Grup band Scorpions (Sumber gambar: Instagram/@scorpions)

Kisah Band Legendaris Scorpions Bakal Dibuat Film Berjudul Wind Of Change

25 June 2024   |   21:12 WIB
Image
Andika Prasetyo Mahasiswa IISIP Jakarta

Rumah produksi ESX Entertainment milik Ali Afshar bakal memproduksi film biopik musikal dari grup band rock legendaris asal Jerman, Scorpions yang berjudul Wind Of Change. Film yang mengambil judul dari salah satu lagu populer milik Scorpions itu nantinya akan mengisahkan tentang perjalanan Rudolf Schenker dan kawan-kawan dalam meraih popularitas.

“Untuk para penggemar, film biopik Scorpions yang berjudul Wind Of Change sedang dalam pengerjaan untuk rilis pada 2025 yang diproduksi oleh ESX Entertainment milik Ali Afshar di Hollywood, USA. Film ini akan mulai syuting pada musim gugur mendatang di Eropa,” demikian keterangan Scorpions dalam unggahannya di Instagram.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by SCORPIONS (@scorpions)



Mengutip dari laporan Deadline, film biopik Wind Of Change akan mengikuti kisah tiga orang sahabat yang sangat mengagumi musik rock n’roll. Berkat hasratnya terhadap genre musik tersebut, mereka berhasil meraih ketenaran global pasca Perang Dunia ke-II, hingga menjadi band multi-platinum pada 1980-an.

Di tengah kondisi negara mereka yang masih terpecah belah, ditambah dengan keluarga serta teman-temannya yang terpisah oleh Tembok Berlin, Rudolf Schenker, Klaus Meine, dan Matthias Jabs menggelar pentas di Uni Soviet. Mereka membuat sebuah keputusan berani untuk menentang larangan negara, demi mengisi arena konser di jantung Uni Soviet.

Saat puncak konser tur revolusioner mereka, Scorpions merilis sebuah single berjudul Wind Of Change yang menandai berakhirnya Perang Dingin. Saat itu, lagu tersebut berhasil mengelilingi dunia saat Tembok Berlin runtuh dan hingga kini tetap menjadi sebuah himne perdamaian. Bahkan, saat perilisan perdana, single tersebut berhasil terjual sebanyak 14 juta copy di seluruh dunia.  

Sang pemilik ESX Entertainment, Ali Afshar, turut membeberkan alasannya memproduksi film tersebut. Menurutnya, lagu-lagu dari Scorpions berhasil menembus budaya di negaranya secara besar-besaran. Selain itu, Ali juga menjelaskan, musik dari Scorpions juga berhasil menyelamatkan hidupnya.

“Ketika keluarga saya melarikan diri dari Iran dan datang ke Amerika Serikat, musik Scorpions mengubah hidup saya dan bisa dibilang menyelamatkan hidup saya. Saya berharap, dengan menceritakan kisah Scorpions, kami bisa membawa inspirasi yang sama ke dunia,” ucap Ali Afshar.

Film yang diproduksi oleh ESX Entertainment itu rencananya bakal digarap oleh sutradara kelahiran Prancis, Alex Ranarivelo. Sebelumnya, sang sutradara kerap menggarap beberapa film lainnya seperti American Wrestler: The Wizard (2016), Running Wild (2017), Bennett's War (2019), Born a Champion (2021), A Christmas Mystery (2022) dan lain sebagainya.

Baca juga: Sony Pictures Garap Film Biopik Band The Beatles, Siapa Saja Pemerannya?

Film biopik Wind Of Change dijadwalkan akan mulai produksi di Eropa pada akhir tahun ini, dengan target rilis pada 2025. Bersamaan dengan dirilisnya film tersebut, nantinya akan bertepatan dengan perayaan ulang tahun grup band Scorpions yang ke-60 tahun.

Editor: Fajar Sidik 

SEBELUMNYA

Tip Merawat Anjing K-9 Agar Bisa Jadi Penjaga yang Cekatan & Kompeten

BERIKUTNYA

Jangan Anggap Sepele Catcalling yang Justru Jadi Isu Pelecehan Seksual di Tempat Kerja

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: