Event Seru Akhir Pekan 18-19 Januari 2025 di Jakarta, Konser Infinite sampai Orkestra Purwa Caraka
17 January 2025 |
18:30 WIB
Genhype, akhir pekan ini pada 18-19 Januari 2025 di Jakarta akan dipenuhi dengan berbagai acara menarik yang sayang untuk dilewatkan. Beberapa di antaranya ada konser musik, mulai dari idol K-Pop populer, Infinite. Ada juga panggung orkestra megah dari Purwacaraka Youth Orchestra.
Tak ketinggalan ada juga pameran yang akan menambah wawasan tentang koleksi uang dari museum Bank Indonesia, serta festival kuliner yang menggugah selera dan mengenyangkan. Nah Genhype, berikut daftar event akhir pekan menarik pada 18-19 Januari 2025.
Baca juga: Konser Dewa 19 All Stars 2.0 di GBK Diundur Demi Jaga Kualitas Rumput
Pameran ini menampilkan koleksi uang rupiah bergambar perempuan yang diterbitkan pada era 1952 hingga 2022. Konsep pameran mengisahkan perjalanan perempuan dari gelap menuju terang. Waktu pameran dibuka mulai pukul 08.00-15.00 WIB. Lokasinya di Museum Bank Indonesia, Kota Tua. Untuk mengunjungi pameran ini tidak dipungut biaya.
Harga tiketnya paling mahal Rp3,2 juta dari tempat duduk kategori VIP dan paling murah Rp950.000 untuk CAT 5. Penggemar sangat mengantisipasi lantaran sudah 10 tahun sejak Infinite berkunjung ke Indonesia.
Jangan lewatkan malam penuh harmoni dimana musik lintas genre mulai dari klasik, pop, jazz hingga lagu-lagu yang membawa kenangan indah dibawakan dalam alunan orkestrasi. Acara ini berlangsung pada 18 Januari 2025 di Posbloc Jakarta pukul 19.30 WIB.
Dalam rangka mempromosikan album barunya, Regina Song menggelar tur Asia Tenggara pertamanya, termasuk Indonesia yang bertajuk Fangirl - The Tour Live in Jakarta. Konser Regina Song digelar di Krapela, Bulungan, Jakarta pada 19 Januari 2025 pukul 18.30-23.00 WIB.
Beberapa tenant yang hadir di festival FYP ada Mozza Pen Shell, Cempedak & Pisang Goreng Siram Coklat, Sate Ayam Romantis, Hashi Gyoza, Dynamite Pizza by Master Chef Bukhori, Es Kopi Takkie Glodok Pancoran, Mie Tek Tek Sultan Fomo, Indomie Bangladesh Djoeara, Bangkok Dessert Tjuankie Bandung Papa Boss, Beef Roti Malaysia, Sate Taichan Tikungan, Hongkong Curry Fishball dan lainnya.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Tak ketinggalan ada juga pameran yang akan menambah wawasan tentang koleksi uang dari museum Bank Indonesia, serta festival kuliner yang menggugah selera dan mengenyangkan. Nah Genhype, berikut daftar event akhir pekan menarik pada 18-19 Januari 2025.
Baca juga: Konser Dewa 19 All Stars 2.0 di GBK Diundur Demi Jaga Kualitas Rumput
1. Pameran Herstory Museum Bl
Museum Bank Indonesia (MuBI) menggelar pameran bertajuk Herstory, Cerita Perempuan dalam Bingkai Uang, mulai 11 Desember 2024 hingga 16 Februari 2025. Herstory merupakan bagian dari pameran temporer D'Commentry (The Communication and Education on Numismatic's History).Pameran ini menampilkan koleksi uang rupiah bergambar perempuan yang diterbitkan pada era 1952 hingga 2022. Konsep pameran mengisahkan perjalanan perempuan dari gelap menuju terang. Waktu pameran dibuka mulai pukul 08.00-15.00 WIB. Lokasinya di Museum Bank Indonesia, Kota Tua. Untuk mengunjungi pameran ini tidak dipungut biaya.
2. INFINITE 15th Anniversary Concert
Boy group asal Korea Selatan, yakni INFINITE akan mengadakan konser di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, Indonesia pada 18 Januari 2025. Konser bertajuk INFINITE 15th Anniversary Concert: Limited Edition In Jakarta, tersebut akan dimulai pukul 19.00 WIB.Harga tiketnya paling mahal Rp3,2 juta dari tempat duduk kategori VIP dan paling murah Rp950.000 untuk CAT 5. Penggemar sangat mengantisipasi lantaran sudah 10 tahun sejak Infinite berkunjung ke Indonesia.
3. Purwa Caraka Youth Orchestra: Orchestra Vaganza 2.0
Purwa Caraka Youth Orchestra kembali menghadirkan Orchestra Vaganza 2.0 sebuah konser yang akan membawa kita menjelajahi keindahan musik orkestra dengan kolaborasi spesial bersama Andrea Miranda solois berbakat, PCMS Choir, dan Violin ensemble Purwa Caraka Music Studio.Jangan lewatkan malam penuh harmoni dimana musik lintas genre mulai dari klasik, pop, jazz hingga lagu-lagu yang membawa kenangan indah dibawakan dalam alunan orkestrasi. Acara ini berlangsung pada 18 Januari 2025 di Posbloc Jakarta pukul 19.30 WIB.
4. Regina Song: “Fangirl – The Tour Live in Jakarta”
Penyanyi berbakat asal Singapura, Regina Song dikenal dengan suara merdu dan penampilan panggung yang emosional. Dia baru saja meluncurkan album terbarunya, Fangirl yang menampilkan lagu hit The Cutest Pair.Dalam rangka mempromosikan album barunya, Regina Song menggelar tur Asia Tenggara pertamanya, termasuk Indonesia yang bertajuk Fangirl - The Tour Live in Jakarta. Konser Regina Song digelar di Krapela, Bulungan, Jakarta pada 19 Januari 2025 pukul 18.30-23.00 WIB.
5. FYP For Your Perut Festival
FYP alias For Your Perut Festival adalah festival kuliner dengan berbagai pilihan makanan lezat yang menggugah selera. Berlangsung di Teras Berlian Blok M Square sepanjang hari.Beberapa tenant yang hadir di festival FYP ada Mozza Pen Shell, Cempedak & Pisang Goreng Siram Coklat, Sate Ayam Romantis, Hashi Gyoza, Dynamite Pizza by Master Chef Bukhori, Es Kopi Takkie Glodok Pancoran, Mie Tek Tek Sultan Fomo, Indomie Bangladesh Djoeara, Bangkok Dessert Tjuankie Bandung Papa Boss, Beef Roti Malaysia, Sate Taichan Tikungan, Hongkong Curry Fishball dan lainnya.
6. Hari Bhakti Imigrasi ke-75 Imigrasi Run 2025
Dalam rangka memperingati Hari Bhakti Imigrasi ke-75, Direktorat Imigrasi akan menggelar event marathon pada 19 Januari di Plaza Timur GBK. Event marathon ini hadir dengan kategori yang bisa diikuti pemula hingga expert mulai 5K, 10K, atau Half Marathon.(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.