Timnas Argentina (Sumber gambar: Instagram/afaseleccion)

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Argentina vs Kanada di Semifinal Copa America 2024

09 July 2024   |   21:24 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Tim nasional (timnas) Argentina akan menghadapi timnas Kanada dalam laga pembuka semifinal Copa America 2024. Pertandingan kedua tim akan digelar di Stadion MetLife, East Rutherford, New Jersey, Amerika Serikat pada Rabu, 10 Juli 2024, pukul 07.00 WIB.

Duel kedua tim di babak semifinal ini akan jadi laga yang menarik. Sebab, duel ini merupakan pertemuan kedua negara di Copa America 2024. Sebelumnya, kedua tim telah bertemu pada fase grup karena sama-sama berada di Grup A.

Baca juga: Jadwal & Link Streaming Pertandingan Semifinal Copa America 2024

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Mercedes-Benz, Atlanta, Georgia tersebut, Argentina mampu menekuk Kanada dengan skor 2-0. Dua gol dari skuad asuhan Lionel Scaloni ini dilesatkan oleh Julian Alvarez dan Lautaro Martinez.

Kanada memang harus mewaspadai penuh skuad Argentina. Sebab, pada pertemuan pertama ini, Argentina sangat dominan dengan penguasaan bola hingga 63 persen, sedangkan Kanada hanya 37 persen.

Argentina juga sukses melesatkan 19 tembakan dan 11 di antaranya tepat ke arah gawang. Sementara itu, Kanada hanya mampu melakukan 10 tembakan dan cuma 6 yang on target.

Kini, kedua tim akan bertemu kembali. Kanada tentu ingin membalas kekalahan mereka di babak fase grup sekaligus menembus babak final. Di sisi lain, Argentina juga tak ingin kalah dan mengincar final ketiga bagi Messi di turnamen mayor, setelah Copa America 2021 dan Piala Dunia 2022.

Kedua tim pun diprediksi akan memainkan sepak bola dengan tempo yang tinggi. Sebab, di babak gugur seperti ini, tak ada istilah untuk menunda kemenangan. Di sisi lain, kedua tim juga mengalami perubahan yang signifikan sebelum akhirnya sama-sama mencapai babak semifinal.
 

Sementara itu, dilihat dari sisi head to head, Argentina dan Kanada tercatat baru bertemu dua kali. Namun, jarak dua pertandingan ini teramat jauh. Pertemuan terakhir mereka adalah saat Argentina mengalahkan Kanada di babak grup.

Sebelum itu, kedua tim pernah bertemu pada 2010 atau 14 tahun yang lalu. Kala itu, Argentina berhasil menang dengan skor telak 5-0 atas Kanada. Namun, sekali lagi, pertandingan ini terlalu jauh sehingga peta persaingan pun menjadi bias.


Prediksi Susunan Pemain

  • Argentina (4-4-2): Emiliano Martínez; Nahuel Molina atau Gonzalo Montiel, Cristian Romero, Lisandro Martínez, Nicolás Tagliafico; Rodrigo De Paul, Leandro Paredes atau Enzo Fernandez, Alexis Mac Allister; Lionel Messi, Julián Álvarez atau Lautaro Martínez, dan Nicolás González atau Ángel Di María.
  • Kanada (4-2-3-1): Maxime Crepeau; Alistair Johnston, Moise Bombito, Derek Cornelius, Alphonso Davies; Ismael Koné, Stephen Eustaquio; Liam Millar, Jonathan David, Jacob Shaffelburg; Cyle Larin


Head to Head Argentina vs Kanada

  • (21/06/24): Argentina vs Kanada 2-0
  • (25/05/10): Argentina vs Kanada 5-0


Perjalanan Argentina ke Semifinal

  • (05/07/24): Argentina vs Ekuador 1-1 (4-2 pinalti)
  • (30/06/24): Argentina vs Peru 2-0
  • (26/06/24): Chile vs Argentina 0-1
  • (21/06/24): Argentina vs Kanada 2-0


Perjalanan Kanada ke Semifinal

  • (06/07/24): Venezuela vs Kanada 1-1 (3-4 pinalti)
  • (30/06/24): Kanada vs Chile 0-0
  • (26/06/24): Peru vs Kanada 0-1
  • (21/06/24): Argentina vs Kanada 2-0 

Editor: Fajar Sidik 

SEBELUMNYA

Pakar IT Beberkan Keanehan Geng Brain Chiper yang Serang PDNS 2

BERIKUTNYA

Sinopsis dan Daftar Pemeran Film Twisters, Kembalinya Sang Pemburu Badai

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: