Ini Perbedaan Film Gladiator 2 dengan Gladiator 1
25 November 2024 |
19:00 WIB
Setelah lebih dari 20 tahun berlalu sejak film pertamanya dirilis, cerita Saga Gladiator akhirnya berlanjut. Mengambil tajuk Gladiator 2, film yang masih mendapat arahan dari sutradara kawakan Ridley Scott ini menjadi salah satu tontonan yang patut diantisipasi tahun ini.
Gladiator 2 masih akan melanjutkan cerita dari edisi pertamanya. Mengambil latar pada zaman Romawi Kuno, film ini akan menceritakan kisah yang terjadi setelah dua dekade sejak peristiwa terakhir di film Gladiator 1.
Baca juga: Airbnb Ajak Wisatawan Coba Pengalaman Menantang Jadi Gladiator di Colosseum
Babak baru ini akan menampilkan karakter bernama Lucius Verus., putra semata wayang Lucilla. Lucius yang sempat muncul pada film pertama saat masih kecil, kini telah tumbuh dewasa dan mendapat tantangan baru. Berikut adalah hal-hal menarik dari film Gladiator 2:
Cerita maupun karakter dalam film Gladiator II terinspirasi dari sejarah asli. Dalam film ini, diceritakan kaisar Roma tidak hanya satu orang, melainkan dua orang, yakni Geta dan Caracalla. Meski terdengar aneh, konsep dua kaisar ini pernah terjadi. Dalam kejadian nyata, Geta dan Caracalla merupakan saudara yang menghadirkan kekaisaran ganda setelah sang ayah tewas.
Sebagai informasi, nama karakter Geta dan Caracalla diambil dari nama tokoh asli Romawi. Selain itu, sejumlah tokoh Romawi lain, seperti Lucilla juga terinspirasi dari tokoh asli bernama Annia Aurelia Galeria Lucilla, seorang anak kedua dari Kaisar marcus Aurelius.
Sejumlah karakter yang muncul di film pertama muncul lagi di sekuel. Hal ini karena cerita di film teranyar ini masih berkaitan. Misalnya, tokoh Lucilla yang masih akan muncul dan kembali diperankan Connie Nielsen. Selain itu, karakter Senator Gracchus juga akan kembali diperankan oleh Derek Jacobi.
Namun, ini tidak semua. Beberapa karakter yang ada di film pertama juga ada yang tidak muncul, yakni Russel Crowe. Meski dia adalah karakter utama di film pertama, sosoknya tak lagi muncul karena pada edisi sebelumnya dia diceritakan mati setelah mengalahkan Commodus di Colosseum.
Colosseum adalah amfiteater raksasa yang dibangun di Roma pada masa pemerintahan kaisar-kaisar Flavian. Tempat ini punya peran penting dalam mendukung cerita di film Gladiator I sampai Gladiator II. Namun, keberadaan tempat ini punya sedikit perbedaan di film pertama dan keduanya.
Di film keduanya, Colosseum digambarkan penuh eksplorasi. Pasalnya, ada masanya tempat ini dipenuhi oleh air. Hal ini pun pada akhirnya menjadi tantangan tersendiri bagi karakter Lucius. Penonton perlu menonton sendiri di dalam filmnya nanti mengapa akhirnya Colosseum bisa dipenuhi oleh air.
Meski punya karakter utama dan jalan cerita yang berbeda, sebenarnya film Gladiator I dan Gladiator II punya persamaan pada narasinya. Pada film pertama, diceritakan seorang jenderal Roma yang menjadi budak, lalu menjadi gladiator, dalam upaya balas dendam.
Pada film keduanya, balas dendam juga menjadi narasi utama. Namun kali ini, ceritanya akan berpusat pada karakter Lucius yang terjebak dalam permainan politik dan konflik gladiatorial.
Film Gladiator I dan Gladiator II punya perbedaan rating yang cukup signifikan. Menurut laman IMDB, film pertama meraih rating cukup tinggi, yakni 8.5/10 dari 1,7 juta ulasan. Adapun, pada film keduanya, rating film ini hanya 7.0/10 dari 62.000 ulasan.
Baca juga: Sinopsis Film Gladiator II, Mulai Tayang di Bioskop Indonesia
Kemudian, menurut laman Rotten Tomatoes, film pertamanya mendapatkan 80 persen Tomatometer dengan 260 review dan 87 persen Popcornmeter dari 250.000 rating. Adapun pada film keduanya mendapatkan 72 persen Tomatometer dengan 292 review dan 84 persen Popcornmeter dengan 2.500 rating.
Editor: Fajar Sidik
Gladiator 2 masih akan melanjutkan cerita dari edisi pertamanya. Mengambil latar pada zaman Romawi Kuno, film ini akan menceritakan kisah yang terjadi setelah dua dekade sejak peristiwa terakhir di film Gladiator 1.
Baca juga: Airbnb Ajak Wisatawan Coba Pengalaman Menantang Jadi Gladiator di Colosseum
Babak baru ini akan menampilkan karakter bernama Lucius Verus., putra semata wayang Lucilla. Lucius yang sempat muncul pada film pertama saat masih kecil, kini telah tumbuh dewasa dan mendapat tantangan baru. Berikut adalah hal-hal menarik dari film Gladiator 2:
1. Terinspirasi dari Sejarah
Cerita maupun karakter dalam film Gladiator II terinspirasi dari sejarah asli. Dalam film ini, diceritakan kaisar Roma tidak hanya satu orang, melainkan dua orang, yakni Geta dan Caracalla. Meski terdengar aneh, konsep dua kaisar ini pernah terjadi. Dalam kejadian nyata, Geta dan Caracalla merupakan saudara yang menghadirkan kekaisaran ganda setelah sang ayah tewas.Sebagai informasi, nama karakter Geta dan Caracalla diambil dari nama tokoh asli Romawi. Selain itu, sejumlah tokoh Romawi lain, seperti Lucilla juga terinspirasi dari tokoh asli bernama Annia Aurelia Galeria Lucilla, seorang anak kedua dari Kaisar marcus Aurelius.
2. Sejumlah Tokoh di Film Pertama Muncul Lagi
Sejumlah karakter yang muncul di film pertama muncul lagi di sekuel. Hal ini karena cerita di film teranyar ini masih berkaitan. Misalnya, tokoh Lucilla yang masih akan muncul dan kembali diperankan Connie Nielsen. Selain itu, karakter Senator Gracchus juga akan kembali diperankan oleh Derek Jacobi.Namun, ini tidak semua. Beberapa karakter yang ada di film pertama juga ada yang tidak muncul, yakni Russel Crowe. Meski dia adalah karakter utama di film pertama, sosoknya tak lagi muncul karena pada edisi sebelumnya dia diceritakan mati setelah mengalahkan Commodus di Colosseum.
3. Colosseum dengan Konsep Baru
Colosseum adalah amfiteater raksasa yang dibangun di Roma pada masa pemerintahan kaisar-kaisar Flavian. Tempat ini punya peran penting dalam mendukung cerita di film Gladiator I sampai Gladiator II. Namun, keberadaan tempat ini punya sedikit perbedaan di film pertama dan keduanya.Di film keduanya, Colosseum digambarkan penuh eksplorasi. Pasalnya, ada masanya tempat ini dipenuhi oleh air. Hal ini pun pada akhirnya menjadi tantangan tersendiri bagi karakter Lucius. Penonton perlu menonton sendiri di dalam filmnya nanti mengapa akhirnya Colosseum bisa dipenuhi oleh air.
4. Narasi Tema yang Mirip
Meski punya karakter utama dan jalan cerita yang berbeda, sebenarnya film Gladiator I dan Gladiator II punya persamaan pada narasinya. Pada film pertama, diceritakan seorang jenderal Roma yang menjadi budak, lalu menjadi gladiator, dalam upaya balas dendam.Pada film keduanya, balas dendam juga menjadi narasi utama. Namun kali ini, ceritanya akan berpusat pada karakter Lucius yang terjebak dalam permainan politik dan konflik gladiatorial.
5. Perbedaan Rating Gladiator I & Gladiator II
Film Gladiator I dan Gladiator II punya perbedaan rating yang cukup signifikan. Menurut laman IMDB, film pertama meraih rating cukup tinggi, yakni 8.5/10 dari 1,7 juta ulasan. Adapun, pada film keduanya, rating film ini hanya 7.0/10 dari 62.000 ulasan.Baca juga: Sinopsis Film Gladiator II, Mulai Tayang di Bioskop Indonesia
Kemudian, menurut laman Rotten Tomatoes, film pertamanya mendapatkan 80 persen Tomatometer dengan 260 review dan 87 persen Popcornmeter dari 250.000 rating. Adapun pada film keduanya mendapatkan 72 persen Tomatometer dengan 292 review dan 84 persen Popcornmeter dengan 2.500 rating.
Editor: Fajar Sidik
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.