Ilustrasi makanan (Sumber gambar: Unsplash/Courtney Cook)

Daftar Promo Makanan Hari Sumpah Pemuda 2023, Dunkin sampai Hokben

28 October 2023   |   11:03 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Genhype, ada kabar gembira nih bagi kalian penggemar diskon atau promo untuk produk makanan atau minuman. Sebab, berbagai promo dan penawaran menarik ditawarkan restoran atau kafe bertepatan dengan Hari Sumpah Pemuda yang diperingati setiap 28 Oktober.

Jenis promo yang diberikan juga beragam, tetapi utamanya berupa potongan harga spesial. Para konsumen pun kini bisa mendapatkan makanan atau minuman nikmat dengan harga yang lebih terjangkau.

Baca juga: 10 Ucapan Hari Sumpah Pemuda 2023 Penuh Semangat, Cocok Dibagikan di Media Sosial

Ada banyak restoran atau kafe yang menawarkan promo spesial pada momentum Hari Sumpah Pemuda ini. Sayangnya, program ini umumnya berlangsung dalam periode singkat. Selain itu, promo diskon juga memiliki syarat dan ketentuan yang mesti dipenuhi.

Oleh karena itu, bagi pencinta kuliner, jangan sampai promo makanan ini terlewatkan begitu saja. Dirangkum dari berbagai sumber, berikut tempat makan atau restoran yang memberikan potongan harga pada saat 28 Oktober 2023.
 

1. Promo Waroeng Steak & Shake


Dalam rangka Hari Sumpah Pemuda, Waroeng Steak & Shake mengadakan promo khusus yang berlaku di seluruh gerai secara Nasional. Periode promo ini berlaku dari 27 Oktober hingga 28 Oktober selama jam operasional berlangsung. 

Khusus pada periode ini, ada empat menu yang bisa ditebus hanya dengan Rp28.000 saja. Empat menu tersebut adalah Chicken Double, Chichken BBQ Grill, Milkshake Special Chocolate, dan Milkshake Special Strawberry.

Namun, syarat dan ketentuan berlaku ya. Misalnya, promo hanya berlaku untuk pembelian langsung di outlet, harga sudah termasuk pajak (untuk struk harga sebelum pajak akan tertulis Rp 25.455,-), promo berlaku kelipatan dan tidak ada kuota setiap harinya, terakhir pastikan menuliskan PROMO SUMPAH PEMUDA di nota pemesanan pada saat pemesanan. Jika tidak, maka akan terhitung harga normal.
 

2. Dunkin


Dunkin juga menyediakan promo Pay 1 For 2 pada akhir pekan ini, yakni 27 Oktober hingga 29 Oktober 2023. Sesuai dengan namanya, Genhype bisa mendapatkan dua minuman hanya dengan membayar satu minuman saja. Namun, pastikan perhatikan syarat dan ketentuan ya. Salah satunya ialah promo ini khusus untuk pengguna BCA. 
 

3. AW Restoran


AW Restoran menyediakan promo Weekend Deals yang berisi tiga bundling menu dengan harga yang lebih hemat. Misalnya, untuk paket Deal A mendapatkan  3 Aroma Chicken dan 2 nasi dengan harga Rp64.000.

Lalu, untuk Deal B mendapatkan 5 Aroma Chicken, 1 Cheese Burger, 4 Chichken Chinks, dan 1 Mentaiko Mayo Sauce hanya dibanderol Rp102.500. Terakhir, ada Deal C yakni 1 AW Root Beer ukuran reguler dnegan harga Rp8.500.

Untuk mendapatkan diskon ini, perhatikan syarat dan ketentuan. Misalnya, dengan menunjukkan gambar promo Weekend Deals ke kasir. Lalu, untuk menu Aroma Chicken, pengguna tidak bisa memilih bagian ayam tertentu karena sudah ditentukan. 
 

4. HokBen

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by HokBen (@hokben_id)


HokBen, restoran Jepang siap saji menghadirkan promo Pay Day menarik yang berlaku dari 25 Oktober sampai 31 Oktober 2023. Promo ini menawarkan dua pilihan paket hemat, yakni Paket A + Paket D atau Paket B + Paket C, yang masing-masing mendapatkan 2 teh botol Sosro.

Untuk menebus paket tersebut, pembeli hanya perlu merogoh kocel Rp105.000 saja. Promo berlaku untuk layanan dine in, take away, dan drive thru
 

5. Yoshinoya


Yoshinoya juga mengadakan promo spesial bertajuk Pay Day pada 25 Oktober hingga 31 Oktober 2023. Promo ini menawarkan diskon 50 persen untuk menu Double Beef Bowl setelah pembelian Double Beef Bowl kedua.

Untuk syarat dan ketentuannya, promo ini berlaku untuk dine-in, take Away, dan delivery, hanya berlaku untuk pembelian Double Beef Bowl ke-2, tidak dapat digabung dengan promo lainnya, promo tidak berlaku di Store Dufan & Bandara, terakhir harga dapat berbeda pada store tertentu

Baca juga: Yuk Cek Promo Tiket Murah Online Tiket Week (OTW) di tiket.com

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Jadwal Semifinal French Open 2023, Jonatan Christie Tumpuan Tunggal Putra

BERIKUTNYA

Ide Caption Unik & Menarik untuk Memperingati Hari Sumpah Pemuda 2023

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: