Foto konsepe Kwon Eun-bi menuju perilisan single digital ke-3 (Sumber gambar: Twitter (X)/ @KWONEUNBI)

Idola K-Pop Kwon Eun-bi Rilis Single Digital 3 Hello Stranger pada 14 April 2025

07 April 2025   |   15:17 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Rubi – sebutan untuk para penggemar penyanyi Kwon Eun-bi – bersiap menyambut kejutan lagi. Dara cantik asal Korea Selatan itu akan merilis single digital ketiga berjudul Hello Stranger pada 14 April 2025 pukul 06.00 waktu setempat, dan telah mengeluarkan sejumlah foto konsep menjelang peluncurannya.

Kabar rencana peluncuran single Hello Stranger tersebut disampaikan oleh Eun-bi melalui berbagai media sosialnya, seperti Twitter (X) dan Instagram. “Kwon Eun-bi 3rd Digital Single [Hello Stranger] 2025.04.14 6PM [KST],” demikian tulis akun Twitter resmi sang penyanyi, yakni @KWONEUNBI yang dikutip, Senin (7/4/2025).

Baca juga: Jadwal Perilisan Single BEAM Sub-unit SEVENTEEN Hoshi x Woozi

Terkait dengan peluncuran single digital ketiga tersebut, sang penyanyi melampirkan berbagai visual. Pertama adalah pada 2 April 2025, yang menampilkan foto close up sebagian wajahnya dengan lilin di depannya dan bertuliskan seperti pencuri pada malam hari.

Visual kedua terkait dengan single digital tersebut adalah pada 4 April 2025, yakni berupa device recorder yang dapat menampikan rekaman suara. Visual lainnya terkait dengan album tersebut adalah pada 7 April 2025 waktu setempat.

Dia mengunggah foto yang hanya memperlihatkan dua mata dengan caption bertuliskan 3rd digital single [Hello Stranger]: Clue #1. Masih pada waktu yang sama, Eun-bi juga menampilkan sejumlah foto konsep dengan latar merah.

Belum ada informasi lebih lanjut mengenai single digital ketiga yang akan rilis tersebut. Namun, sejumlah pengguna media sosial menukiskan antusiasmenya dengan rencana peluncuran tersebut.

Dikutip dari laman manajemen Woollim Entertainment, Kwon Eun-bi pada awal 2025 telah merilis single digital berjudul Snow sebagai lagu second seasonal setelah Like Heaven yang rilis pada musim gugur 2023.

Karya tersebut memiliki genre R&B dengan sentuhan jazz, yang nge-beat serta memiliki nuansa vintage. Lewat karya tersebut, sang penyanyi ingin membuat para pendengarnya merasakan kenyamanan dan kehangatan seperti sedang memandang ke luar jendela saat salju turun.

Tidak hanya itu, karya tersebut juga diharapkan dapat membuat pendengar memiliki rasa bahagia seperti melihat pemandangan bersalju sampai merasakan rindu terhadap seseorang.

Baca juga: Bae Suzy Bakal Rilis Single Come back Setelah 2 Tahun Absen Bermusik

Lagu Snow yang telah rilis itu juga melibatkan Gray sebagai produser. Sementara itu, Kwon Eun-bi dan Coogie (sebagai artis featuring) juga ikut menulis lirik dan menyusun komposisinya, sehingga memberikan warna terhadap karya ini.

Perpaduan musik yang beat dan emosional dari GRAY, vokal lembut Kwon Eun-bi, serta suara khas dan penuh rasa dari Coogie membuat nuansa musim dingin yang diciptakan oleh ketiga artis ini terasa makin dalam dan menyentuh.
 

SEBELUMNYA

Meta Rilis Llama 4, Model Tercanggih Multimodal AI yang Punya Kemampuan Ini

BERIKUTNYA

A Minecraft Movie Pecahkan Box Office Amerika, Geser Posisi The Super Mario Bros

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: