Link Streaming MAMA Awards Hari Kedua, ATEEZ Hingga RIIZE Bakal Tampil
29 November 2023 |
09:07 WIB
Ajang MAMA Awards 2023 yang digelar di Tokyo Dome, Jepang, memasuki hari kedua yang akan pada Rabu (28/11/2023). Ajang penghargaan industri K-Pop hari terakhir ini diprediksi lebih seru karena beberapa nominasi penting akan dibacakan, ditambah dengan sajian penampilan spesial.
Pada hari pertama, ajang yang dahulu dikenal dengan nama Mnet Asian Music Awards ini telah mengumumkan beberapa pemenang kategori. MAMA Award 2023 memberikan satu piala Daesang atau Grand Prize bertajuk Worldwide Icon of the Year kepada BTS.
Kemudian, untuk kategori Worldwide Fans' Choice Top 10 (Bonsang) dimenangkan oleh ATEEZ, BTS, ENHYPEN, Lim Young Woong, NCT Dream, SEVENTEEN, Stray Kids, TWICE, TXT, ZEROBASEONE. Untuk kategori Favorite New Artist, pemenangnya adalah RIIZE, ZEROBASEONE.
Baca juga: Daftar Pemenang Hari Pertama MAMA Award 2023, BTS Raih Daesang
Selanjutnya, pemenang kategori Culture and Style Award adalah Street Woman Fighter 2. Kategori Inspiring Achievement dimenangkan TVXQ, Favorite Asian Girl Group dimenangkan Kep1er, Favorite Asian Boy Group dimenangkan INI, Favorite International Artist dimenangkan Yoshiki, dan Galaxy Neo Flip Artist dimenangkan TREASURE.
Sementara itu, untuk kategori Best New Male Artist, Best New Female Artist, Best Male Group, dan beberapa kategori lain akan diumumkan pada hari kedua ini.
Sama seperti kemarin, hari kedua ajang MAMA Awards 2023 juga memiliki dua acara inti, yakni sesi red carpet dan sesi penghargaan. Acara akan dimulai dari sesi red carpet pada pukul: 16.00 KST (14.00 WIB). Kemudian, sesi penghargaan akan dilangsungkan pukul: 18.00 KST (16.00 WIB).
Ralral, Lee Hye-sung, dan Hanhae menjadi MC untuk sesi red carpet. Sementara itu, host pada malam penganugerahan hari kedua akan dipandu oleh Park Bo-gum
Pada hari kedua ini, sejumlah penampilan dari artis K-Pop juga masih akan memeriahkan MAMA Awards 2023 ini. Beberapa dari mereka akan tampil dalam konsep kolaborasi yang unik. Akan tetapi, beberapa lainnya akan tampil secara sendiri-sendiri.
Berikut adalah Line Up MAMA Awards 2023 Hari Kedua:
Sama seperti hari pertama, ajang MAMA Awards akan sepenuhnya digelar offline. Ajang ini diprediksi ditonton 50.000 orang sesuai dengan kapasitas venue Tokyo Dome, Jepang. Namun, bagi penonton yang tak bisa datang langsung, pihak MAMA Awards juga menyediakan link streaming untuk menontonnya secara online.
Penonton bisa menyaksikan ajang MAMA Awards 2023 di saluran tvN Asia. Kemudian, acara ini juga bisa ditonton di layanan streaming langganan Vidio.
Bagi yang ingin menontonnya dari YouTube, beberapa kanal resmi, yakni Mnet K-POP, Mnet TV, M2, dan KCON Official juga akan menyiarkan acara secara langsung dan gratis.
Genhype hanya perlu membuka aplikasi YouTube. Kemudian, klik tombol pencarian dan tuliskan salah satu kanal resmi tersebut. Lalu, klik salah satu video streaming tersebut.
Baca juga: TVXQ Tampil Perdana Bawakan Lagu Down di MAMA AWARDS 2023
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaful Millah
Pada hari pertama, ajang yang dahulu dikenal dengan nama Mnet Asian Music Awards ini telah mengumumkan beberapa pemenang kategori. MAMA Award 2023 memberikan satu piala Daesang atau Grand Prize bertajuk Worldwide Icon of the Year kepada BTS.
Kemudian, untuk kategori Worldwide Fans' Choice Top 10 (Bonsang) dimenangkan oleh ATEEZ, BTS, ENHYPEN, Lim Young Woong, NCT Dream, SEVENTEEN, Stray Kids, TWICE, TXT, ZEROBASEONE. Untuk kategori Favorite New Artist, pemenangnya adalah RIIZE, ZEROBASEONE.
Baca juga: Daftar Pemenang Hari Pertama MAMA Award 2023, BTS Raih Daesang
Selanjutnya, pemenang kategori Culture and Style Award adalah Street Woman Fighter 2. Kategori Inspiring Achievement dimenangkan TVXQ, Favorite Asian Girl Group dimenangkan Kep1er, Favorite Asian Boy Group dimenangkan INI, Favorite International Artist dimenangkan Yoshiki, dan Galaxy Neo Flip Artist dimenangkan TREASURE.
Sementara itu, untuk kategori Best New Male Artist, Best New Female Artist, Best Male Group, dan beberapa kategori lain akan diumumkan pada hari kedua ini.
Sama seperti kemarin, hari kedua ajang MAMA Awards 2023 juga memiliki dua acara inti, yakni sesi red carpet dan sesi penghargaan. Acara akan dimulai dari sesi red carpet pada pukul: 16.00 KST (14.00 WIB). Kemudian, sesi penghargaan akan dilangsungkan pukul: 18.00 KST (16.00 WIB).
Ralral, Lee Hye-sung, dan Hanhae menjadi MC untuk sesi red carpet. Sementara itu, host pada malam penganugerahan hari kedua akan dipandu oleh Park Bo-gum
Pada hari kedua ini, sejumlah penampilan dari artis K-Pop juga masih akan memeriahkan MAMA Awards 2023 ini. Beberapa dari mereka akan tampil dalam konsep kolaborasi yang unik. Akan tetapi, beberapa lainnya akan tampil secara sendiri-sendiri.
Berikut adalah Line Up MAMA Awards 2023 Hari Kedua:
- Minnie dari (G)I-DLE, Huh Yun Jin dari Sserafim, Bada Lee, dan Monika dari Street Woman Fighter (Super Stage)
- Le Sserafim, Treasure, Lee Young Ji, ZEROBASEONE (Theme Stage)
- (G)I-DLE
- ATEEZ dan Ryu Seung Ryong
- BoyNextDoor
- EI7z Up
- NiziU
- Riize
- Seventeen
Link Streaming Nonton MAMA Awards Hari Kedua
Sama seperti hari pertama, ajang MAMA Awards akan sepenuhnya digelar offline. Ajang ini diprediksi ditonton 50.000 orang sesuai dengan kapasitas venue Tokyo Dome, Jepang. Namun, bagi penonton yang tak bisa datang langsung, pihak MAMA Awards juga menyediakan link streaming untuk menontonnya secara online.Penonton bisa menyaksikan ajang MAMA Awards 2023 di saluran tvN Asia. Kemudian, acara ini juga bisa ditonton di layanan streaming langganan Vidio.
Bagi yang ingin menontonnya dari YouTube, beberapa kanal resmi, yakni Mnet K-POP, Mnet TV, M2, dan KCON Official juga akan menyiarkan acara secara langsung dan gratis.
Genhype hanya perlu membuka aplikasi YouTube. Kemudian, klik tombol pencarian dan tuliskan salah satu kanal resmi tersebut. Lalu, klik salah satu video streaming tersebut.
Baca juga: TVXQ Tampil Perdana Bawakan Lagu Down di MAMA AWARDS 2023
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaful Millah
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.