Timnas Spanyol (Sumber gambar: Instagram/sefutbol)

Sejarah Pertemuan Spanyol vs Kroasia, Duel Sengit Grup B EURO 2024

15 June 2024   |   17:44 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Kesebelasan Spanyol bakal menghadapi tim nasional (timnas) Kroasia pada matchday perdana Grup B EURO 2024. Duel sengit dua tim besar Eropa ini akan digelar di Olympiastadion, Berlin, Jerman, pada Sabtu (15/6/2024) malam pukul 23.00 WIB.

Spanyol diprediksi akan memulai laga perdana di Grup B dengan kepercayaan diri yang tinggi. Mampu menembus semifinal pada EURO 2020, membuat Spanyol tentu menginginkan prestasi yang lebih baik pada edisi kali ini. 

Melawan Kroasia, Spanyol tentu lebih diunggulkan. Secara materi pemain, tim berjuluk La Furia Roja ini terlihat sangat mendominasi di berbagai sektor dibanding Kroasia. Ini adalah modal bagus sebelum pertandingan dimulai. 

Di sisi lain, Spanyol juga memiliki rekor yang bagus saat melawan Kroasia. Dari 10 pertandingan terakhir yang mempertemukan kedua tim, enam di antaranya berhasil dimenangkan oleh Spanyol. 

Baca juga: Jadwal EURO 2024 Malam Ini, Spanyol & Italia Siap Jalani Laga Perdana

Kedua tim ini terakhir kali bertemu pada UEFA Nations League pada Juni 2023 lalu. Setelah bermain imbang 0-0 sepanjang 120 menit, Spanyol akhirnya bisa menyudahi pertandingan lewat adu penalti F5-4 dan keluar sebagai juara.

Sebelum pertandingan ini, Spanyol dan Kroasia juga pernah bertemu pada babak 16 besar EURO 2020. Lagi-lagi, meski pertandingan berjalan imbang sepanjang 90 menit dengan skor 3-3, Spanyol akhirnya keluar sebagai pemenang berkat gol Alvaro Morata dan Mikel Oyarzabal di extra time.

Walau memiliki rekor yang mentereng, Spanyol tahu betul EURO 2024 adalah turnamen yang berbeda. Pelatih Spanyol Luis de la Fuente mengatakan dirinya sangat mengagumi mentalitas para pemain Kroasia.

Menurut sang pelatih, mereka memiliki rasa kebanggan dan persatuan yang tinggi, sehingga selalu memberikan permainan yang menyulitkan bagi lawan-lawannya. Namun, dirinya meyakini Spanyol akan punya lebih besar peluang untuk menang.

Dia menyebut timnas Spanyol membawa misi yang besar pada turnamen ini. Dirinya ingin kembali memperjuangkan gelar Piala Eropa yang sudah cukup lama tak singgah ke negaranya.

“Saya yakin kami akan memiliki peluang untuk memperjuangkan gelar. Namun, hanya ada satu pemenang di antara banyak tim nasional bagus tahun ini,” ucap Luis dikutip Hypeabis.id dari laman resmi UEFA, Sabtu (15/6/2024).

Sementara itu, pelatih Kroasia Zlatko Dalic menyadari betul bahwa timnya kini berada di grup neraka. Untuk itu, setiap poin akan menjadi perhitungan yang berarti di akhir babak grup nanti.

Secara tegas, Dalic tak ingin membidik hasil imbang. Dia justru ingin menampilkan sepak bola yang baik pada malam nanti dan tentu saja memenangkan pertandingan. “Kami tidak takut pada siapa pun. Kami mengincar kemenangan. Ini akan sulit dan sangat menuntut, tetapi seperti biasa, saya percaya pada tim,” tegasnya.


Prediksi Line up

  • Spanyol (4-3-3): Unai Simón; Daniel Carvajal, Robin Le Normand, Nacho Fernández, Alejandro Grimaldo; Dani Olmo, Rodri, Fabián Ruiz; Lamine Yamal, Álvaro Morata, Nico Williams. Pelatih: Luis de la Fuente.
  • Kroasia (4-3-3): Dominik Livakovic; Josip Stanišic, Josip Šutalo, Marin Pongracic, Joško Gvardiol; Luka Modric, Marcelo Brozovic, Mateo Kovacic; Lovro Majer, Ante Budimir, Andrej Kramaric. Pelatih: Zlatko Dalic.


Hasil 5 Pertemuan Terakhir Spanyol vs Kroasia

  • 19/06/23: Kroasia vs Spanyol 0-0 (adu penalti 4-5)
  • 28/06/21: Kroasia vs Spanyol 3-5
  • 16/11/18: Kroasia vs Spanyol 3-2
  • 12/09/18: Spanyol vs Kroasia 6-0
  • 22/06/16: Kroasia vs Spanyol 2-1


Hasil 5 Pertandingan Terakhir Spanyol

  • 09/06/24: Spanyol vs Irlandia Utara 5-1
  • 06/06/24: Spanyol vs Andorra 5-0
  • 27/03/24: Spanyol vs Brasil 3-3
  • 23/03/24: Spanyol vs Kolombia 0-1
  • 20/11/23: Spanyol vs Georgia 3-1


Hasil 5 Pertandingan Terakhir Kroasia

  • 08/06/24: Portugal vs Kroasia 1-2
  • 04/06/24: Kroasia vs Makedonia Utara 3-0
  • 27/03/24: Mesir vs Kroasia 2-4
  • 24/03/24: Tunisia vs Kroasia 0-0 (adu penalti 4-5)
  • 22/11/23: Kroasia vs Armenia 1-0
Baca juga: 5 Pemain dengan Nilai Pasar Termahal di EURO 2024: Ada Mbappe dan Florian Wirtz

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Jadwal EURO 2024 Malam Ini, Spanyol & Italia Siap Jalani Laga Perdana

BERIKUTNYA

Jakarta Fair Kemayoran 2024: Harga & Cara Beli Tiket hingga Jadwal Konser

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: