Ilustrasi konser musik. (Sumber gambar: Teddy Yang/Pexels)

Fase 2 Tiket Gratis Festival Music Round 2023 Dibuka Besok, Cek Cara Daftarnya!

03 October 2023   |   16:01 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Like
Festival Music Round 2023 akan digelar secara tatap muka di Indonesia setelah dua kali berturut-turut digelar secara daring. Acara musik kolaborasi negara Asia Tenggara dan Korea Selatan itu akan dihelat pada 21-22 Oktober 2023 di Beach City International Stadium Ancol Jakarta secara gratis.

Antusiasme yang besar dari masyarakat membuat pihak penyelenggara Festival Music Round 2023 akhirnya membuka pendaftaran tiket gratis fase 2 yang akan dimulai pada Rabu, 4 Oktober 2023 pukul 12.00 WIB. Sebelumnya, fase pendaftaran pertama dibuka pada 18 September 2023.

Baca juga: Musisi Asean & Korea Bakal Ramaikan Festival Round Music 2023 di Jakarta, Cek Lineup-nya

Para penonton yang ingin mendaftar dapat memilih acara antara hari Sabtu, 21 Oktober 2023 atau Minggu, 22 Oktober 2023. Ada dua kategori tiket yang bisa dipilih yakni zona berdiri dan zona tempat duduk. Adapun, informasi lengkap mengenai kelas penonton dapat dilihat melalui situs resmi Round Festival yakni roundfestival.net.
 

Cara Mendaftar Tiket Festival Music Round 2023

Nantinya, pendaftaran tiket akan dilakukan melalui situs reservasi yang tersedia di roudfestival.net. Bagi penonton yang memenuhi persyaratan, akan mendapatkan notifikasi berupa email termasuk mendapatkan tiket Festival Music Round 2023. Berikut adalah tata cara mendaftarnya.
  1. Kunjungi situs roundfestival.net.
  2. Klik "Register".
  3. Pilih salah satu tanggal acara yang diinginkan. Kalian juga bisa memilih dua tanggal acara dengan mengulangi proses pendaftaran.
  4. Pilih kategori tempat duduk antara berdiri yakni "Standing" atau duduk di "Tribune".
  5. Lengkapi data diri seperti nama lengkap, alamat email, nomor identitas diri seperti KTP atau paspor, dan nomor handphone.
  6. Klik "Confirmed".
  7. Dengan begitu, data pendaftaran kalian telah masuk dan menunggu konfirmasi dari pihak panitia.
 
 


Daftar Lineup Festival Music Round 2023

Festival Music Round sendiri adalah nama acara proyek festival musik negara ASEAN dengan Korea. Program ini dimaksudkan untuk mempromosikan pertukaran budaya antara Korea dan negara-negara ASEAN dengan memanfaatkan musik populer.

Festival musik yang dibuat sejak 2020 ini diselenggarakan oleh KBS dan turut disponsori oleh Pendanaan bersama ASEAN-Korea dari Pemerintah Korea, serta turut didukung oleh Kementerian Luar Negeri ASEAN (Asosiasi atau Perhimpunan Negara Asia Tenggara) bersama sekretariat ASEAN. Adapun, acara ini diselenggarakan oleh Hype Music Asia.

Festival Music Round 2023 akan menampilkan deretan musisi populer dari 10 negara ASEAN. Mengangkat tema Step Out, Sing As One, festival musik ini menggaungkan semangat mengatasi segala tantangan dan keinginan agar semua pengunjung hadir berkumpul dalam satu tempat acara, untuk bernyanyi dan bergembira bersama.

Sebagai tuan rumah penyelenggara acara, Indonesia akan menampilkan beberapa musisi berbakat Tanah Air, salah satunya Isyana Sarasvati. Penyanyi sekaligus pencipta lagu itu sebelumnya juga tampil dalam acara Festival Music Round secara daring pada 2020. Tahun ini merupakan kali keduanya hadir di acara tersebut.

Selain Isyana, ada pula grup musik dan penyanyi lain yang akan tampil yakni Barasuara, Pamungkas, dan Ardhito Pramono. Sementara dari Korea, hadir grup musik SE SO NEON yang akhir-akhir ini cukup menarik perhatian karena berkolaborasi dengan RM BTS untuk album terbaru mereka. Nantinya, SE SO NEON dikabarkan bakal berkolaborasi dengan Isyana Sarasvati. Ada pula band rock Korea SURL dalam jajaran lineup.

Tak mau kalah, beberapa negara Asia Tenggara lainnya juga akn menghadirkan musisi-musisi terbaik mereka seperti SB19 dari Filipina, ikon P-Pop yang mendunia. Ada pula brb dari Singapura yang membawakan musik R&B, serta ASIA7 dari Thailand yang konsisten mengekspresikan musisi tradisi dan modern.

Acara semakin meriah lantaran aktor Ji Hyun Woo didapuk pembawa acara untuk Festival Music Round 2023 di Indonesia. Nama Ji Hyun Woo terkenal berkat penampilannya pada film drama Korea dari KBS  yang berjudul Young Lady and Gentleman yang dirilis tahun lalu. Kepopuleran drama tersebut membuatnya menduduki peringkat ketiga secara global di Netflix.

Selain sebagai aktor, Hyun-woo  juga dikenal sebagai vokalis dan gitaris dari grup musik SGO. Tak heran jika para penonton Round Festival nantinya akan menantikan kehadiran Hyun-woo nanti baik sebagai pembawa acara sekaligus sebagai musisi.

Tak hanya dipilih sebagai pembawa acara festival, Ji Hyun Woo juga akan berperan khusus sebagai Asean Friends yang bertujuan untuk mempromosikan keragaman dan nilai-nilai budaya ASEAN kepada dunia. Aktor berusia 38 tahun itu akan terlibat dalam berbagai kegiatan untuk meningkatkan pertukaran budaya dan kerja sama antara 10 negara ASEAN dan Korea Selatan.

Berikut adalah daftar lineup lengkap Festival Music Round 2023.


Sabtu, 21 Oktober 2023

  • Dila Aisyah & The Boys (Brunei Darussalam)
  • One Peace Band (Kamboja)
  • Isyana Sarasvati (Indonesia)
  • Barasuara (Indonesia)
  • Gerhana Skacinta (Malaysia)
  • Velocity X Jewel (Myanmar)
  • SB19 (Filipina)
  • SE SO NEON (Korea)
  • Plus enampilan spesial


Minggu, 22 Oktober 2023

  • Ardhito Pramono (Indonesia)
  • Pamungkas (Indonesia)
  • Black Eyes (Laos)
  • brb. (Singapura)
  • ASIA7 (Thailand)
  • PHAO (Vietnam)
  • Galaxy Express (Korea Selatan)
  • Jimmy Brown (Korea Selatan)
  • SURL (Korea Selatan)

Adapun, Festival Round Music 2023 akan diproduksi menjadi konten acara siaran yang dapat disaksikan melalui laman YouTube Channel KBS World. Menurut rencana, akan ada juga penayangan film dokumenter yang akan menampilkan Isyana Sarasvati dan Hwang Soyoon dari SE SO NEON yang akan memperkenalkan budaya ASEAN.

Baca juga: Daftar 11 Konser & Festival Musik Digelar Oktober 2023, Charlie Puth hingga The Corrs Siap Beraksi

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

Ikuti 5 Langkah Mudah Ini Untuk Membersihkan Kepiting Segar

BERIKUTNYA

Meluncur di Indonesia, Intip Spesifikasi Mobil Hibrida The All New Lexus LM

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: