Bencana banjir terjadi di sebagian wilayah di Indonesia akibat curah hujan yang tinggi. (Sumber gambar: Misbahul Aulia/Unsplash)

Simak Ragam Cara Membasmi Kecoa di Rumah Pasca Banjir

06 March 2025   |   09:30 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Bencana banjir terjadi di sebagian wilayah di Indonesia akibat curah hujan yang tinggi. Salah satu hal menyebalkan yang terjadi saat banjir ialah munculnya kecoa di beberapa bagian rumah, seperti kloset hingga saluran air di kamar mandi. Kecoa biasanya akan keluar masuk di saluran atau lubang air saat rumah terkena banjir.
 
Beberapa hama terutama yang hidup di bawah tanah termasuk kecoa, biasanya akan mencari tempat berlindung saat hujan deras membanjiri habitat mereka. Kecoa akan masuk ke dalam rumah untuk mencari tempat berlindung yang kering. Jika kecoa menemukan makanan dan tempat untuk bersarang di rumah, mereka akan tinggal dan dapat menyebar dengan cepat.
Kecoa merupakan hama yang berkembang biak dalam lingkungan yang lembab, sehingga rentan berkembang biak saat musim hujan. Hal ini terjadi karena kelembaban dan air setelah hujan memungkinkan mereka menjelajah lebih jauh untuk mencari makanan, di samping habitat mereka juga yang berisiko banjir.
 
Karena kebutuhan mereka akan air, kecoa sering hidup di selokan, saluran pembuangan, dan lokasi basah lainnya. Lokasi tersebut rentan terhadap banjir saat hujan deras melanda. Untuk bertahan hidup saat hujan deras, kecoa akhirnya memasuki rumah untuk mencari perlindungan.
 
Bukan hanya menjijikkan, kecoa juga memiliki aroma tidak sedap dan bakteri yang berbahaya untuk kesehatan. Hewan ini dikenal sebagai pembawa berbagai bakteri dan virus yang dapat menyebabkan penyakit seperti diare, keracunan makanan, bahkan alerg
 
Oleh karena itu, ketika hewan ini muncul saat banjir, sebaiknya segera bersihkan kecoa agar tidak berkembang biak dan lari ke  berbagai sudut rumah yang lebih luas. Berikut adalah beragam cara mengusir kecoa dari rumah pascabanjir.
 

1. Bersihkan puing-puing & sampah

Hal pertama yang harus dilakukan adalah membersihkan puing-puing barang dan sampah yang terbawa masuk ke dalam rumah selama dan pascabanjir. Puing-puing dan sampah selama banjir umumnya seperti kardus, ranting kayu atau benda-benda lainnya yang telah membusuk atau lapuk.
 
Selain memberikan efek negatif bagi kesehatan manusia, puing-puing ini adalah sumber makanan baru bagi kecoa pasca banjir yang akan menjadi magnet kuat untuk mereka berada di rumah. Oleh karena itu, pastikan secepat mungkin membersihkan puing-puing dan sampah di rumah pascabanjir.
 

2. Cegah kelembaban yang berlebih

Tidak dapat dipungkiri banjir akan meningkatkan tingkat kelembaban di sekitar rumah. Tentu bukan hal yang mudah untuk mengeringkan seisi rumah, karena membutuhkan beberapa minggu atau lebih untuk benar-benar memastikan bahwa rumah dalam kondisi yang kering pascabanjir.
 
Namun, kondisi lembab akan membuat jamur berkembang biak, dan jamur-jamur yang tumbuh merupakan salah satu penyebab kecoa datang. Berikut adalah beberapa hal yang bisa membantu mencegah kondisi lembab pascabanjir di rumah.
 
• Mengeringkan barang hingga kering di luar rumah agar terkena paparan sinar matahari langsung.
 
• Buka jendela di semua kamar, bahkan di kamar yang tidak basah atau kering sekalipun.
 
• Gunakan kipas angin untuk mengalirkan udara di atas permukaan basah, seperti pada karpet yang basah atau lantai kayu.
 
• Jika memungkinkan, gunakan dehumidifier untuk menciptakan iklim yang lebih kering di dalam rumah.
 
• Buang semua perabotan yang sudah lapuk dan lembab karena terkena air banjir. Karena bisa jadi perabotan tersebut menjadi pilihan utama tempat kecoa tinggal di kemudian hari jika kalian tetap menyimpannya.
 
 

3. Buang semua barang konsumsi

Buang semua obat-obatan, makanan, dan barang-barang konsumsi lainnya yang terkena air banjir. Semua barang-barang konsumsi yang sudah terpapar atau tercemar air banjir memiliki risiko tinggi atas kontaminasi bakteri-bakteri seperti salmonella, staphylococcus dan streptococcus yang umum dibawa oleh kecoa selama banjir.
 

4. Perbaiki kebocoran atau pipa yang rusak

Banjir pada umumnya akan membawa kerusakan pada bagian inti rumah, seperti pipa air yang bocor atau pecah. Kebocoran atau pipa yang rusak akan meningkatkan tingkat kelembaban di dalam rumah.
 
Situasi ini sering digunakan oleh kecoa untuk memenuhi kebutuhan mereka untuk berkembang biak segera setelah banjir surut. Oleh sebab itu, segera perbaiki kebocoran atau kerusakan pada pipa setelah banjir, untuk mencegah datangnya kecoa di rumah. 

Baca juga: Daftar Barang yang Harus Segera Dibuang setelah Terkena Banjir

Editor: Puput Ady Sukarno

SEBELUMNYA

Acer Rilis 2 Monitor Gaming yang Bawa Keunggulan Layar Untuk Gamer & Kreator

BERIKUTNYA

Cara Menyelamatkan Mobil yang Terkena Banjir untuk Minimalisir Kerusakan

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: