Tanggal Keberangkatan Ramadan Festive KAI Diperpanjang 18 Maret–11 April 2025
15 March 2025 |
18:30 WIB
Bagi Genhype yang berencana bepergian dengan tarif spesial, ada kabar baik! Program tiket murah Ramadan Festive, yang awalnya berlaku untuk keberangkatan 21 Maret–11 April 2025, kini diperpanjang menjadi 18 Maret–11 April 2025, memberikan lebih banyak pilihan jadwal bagi pelanggan.
Vice President Public Relations KAI, Anne Purba, menjelaskan bahwa perpanjangan ini memberikan kesempatan lebih luas bagi pelanggan untuk menikmati perjalanan hemat selama Ramadan.
Saat ini, fokus perjalanan banyak tertuju pada arus mudik dari Jakarta ke wilayah timur. Untuk itu, KAI menghadirkan promo menarik bagi pelanggan yang ingin kembali ke Jakarta dengan harga lebih terjangkau melalui program Ramadan Festive.
Baca juga: Cara Daftar, Syarat, dan Rute Mudik Gratis KAI Lebaran 2025
Vice President Public Relations KAI, Anne Purba, menjelaskan bahwa perpanjangan ini memberikan kesempatan lebih luas bagi pelanggan untuk menikmati perjalanan hemat selama Ramadan.
Saat ini, fokus perjalanan banyak tertuju pada arus mudik dari Jakarta ke wilayah timur. Untuk itu, KAI menghadirkan promo menarik bagi pelanggan yang ingin kembali ke Jakarta dengan harga lebih terjangkau melalui program Ramadan Festive.
Baca juga: Cara Daftar, Syarat, dan Rute Mudik Gratis KAI Lebaran 2025
"Pada promo reguler, pelanggan dapat menikmati potongan harga hingga 20 persen dari tarif normal untuk pemesanan tiket pada 18-19 Maret 2025. Promo ini berlaku untuk keberangkatan mulai 18 Maret hingga 11 April 2025," kata Anne dalam siaran pers yang dikutip Hypeabis.id, Sabtu (15/3/2025).
Dia menambahkan, KAI telah menyiapkan total 38.000 kursi dalam program tiket murah ini, memberikan lebih banyak kesempatan bagi pelanggan untuk menikmati perjalanan dengan tarif spesial.
Selain promo reguler, dia menuturkan bahwa pelanggan juga dapat memanfaatkan program Flash Sale yang hanya tersedia melalui aplikasi Access by KAI. Promo ini akan berlangsung pada 18 Maret 2025, di mana tiket murah bisa diburu mulai pukul 12.00 WIB hingga 13.00 WIB dengan jumlah terbatas, yakni 2.000 tiket.
Tarif spesial yang ditawarkan dalam Flash Sale ini adalah Rp300.000 untuk kelas eksekutif, Rp200.000 untuk kelas bisnis, dan Rp100.000 untuk kelas ekonomi.
Tiket promo Flash Sale berlaku untuk perjalanan pada periode 18 Maret–11 April 2025. Dia menyarankan agar promo ini dimanfaatkan sebaik mungkin, mengingat kuota yang tersedia sangat terbatas dan diperkirakan akan habis dalam waktu singkat.
Tarif spesial yang ditawarkan dalam Flash Sale ini adalah Rp300.000 untuk kelas eksekutif, Rp200.000 untuk kelas bisnis, dan Rp100.000 untuk kelas ekonomi.
Tiket promo Flash Sale berlaku untuk perjalanan pada periode 18 Maret–11 April 2025. Dia menyarankan agar promo ini dimanfaatkan sebaik mungkin, mengingat kuota yang tersedia sangat terbatas dan diperkirakan akan habis dalam waktu singkat.
Pemesanan tiket untuk program Ramadan Festive dapat dilakukan melalui berbagai channel resmi KAI, seperti aplikasi Access by KAI, situs resmi kai.id, serta berbagai mitra resmi lainnya. Pelanggan yang ingin mendapatkan harga Flash Sale wajib melakukan pemesanan melalui aplikasi Access by KAI pada waktu yang telah ditentukan.
Anne berharap kehadiran promo spesial Ramadan Festive tersebut dapat membuat semakin banyak pelanggan yang dapat menikmati perjalanan kereta api dengan harga terjangkau.
"Tunggu momennya dan manfaatkan kesempatan ini untuk merencanakan perjalanan Anda bersama KAI agar pengalaman mudik jauh lebih menyenangkan,” katanya.
KAI mencatat bahwa lebih dari 10 juta penumpang telah menggunakan teknologi face recognition saat melakukan proses boarding. Teknologi ini menggantikan tiket fisik berbahan kertas, sehingga tidak hanya mempercepat proses masuk ke kereta tetapi juga mengurangi limbah kertas, mendukung upaya keberlanjutan lingkungan.
Anne menjelaskan bahwa teknologi ini membantu mempercepat dan mempermudah penumpang saat boarding, terutama pada periode sibuk seperti mudik Lebaran.
“Penerapan face recognition mengurangi antrean dan membuat proses boarding lebih efisien. Sejak pertama kali diluncurkan pada 28 September 2022 hingga 6 Maret 2025, teknologi ini telah digunakan oleh 10.624.962 penumpang kereta api di Pulau Jawa dan Sumatera,” ujarnya.
Saat ini, teknologi face recognition telah tersedia di 21 stasiun untuk mendukung kelancaran arus mudik Lebaran 2025, termasuk di Stasiun Gambir, Stasiun Pasar Senen, dan Stasiun Bekasi.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Anne menjelaskan bahwa teknologi ini membantu mempercepat dan mempermudah penumpang saat boarding, terutama pada periode sibuk seperti mudik Lebaran.
“Penerapan face recognition mengurangi antrean dan membuat proses boarding lebih efisien. Sejak pertama kali diluncurkan pada 28 September 2022 hingga 6 Maret 2025, teknologi ini telah digunakan oleh 10.624.962 penumpang kereta api di Pulau Jawa dan Sumatera,” ujarnya.
Saat ini, teknologi face recognition telah tersedia di 21 stasiun untuk mendukung kelancaran arus mudik Lebaran 2025, termasuk di Stasiun Gambir, Stasiun Pasar Senen, dan Stasiun Bekasi.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.