Ilustrasi aktivitas fotografi (Dok: Unsplash/Jamie Street)

Semua Orang Bisa Hasilkan Karya Fotografi Memukau? Simak Dulu Tipsnya

01 September 2021   |   17:17 WIB
Image
Rezha Hadyan Hypeabis.id

Bicara mengenai fotografi, tak sedikit orang yang mengasosiasikannya dengan aktivitas mengambil gambar menggunakan kamera canggih lengkap dengan berbagai peralatan pendukungnya. Ada pula yang menyebut bahwa hasil foto memukau hanya bisa dihasilkan dengan kamera termutakhir dengan lensa yang mahal.

Ternyata anggapan tersebut salah besar. Menurut Chief Photographer Jakarta Bureau Associated Press/AP, Dita Alangkara, semua orang kini berkesempatan untuk menghasilkan foto yang memukau. Hal itu tentunya tak terlepas dari perkembangan teknologi kamera ponsel yang kemampuannya tak kalah dengan kamera.

"Sekarang mungkin sudah tidak bisa dibedakan mana yang hasil foto dari kamera ponsel dan kamera. Sekarang semua orang bisa jadi belajar fotografi tanpa perlu kamera profesional," katanya kepada Hypeabis.id belum lama ini.

Walaupun demikian, bukan berarti kecanggihan kamera tak lagi jadi faktor yang mempengaruhi hasil foto. Menurut Dita, kemampuan fotografi yang mumpuni dibarengi dengan kamera yang canggih serta peralatan lengkap tentu saja akan menghasilkan hasil foto yang ciamik, alih-alih kemampuan mumpuni dengan kamera atau peralatan seadanya.

Adapun, bicara mengenai kemampuan fotografi, Dita menyebut tak sepenuhnya bicara teknis pengambilan gambar. Ada sesuatu yang justru lebih penting, yakni kemampuan pengambil gambar untuk menangkap pesan kemudian menyampaikannya lewat gambar.

Karya fotografi yang baik bukan yang sekadar indah, melainkan juga mampu menyampaikan pesan kepada siapa pun yang melihatnya. Tentu saja, bukan hal yang mudah untuk melakukan ini.

"Ini sama seperti mengemudi [kendaraan] saja, tentang kebiasaan. Makin sering dilakukan atau makin dibiasakan berlatih tentu saja kemampuan akan terus terasah," ujarnya.

Apabila ditekuni, fotografi tentu saja bisa menghasilkan uang. Seperti yang dilakukan oleh mantan Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto.

Pria yang akrab disapa Yuri itu mengaku sempat menjadikan bidang fotografi sebagai mata pencariannya ketika masih berstatus sebagai mahasiswa Fakultas Kedokteran di Universitas Airlangga, Surabaya pada pertengahan 1980an. Dia mengungkapkan pernah menjual hasil jepretannya dengan nilai yang cukup tinggi kala itu.

"Bukan cuma gemar [fotografi] saja, tetapi cari rezeki di situ. Aktivitas ini bisa dilakukan kapan saja dan dimana saja, ketika saya pergi ke laut, naik gunung, ke pasar," katanya.

Foto yang diambil beragam mulai dari panorama alam hingga ekspresi seseorang yang diambil di sela-sela aktivitasnya sebagai mahasiswa kedokteran.

Hingga kini Yuri masih menyempatkan diri untuk melakukan hobi fotografinya di tengah pekerjaannya. Saat bertugas sebagai Kepala Kesehatan Daerah Militer XI/Pattimura dia sempat mengambil foto panorama Pantai Liang di Maluku Tengah yang berhasil terjual senilai Rp75 juta melalui situs panoramio.com.


Editor: Avicenna

SEBELUMNYA

Calvin Jeremy Promosikan Daehakro, Broadway-nya Korea Selatan

BERIKUTNYA

Jadi Rahasia Kekuatan Rambut Kak Seto, Cek 9 Manfaat Kemiri Ini Yuk

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: