EVERGLOW. (Sumber gambar: EVERGLOW/X)

Daftar Grup K-Pop Hengkang dari Agensi hingga Bubar pada 2025, Terbaru EVERGLOW

14 May 2025   |   14:30 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Girl group K-Pop EVERGLOW resi memutuskan hengkang dari agensi mereka, Yuehua Entertainment. Keputusan ini diumumkan oleh agensi melalui akun media sosial resmi EVERGLOW, pada Selasa (13/5/2025). Kerja sama antara keduanya berakhir setelah 6 tahun berada dalam satu tim.

"Setelah berdiskusi dengan EVERGLOW, kami memutuskan untuk berpisah sambil mendoakan yang terbaik untuk masa depan masing-masing [anggota]. Oleh karena itu, kontrak eksklusif EVERGLOW akan berakhir pada Juni 2025," tulis Yuehua Entertainment dikutip dari Soompi.

Baca juga: Yeri Red Velvet Dikabarkan Jalin Kontrak Eksklusif dengan Agensi Blitzway Studios

Agensi juga menyampaikan rasa terima kasih mereka atas dukungan dan cinta yang telah diberikan oleh para penggemar EVERGLOW selama berkarier bersama mereka. 

"Kami berharap para penggemar juga akan menunjukkan dukungan dan cinta yang hangat untuk perjalanan baru yang akan dijalani masing-masing [member] EVERGLOW secara individual. Kami sekali lagi mengucapkan terima kasih kepada semua orang yang telah mencintai EVERGLOW," tulis agensi.

EVERGLOW debut sebagai girl group pada 2019 di bawah naungan Yuehua Entertainment. Grup yang digawangi oleh E:U, Sihyeon, Mia, Onda, Aisha, dan Yiren itu memulai karier mereka dengan merilis single album Arrival of Everglow. Sejak itu, mereka merilis sejumlah lagu hit termasuk “Bon Bon Chocolat,” “Adios,” “DUN DUN,” dan banyak lagi.
 



Namun, EVERGLOW bukan satu-satunya grup yang memutuskan hengkang dari agensi pada 2025. Pada tahun ini, sejumlah grup idola K-Pop hengkang dari agensi mereka hingga memutuskan untuk bubar dari dunia musik Korea Selatan. Keputusan itu pun menjadi fase baru dari perjalanan para member, seperti membentuk grup baru ataupun melanjutkan karier secara individu.

Seperti diketahui, agensi memiliki peranan penting dalam mendukung karier setiap grup idola K-Pop. Pada umumnya masa kontrak agensi dengan idol berlangsung antara lima hingga tujuh tahun. Setelah itu, kedua belah pihak akan meninjau kembali kontraknya untuk memutuskan akan diperbaharui atau sebaliknya.

Namun, dalam perjalanannya, antara grup K-Pop dan agensi acapkali berbeda pandangan dan visi yang menyebabkan mereka tidak bisa melanjutkan kerja sama. Setelah itu, biasanya ada banyak kemungkinan keputusan yang bisa diambil oleh grup K-Pop, mulai dari mencari agensi baru, memilih untuk berkarier solo, hingga memutuskan untuk bubar sebagai grup.

Lantas, siapa saja grup K-Pop yang mengakhiri kontrak dengan agensi mereka hingga bubar pada 2025? Berikut adalah informasinya sebagaimana telah dihimpun oleh Hypeabis.id.


1. LUMINOUS

 

Sumber gambar: LUMINOUS/X.

Sumber gambar: LUMINOUS/X.

Setelah empat tahun berkarier di industri musik K-Pop sejak 2021, boy group LUMINOUS resmi bubar pada 9 Februari 2025. Pembubaran itu diumumkan secara resmi oleh agensi mereka, SE Group Entertainment. Agensi menyebut bahwa keputusan itu dibuat setelah mereka berdiskusi secara mendalam bersama para anggota, yang sepakat untuk mengakhiri kontrak dan aktivitas grup mereka.

LUMINOUS yang beranggotakan Youngbin, Suil, Steven, dan Woobin memulai debut sebagai grup pada 9 September 2021, dengan mini album mereka, YOUTH, yang menampilkan single utama "RUN."

Sepanjang aktif sebagai grup, mereka merilis beberapa proyek, termasuk album studio pertama mereka, "Luminous in Wonderland," pada Agustus 2022. Karya-karya mereka seringkali berpusat pada tema masa muda, kegigihan, dan pertumbuhan, yang sangat menyentuh hati para pendengarnya yang disebut LUMINI.

Usai bubar sebagai grup, para member pun mulai mencari peluang baru untuk fase karier mereka selanjutnya. Diketahui, Steven saat ini sudah bergabung dengan boy group jebolan survival Universe League yang bernama AHOF. Grup barunya itu dikabarkan akan debut pada tahun ini.


2. Weeekly

 

Sumber gambar: Weeekly/X.

Sumber gambar: Weeekly/X.


Weeekly adalah girl group yang dibentuk oleh IST Entertainment pada 2020. Namun, grup yang digawangi oleh Soojin, Monday, Soeun, Jaehee, Jihan, dan Zoa itu memutuskan hengkang dari agensi pada 26 Februari 2025. Agensi menyebut bahwa keputusan itu dibuat setelah mereka berdiskusi secara mendalam dengan para member, yang sepakat untuk saling menghormati keputusan masing-masing dan menyelesaikan kontrak eksklusif mereka.

Meski demikian, IST Entertainment tidak mengungkapkan lebih detail terkait nasib kelanjutan Weeekly, apakah resmi bubar atau para member akan bergabung dengan agensi baru. 

Weeekly hengkang dari IST Entertainment setelah lima tahun di bawah naungan agensi tersebut. Mereka debut pada tahun 2020 dengan mengeluarkan album bertajuk We Are. Weeekly terakhir comeback pada pertengahan tahun 2024, dengan mengeluarkan album bertajuk Bliss.


3. A.C.E

 

Sumber gambar: A.C.E/X.

Sumber gambar: A.C.E/X.


A.C.E adalah boy group yang dibentuk oleh agensi Beat Interactive pada 2017. Setelah 8 tahun bernaung dengan agensi, A.C.E memutuskan untuk tidak melanjutkan kontrak mereka dengan Beat Interactive pada 21 Maret 2025. 

Namun, pihak agensi telah memberikan A.C.E hak penuh untuk terus menggunakan nama grup mereka dan konten terkait tanpa persyaratan apa pun, yang memastikan bahwa perjalanan mereka sebagai sebuah grup dapat terus berjalan lancar.

A.C.E debut di bawah naungan Best interactive pada tahun 2017 yang terdiri dari Lee Jiham, Lee Byeongkwan, Park Junhee, Park Yuchan, dan Wow. Mereka terakhir comeback pada November 2024 dengan merilis single album bertajuk PINATA. Mereka juga sempat mengeluarkan digital single "The Late Regret" pada akhir Desember 2024 lalu.
 

SEBELUMNYA

D.O. EXO Umumkan Lokasi Konser di Jakarta Untuk Tur Asia DO it!

BERIKUTNYA

Pameran Indonesia Cosmetic Ingredients 2025 Digelar, Angkat Potensi Kekayaan Alam Lokal

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: