tayang eksklusif di platform streaming Home Box Office (HBO).

Saat ini proyek serial Parasite itu sedang dalam tahap praproduksi. Meskipun berlatar semesta yang sama dengan filmnya, serial yang akan datang itu bakal menghadirkan cerita original.

Sebelumnya, Bong sempat mengungkapkan bahwa semua ide utama untuk serial televisinya terakumulasi sejak dia masih menulis naskah untuk filmnya.

Menurutnya, semua ide yang ada untuk semesta Parasite tidak bisa dimasukkan dalam film yang berdurasi hanya 2 jam. Oleh sebab itu, serial terbatas menjadi sarana untuk realisasi ide-ide lainnya.

Film Parasite sendiri mengikuti cerita tentang keluarga miskin yang dipekerjakan oleh keluarga kaya. Namun, sebenarnya ada upaya licik dibalik berhasilnya keluarga miskin mendapat pekerjaan.

Film membawa pulang berbagai piala selama musim penghargaan 2019 termasuk memenangkan Palme d'Or di Cannes, Film Berbahasa Asing Terbaik di Golden Globes, serta Sutradara Terbaik dan Film Terbaik di ajang Oscar.

Editor: Indyah Sutrinngrum

SEBELUMNYA

Untuk Pertama Kalinya, Konser Coldplay Akan Disiarkan Via TikTok

BERIKUTNYA

Coach Rilis Koleksi Pre-Fall 2021 Bergaya Groovy dan Sporty ala 1970-an

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: