Ilustrasi lansia yang berkomunikasi secara daring. (Dok. Tima Miroshnichenko dari Pexels)

Komunikasi Melalui Konferensi Video Bisa Kurangi Demensia pada Lansia

17 May 2021   |   08:16 WIB

Sebuah studi terbaru menunjukkan bahwa risiko efek dari demensia pada orang lanjut usia (lansia) bisa berkurang dengan bantuan komunikasi melalui layanan konferensi video seperti Zoom.

Sebagaimana dikutip dari CNN, kunci dari berkurangnya risiko demensia ini ada pada komunikasi rutin yang bisa membantu menjaga memori jangka panjang dan penggunaan perangkat daring (online) bisa menghindari risiko penurunan memori pada lansia.

Studi yang dilakukan oleh Institut Penuaan dan Memori dari University of West London ini dilakukan pada 11.418 laki-laki dan perempuan yang telah berusia lebih dari 50 tahun. Mereka akan diberikan pertanyaan tentang frekuensi interaksi mereka dengan teman dan keluarga secara daring, melalui sambungan telepon dan secara langsung.

Penelitian kemudian dilanjutkan dengan sesi ujian memori yang melibatkan kemampuan mengingat sebuah daftar berisi 10 kata dalam berbagai rentang waktu.
 

Ilustrasi lansia yang melakukan konferensi video. (Dok. Marcus Aurelius dari Pexels)

Ilustrasi lansia yang melakukan konferensi video. (Dok. Marcus Aurelius dari Pexels)


Hasilnya, partisipan yang hanya menggunakan metode komunikasi tradisional seperti tatap muka cenderung menunjukkan adanya penurunan kognitif. Ini berbanding terbalik dengan mereka yang menggunakan teknologi sebagai medium komunikasi.

"Ini menunjukkan bahwa untuk pertama kalinya dampak dari interaksi yang beragam, sering, dan bermakna pada memori jangka panjang, secara spesifik tentang bagaimana menggantikan metode tradisional dengan aktivitas sosial daring bisa mendapatkan dampak itu bagi lansia," jelas kepala peneliti studi, Snorri Rafnsson.

Dia juga menambahkan bahwa dengan banyak lansia yang sering menggunakan komunikasi daring, terutama saat setahun terakhir selama pembatasan global, memunculkan pertanyaan hingga batas apa teknologi bisa membantu menjaga hubungan dan mengatasi isolasi sosial serta bagaimana hal itu bisa membantu kesehatan otak.

Masa pandemi membuat interaksi antar individu terbatas sehingga berbagai layanan seperti Zoom, Skype, dan Google Meet menjadi populer. Zoom diketahui semakin populer sebagai salah satu aplikasi yang banyak diunduh di App Store milik Apple.

Editor: Indyah Sutriningrum

SEBELUMNYA

B.I Rilis Jadwal Promosi Album Perdana, Simak Yuk!

BERIKUTNYA

6 Desain Interior Ini Perlu Kamu Pikir Dua Kali Sebelum Digunakan

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: