media sosial (Sumber gambar: Unsplash/ Sara Kurfeß)

Askfm, Platform QnA yang Sempat Populer Bakal Tutup Mulai 1 Desember 2024

27 November 2024   |   16:02 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Situs jejaring sosial yang memungkinkan orang saling bertanya, Askfm, mengumumkan akan segera menutup media sosialnya secara permanen. Platform tanya jawab untuk percakapan anomin ini secara resmi akan menghentikan operasional dan layanannya mulai 1 Desember 2024.

Askfm memutuskan untuk tutup permanen menyusul tren negatif yang dialaminya dalam beberapa tahun terakhir. Platform yang telah beroperasi lebih dari 10 tahun terakhir ini diketahui terus mengalami penurunan basis pengguna yang signifikan.

Baca juga: 4 Aplikasi Media Sosial Pengganti Twitter, dari Mastodon hingga Bluesky

Meski sempat begitu populer, Askfm memang terus kehilangan pengguna aktifnya. Sejumlah pengguna media sosial dalam beberapa tahun terakhir lebih memilih situs yang menawarkan unggahan lebih kompleks, seperti foto atau video, alih-alih sekadar teks dan pertanyaan.

“Sayangnya, platform tanya jawab kami ini sepertinya memang tidak lagi memenuhi kebutuhan pengguna media sosial saat ini,” tulis manajemen Askfm melalui rilis pers reminya, dikutip Hypeabis.id Rabu (27/11/2024).

Menjelang penutupan, Askfm menegaskan per 24 Oktober 2024 lalu, situs jejaring sosialnya sudah tidak menerima pendaftaran baru lagi. Secara bertahap, pihaknya juga mulai menghapus dukungan fitur-fitur yang tersedia di dalam aplikasi.

Manajemen mengungkapkan platform-nya yang populer pada medio 2015 mengusung gagasan komunikasi terbuka dan terhubung dengan orang lain melalui pertanyaan, jawaban, dan percakapan yang tulis.

Dalam beberapa tahun terakhir ini, pihaknya telah melewati masa-masa sulit untuk memastikan situsnya tetap 100 persen aman dan terlindungi bagi setiap pengguna. Kini, dengan berbagai dinamika terjadi, Ask.Fm mesti undur diri dari warna-warni situs jejaring sosial global.

“Terima kasih kepada semua orang yang penasaran untuk bertanya dan cukup berani untuk memberikan jawaban yang tulus. Itu adalah perjalanan menyenangkan bagi kami, kami berharap Anda juga merasakannya,” imbuhnya.

Meski baru akan tutup permanen pada 1 Desember 2024, pihak Askfm menyarankan kepada para pengguna lamanya untuk mengecek Kembali data maupun konten yang pernah dibagikan. Jika ingin memindahkan kenangan tersebut, sebaiknya dilakukan sebelum tanggal penutupan tiba.

Akan tetapi, jika tidak ingin melakukannya, pihak Askfm memastikan timnya selalu berkomitme menjaga keselamatan dan keamanan informasi pengguna. Setelah situs resmi berakhir, semua data akan dihapus sesegera mungkin.

“Namun, dalam beberapa kasus, jenis data tertentu mungkin memerlukan waktu hingga 90 hari untuk dihapus sepenuhnya,” tutupnya.

Askfm, sebuah platform berbasis QnA, ini pernah populer pada zamannya, terutama di kalangan anak-anak remaja pada 2015. Kala itu, muda-mudi di seluruh dunia asyik menggunakan platform ini untuk saling berbagi informasi, bertanya, dan memberikan jawaban.

Platform ini menarik karena pengguna bisa melakukan percakapan dengan nama sebenarnya maupun anonym. Keunggulan ini menjadi daya tarik Askfm pada masanya.

Kendati menawarkan keamanan identitas karena anonim, fitur ini pun tak lepas dari kontroversi pada kala itu. Sebab, dengan menjadi anonim, seseorang justru lebih merasa bebas berkomentar, termasuk melontarkan kata-kata tidak pantas.

Situs yang pertama kali didirikan pada 2010 di Lativa ini tercatat sempat memiliki 112 juta pengguna aktif. Namun, dalam waktu tak lama lagi, situs ini hanya akan dikenang sebagai sejarah.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda
 

SEBELUMNYA

Fakta-fakta Menarik Balatro, Gim Poker yang Sedang Hype di Kalangan Gamer 

BERIKUTNYA

Drama Konser Stray Kids di Jakarta, Promotor Ganti Venue hingga Rombak Seat Plan

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: