Deretan Film Terbaik yang Diperankan Shelley Duvall
12 July 2024 |
20:00 WIB
Siapa yang tidak kenal Shelley Duvall? Aktris senior dengan beberapa filmnya yang terkenal seperti Nashville, 3 Women, The Shining, dan masih banyak lagi ini menutup usianya pada 11 Juli silam di kediamannya. Dia meninggal di usia 75 tahun.
Semasa hidupnya, Shelley Duvall adalah aktris berbakat yang akan selalu dikenang lewat perannya yang menakjubkan di berbagai film. Dia dikenal sebagai aktris yang tidak hanya mencoba peran dalam genre film yang itu-itu saja, dia mengeksplor kemampuan aktingnya dengan mencoba berperan di berbagai genre film.
Baca juga: Aktris The Shining, Shelley Duvall Bintang Meninggal Dunia pada Usia 75 Tahun
Berikut adalah deretan film yang pernah Shelley Duvall perankan.
Film karya Robert Altman ini merupakan film pertama yang diperankan oleh Shelley Duvall. Saat itu, dia memainkan peran untuk karakter Suzanne. Brewster McCloud adalah film fantasi yang dibalut dengan genre komedi. Duvall beradu akting dengan Bud Cort yang memerankan Brewster.
Melalui perannya di film ini, nama Shelley Duvall kian melambung. Dia berperan sebagai Martha. Namun, diceritakan dalam film tersebut, ketika dia turun dari pesawat untuk mengunjungi keluarganya yang sekarat, Martha mengatakan bahwa dia dikenal dengan nama LA Joan.
Perannya dalam film ini banyak mendapat sorotan karena Duvall berhasil memerankan karakter yang unik, dimana Martha adalah seseorang yang suka berganti-ganti karakter.
Film garapan Robert Altman kembali diperankan oleh Shelley Duvall yang beradung akting dengan Sissy Spacek. Dalam film ini, Shelley Duvall memerankan karakter Millie. Berkat perannya di film ini, Shelley Duvall berhasil mendapatkan penghargaan sebagai aktris terbaik di Festival Film Cannes.
The Shining adalah salah satu film terpopuler yang pernah diperankan oleh Shelley Duvall. Pada kesempatan kali ini, dia memerankan karakter Wendy Torrance. Duvall mendapatkan banyak pujian dan pengakuan lewat perannya di film ini.
Dilansir dari the Hollywood Reporter, kru produksi mengatakan bahwa peran tersebut mengharuskan Shelley Duvall untuk menangis 12 jam sehari selama berminggu-minggu. Namun, meskipun dalam kondisi tertekan, Duvall dapat menyelesaikan tanggung jawabnya hingga akhir.
Film dengan genre horor thriller ini adalah film terakhir yang dimainkan Shelley Duvall sebelum dia menutup usia. Kemunculannya di film ini cukup mengejutkan setelah pada 2002 Duvall mengatakan akan berhenti dari dunia akting. Dikutip dari IMDb, perannya sebagai Mama adalah peran yang sangat kompleks dengan penggambaran karakter yang luar biasa.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Semasa hidupnya, Shelley Duvall adalah aktris berbakat yang akan selalu dikenang lewat perannya yang menakjubkan di berbagai film. Dia dikenal sebagai aktris yang tidak hanya mencoba peran dalam genre film yang itu-itu saja, dia mengeksplor kemampuan aktingnya dengan mencoba berperan di berbagai genre film.
Baca juga: Aktris The Shining, Shelley Duvall Bintang Meninggal Dunia pada Usia 75 Tahun
Berikut adalah deretan film yang pernah Shelley Duvall perankan.
1. Brewster McCloud (1970)
Brewster McCloud. (Sumber foto: Metro-Goldwyn-Mayer)
2. Nashville (1975)
Nashville. (Sumber foto: Paramount Pictures)
Perannya dalam film ini banyak mendapat sorotan karena Duvall berhasil memerankan karakter yang unik, dimana Martha adalah seseorang yang suka berganti-ganti karakter.
3. Three Women (1977)
Three Women. (Sumber foto: 20th Century Studios)
4. The Shining (1980)
The Shining. (Sumber foto: Warner Bros. Pictures)
Dilansir dari the Hollywood Reporter, kru produksi mengatakan bahwa peran tersebut mengharuskan Shelley Duvall untuk menangis 12 jam sehari selama berminggu-minggu. Namun, meskipun dalam kondisi tertekan, Duvall dapat menyelesaikan tanggung jawabnya hingga akhir.
5. The Forest Hills (2023)
The Forest Hills. (Sumber foto: Dreznick Goldberg Productions)
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.