Iris Apfel (Sumber gambar: Instagram/iris.apfel)

Keunikan Karya & Koleksi Iris Apfel, Ikon Fesyen Legendaris yang Meninggal Usia 102 Tahun

02 March 2024   |   21:53 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Desainer interior sekaligus ikon fesyen lansia, Iris Apfel, meninggal dunia pada Jumat (1/2/2024). Model nyentrik yang identik dengan kacamata bulat hitam tebal dan besar tersebut mengembuskan napas terakhirnya pada usia 102 tahun.

Kabar kepergian Apfel disampaikan secara resmi melalui akun Instragram terverifikasinya. Sang ikon fesyen legendaris tersebut meninggal dunia di kediamannya di Palm Beach, Florida. Namun, tidak diketahui pasti penyebab meninggalnya Apfel.
 

"Iris Barrel Apfel August 29, 1921 - March 1, 2024," demikian tulisan unggahan teranyar di akun Instagram-nya, dikutip Hypeabis.id, Sabtu (2/3/2024).


Sebelum menjadi ikon fesyen seperti sekarang, Apfel mengawali kariernya di bidang desain interior. Bersama suaminya bernama Carl, Apfel kemudian mendirikan perusahaan Old World Weavers pada 1950. Ini adalah sebuah rumah kain dengan desain yang merujuk pada pola sejarah yang indah.

Pada saat bekerja di industri tekstil inilah, Apfel bekerja sebagai salah satu desainer interior di Gedung Putih untuk presiden Amerika Serikat. Setidaknya, ada 9 presiden dari berbagai masa yang mendapat sentuhan estetika khasnya. 

Baca juga: Mengenang Sinead O'Connor, Penyanyi Legendaris Dunia dengan Suara yang Kuat & Ekspresif

Ketika usianya mulai memasuki 84 tahun, Apfel mulai dikenal khalayak luas. Bukan sebagai desainer interior, melainkan ikon fesyen. Apfel kerap tampil dengan balutan fesyen penuh warna.

Warna-warna yang terang ini menunjukkan kepribadiannya yang bold dan energik. Dia seolah ingin membuktikan bahwa usia bukan halangan untuk tampil unik dan modis.

Seiring dengan kepopulerannya, ada banyak karya fesyen, aksesori, aneka item yang menjadi pelengkap desain interior yang diciptakannya. Beberapa karya tersebut adalah hasil kolaborasi dengan brand ternama.
 

Koleksi Iris Apfel x Grandin Road (Sumber gambar: website Grandin Road)

Koleksi Iris Apfel x Grandin Road (Sumber gambar: website Grandin Road)


Pada 2018, Apfel sempat mengeluarkan koleksi peralatan rumah tangga yang menampilkan gaya khasnya. Mengambil tajuk Iris Loves, aneka koleksi peralatan rumah tangga itu dirilis oleh merek Grandin Road.

“Gaya itu seperti karisma. Anda akan mengetahuinya ketika melihatnya,” ujar Iris Apfel, saat merangkum koleksinya di Grandin Road ini, dikutip Hypeabis.id dari laman resminya, Sabtu (2/3/2024).

Koleksi ini terbilang unik. sejumlah peralatan rumah tangga dengan finishing mengilap berpadu dengan pola eklektik khas Apfel. Hal ini bisa dilihat dari set empat piring makan dalam cetakan hitam atau putih yang menjadi salah satu koleksinya.

Hitam dan putih menjadi warna dasar dari mayoritas koleksinya kali ini. Namun, Apfel juga membubuhkan aneka motif dedaunan yang berani memainkan warna lain. Beberapa binatang yang dianggap punya filosofi tersendiri juga muncul di koleksi piringnya.
 

Iris Apfel Birds Of A Feather Green & Peach Tufted Rug (Sumber gambar: Website Ruggable)

Iris Apfel Birds Of A Feather Green & Peach Tufted Rug (Sumber gambar: Website Ruggable)


Pada 2023, Apfel juga mengeluarkan koleksi karpet yang ikonik, dan menjadi buruan kolektor untuk melengkapi desain interior di rumahnya. Kali ini, Apfel melakukan kolaborasi dengan mereka Ruggable.

Pola eklektik, cetakan hiasan, dan warna cerah, jadi yang paling kentara di koleksi kali ini. Apfel dengan gaya khasnya terus menghidupkan ide dekorasi maksimalis, sesuatu yang belakangan belum menunjukkan tanda-tanda memudar.

Terlebih, karpet juga menjadi salah satu tren desain interior yang berani, utamanya dalam membentuk dan menciptakan intensi berbeda di ruang tersebut.

Hal tersebut misalnya bisa dilihat dari judul koleksi Birds Of A Feather Rug. Karpet ini terinspirasi dari Palm Beach yang menampilkan burung tropis. Mengambil konsep seperti sebuah cermin, desain ini menampilkan palet kuning, merah muda, dan hijau daun dalam satu harmoni yang indah.

Lalu, pada koleksi berjudul Simian Forest Rug, Apfel memainkan gambar primata dan buruny yang hidup dikelilingi oleh pohon palem. Dedaunan berwarna hijau menjadi aksen layaknya sebuah hutan gelap di negara tropis.
 

Koleksi Iris Apfel x H&M

Koleksi Iris Apfel x H&M (Sumber gambar: website H&M)


Dalam dunia fesyen, Iris Apfel juga mengeluarkan koleksi busana yang berkolaborasi dengan merek H&M. Koleksi ini menganut pendekatan gaya yang ceria dan individual. Dengan permainan warna yang berani, busana ini masih mempertahankan gaya eklektik khas Apfel.

Sejumlah aksesori glamor dan mewah juga dihadirkan sebagai pelengkapnya. Dari rantai tebal, liontin besar hingga bros tebal muncul di koleksi ini. Semuanya lagi-lagi memiliki warna-warna yang berani. 

Baca juga: Lord Rothschild, Bankir Legendaris dengan Kecintaan pada Seni & Budaya

Pilihan busana yang dihadirkan cukup beragam, dari set lounge yang santai, kaftan cantik, celana panjang, kemeja, hingga baju renang. Seluruhnya menunjukkan karakter yang berbeda, tetapi masih ala Apfel.

“Saya pikir salah satu masalah dalam cara berpakaian orang saat ini adalah terlalu umum. Semua orang terlihat sama. Mereka memakai apa yang sedang tren, apa yang diperintahkan untuk mereka kenakan. Itu sangat membosankan. Saya ingin melihat kepribadiannya,” tulisnya saat menjelaskan konsep dari koleksinya ini. 

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

5 Desa Wisata di Bandung Cocok Buat Healing, Ada Alamendah dan Sugihmukti

BERIKUTNYA

Manfaat Toner untuk Kulit Berjerawat, Pilih yang Mengandung Teh Hijau dan Aloevera

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: