Shawn Mendes Siap Rilis Album Baru Berjudul Shawn 18 Oktober 2024
03 August 2024 |
15:19 WIB
Shawn Mendes siap merilis album terbarunya yang bertajuk Shawn pada 18 Oktober 2024 mendatang. Namun, sebelumnya sang musisi akan lebih dulu merilis dua single dari album tersebut yang berjudul "Why Why Why" dan "Isn't That Enough" pada 8 Agustus 2024.
Kabar terkait perilisan album Shawn Mendes disampaikan langsung olehnya melalui media sosial Instagram resminya. Pelantun "Treat You Better" tersebut menuturkan bahwa albumnya telah melalui proses produksi selama dua tahun terakhir.
"Musik benar-benar bisa menjadi obat. Dua tahun lalu saya merasa sama sekali tidak mengenali diri saya sendiri. Setahun yang lalu saya tidak bisa masuk ke studio tanpa merasa panik. Jadi, berada di sini sekarang dengan 12 lagu indah yang telah selesai terasa seperti sebuah anugerah," kata Shawn Mendes melalui unggahannya di Instagram, dikutip Sabtu (3/8/2024).
Baca juga: Menjelang Perilisan Album Hardcore Romance, Pamungkas Luncurkan Single "Putus"
Bersamaan dengan postingan tersebut, Shawn Mendes juga merilis teaser lagu "Isn't That Enough" yang menjadi salah satu single dari album barunya. Video teaser itu menampilkan Shawn Mendes bersama para rekannya dalam tampilan gambar hitam putih.
Lagu tersebut mengalun dengan merdu, didominasi iringan gitar akustik yang selama ini menjadi ciri khas lagu-lagu Shawn Mendes. Terakhir dia menutup pengumuman tersebut dengan mengucapkan terima kasih kepada teman-teman dan keluarga yang selalu mendukungnya selama menjalani proses rekaman. Dia juga bersyukur kerabat dekatnya selalu mendampingi, baik di dalam dan di luar karier bermusiknya.
"Hidup bisa menjadi sangat kacau, tetapi ada orang-orang terpercaya yang akan memandu Anda melewatinya dan membuat hidup ini jauh lebih baik, saya tidak tahu bagaimana saya mampu melewati beberapa tahun terakhir, apalagi jika membuat album ini tanpa kalian," ungkapnya.
Adapun Shawn akan menjadi album terbaru yang dirilis oleh Shawn Mendes sejak empat tahun terakhir. Penyanyi solo tersebut terakhir kali merilis album pada 4 Desember 2020 yang bertajuk Wonder, dengan single utama berjudul sama. Dia kemudian menggelar tur untuk merayakan album itu, tetapi sederet jadwalnya harus dibatalkan karena masalah kesehatan mental.
Situasi ini membuatnya jarang muncul di publik untuk bermusik. Dia hanya sesekali tampil di media sosial atau memberikan penampilan kejutan di beberapa konser musisi. Oleh karenanya, perilisan album barunya ini akan menjadi hal yang dinanti-nantikan para penggemar yang menunggunya kembali ke industri musik.
Shawn Mendes sendiri adalah seorang penyanyi, penulis lagu, dan musisi asal Kanada. Pria kelahiran 8 Agustus 1998, Pickering, Ontario tersebut mulai terkenal pada 2013 saat mengunggah lagu-lagu cover di platform video Vine. Di bawah naungan label Island Records, dia merilis single debutnya "Life of the Party" pada 2014.
Baca juga: RAN Luncurkan Album RAN For Your Kids untuk Bangkitkan Eksistensi Lagu Anak
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Kabar terkait perilisan album Shawn Mendes disampaikan langsung olehnya melalui media sosial Instagram resminya. Pelantun "Treat You Better" tersebut menuturkan bahwa albumnya telah melalui proses produksi selama dua tahun terakhir.
"Musik benar-benar bisa menjadi obat. Dua tahun lalu saya merasa sama sekali tidak mengenali diri saya sendiri. Setahun yang lalu saya tidak bisa masuk ke studio tanpa merasa panik. Jadi, berada di sini sekarang dengan 12 lagu indah yang telah selesai terasa seperti sebuah anugerah," kata Shawn Mendes melalui unggahannya di Instagram, dikutip Sabtu (3/8/2024).
Baca juga: Menjelang Perilisan Album Hardcore Romance, Pamungkas Luncurkan Single "Putus"
Lagu tersebut mengalun dengan merdu, didominasi iringan gitar akustik yang selama ini menjadi ciri khas lagu-lagu Shawn Mendes. Terakhir dia menutup pengumuman tersebut dengan mengucapkan terima kasih kepada teman-teman dan keluarga yang selalu mendukungnya selama menjalani proses rekaman. Dia juga bersyukur kerabat dekatnya selalu mendampingi, baik di dalam dan di luar karier bermusiknya.
"Hidup bisa menjadi sangat kacau, tetapi ada orang-orang terpercaya yang akan memandu Anda melewatinya dan membuat hidup ini jauh lebih baik, saya tidak tahu bagaimana saya mampu melewati beberapa tahun terakhir, apalagi jika membuat album ini tanpa kalian," ungkapnya.
Adapun Shawn akan menjadi album terbaru yang dirilis oleh Shawn Mendes sejak empat tahun terakhir. Penyanyi solo tersebut terakhir kali merilis album pada 4 Desember 2020 yang bertajuk Wonder, dengan single utama berjudul sama. Dia kemudian menggelar tur untuk merayakan album itu, tetapi sederet jadwalnya harus dibatalkan karena masalah kesehatan mental.
Situasi ini membuatnya jarang muncul di publik untuk bermusik. Dia hanya sesekali tampil di media sosial atau memberikan penampilan kejutan di beberapa konser musisi. Oleh karenanya, perilisan album barunya ini akan menjadi hal yang dinanti-nantikan para penggemar yang menunggunya kembali ke industri musik.
Shawn Mendes sendiri adalah seorang penyanyi, penulis lagu, dan musisi asal Kanada. Pria kelahiran 8 Agustus 1998, Pickering, Ontario tersebut mulai terkenal pada 2013 saat mengunggah lagu-lagu cover di platform video Vine. Di bawah naungan label Island Records, dia merilis single debutnya "Life of the Party" pada 2014.
Baca juga: RAN Luncurkan Album RAN For Your Kids untuk Bangkitkan Eksistensi Lagu Anak
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.