Ilustrasi Solo Traveling (unsplash/Bhupendra Singh)

Tanpa Disadari, Ini 6 Manfaat Solo Traveling

27 April 2023   |   18:00 WIB

Traveling merupakan kegiatan yang seru dan menyenangkan. Tempat tujuan traveling ini bisa keliling kota, ke luar kota, menyeberang ke luar pulau, bahkan  ke luar negeri. Adapun, destinasi tempat dalam traveling ini Genhype bisa mencarinya dan mengobservasinya di internet.

Lalu, traveling bisa bersama keluarga, teman, pacar, atau dilakukan sendirian, yang dikenal dengan istilah solo traveling. Aktivitas  Solo traveling mempunyai daya tarik sendiri bagi sebagian orang. Solo traveling ini bisa menjadi pengalaman yang tidak terlupakan dan sangat menarik untuk diceritakan kepada orang-orang di sekitar kita.
 

Ilustrasi Solo Traveling ke Gunung (unsplash/Holly Mandarich)

Ilustrasi Solo Traveling ke Gunung (unsplash/Holly Mandarich)


Nah, Hypeabis merangkum manfaat solo traveling yang bisa diraih, dari berbagai sumber:


1. Membantu dalam mengenal diri sendiri

Solo traveling menyebabkan Genhype untuk membuat keputusan sendiri dan mengingat dengan tepat bagaimana perasaan kita pada saat tertentu. Hal ini bermakna saat melakukan solo traveling, kita akan belajar lebih banyak tentang diri meliputi hal apa yang membuat rasa nyaman untuk dilakukan, hal apa yang menyebabkan rasa tidak nyaman, dan apa yang benar-benar ingin dilakukan ketika keputusan sepenuhnya ada di tangan Genhype. Meski terdengar klise, tidak ada keraguan bahwa solo traveling merupakan perjalanan penemuan jati diri.

Baca juga: Wellness Tourism atau Wisata Kebugaran di Alam Indonesia Kian Diminati, Ini Keunggulannya


2. Mengenal orang-orang baru yang hebat

Saat solo traveling, kita akan terbiasa untuk berbicara dengan orang lain. Jika tidak, Genhype akan merasa kesepian. Namun, kabar baiknya kita relatif mudah untuk memulai pertemanan di jalan. Sebagai solo traveler, lebih banyak kesempatan untuk melakukannya. Setelah itu, manfaat yang bisa  didapatkan adalah mengenal orang-orang baru yang hebat dengan berbagai macam latar belakang dan menjalin hubungan yang berkelanjutan.


3. Menghemat biaya

Solo traveling menjadikan lebih hemat biaya karena Genhype dapat memutuskan anggaran dan bagaimana memilih untuk membelanjakannya. Hal ini berdasarkan keputusan kita apakah ingin mengambil camilan untuk dimakan saat solo traveling suatu hari nanti atau memanjakan diri dengan makanan yang memanjakan untuk satu hari. Selain itu, lebih murah untuk menemukan akomodasi untuk satu orang karena hanya memerlukan satu tempat tidur saja.


4. Bebas dalam menentukan arah traveling

Kebebasan saat solo traveling bisa meliputi berbagai hal. Saat solo traveling, kita bisa menjadi egois, tetapi dengan cara yang baik. Kita dapat mengarahkan dan memilih rencana perjalanan, perginya kapan, dan di mana tempat yang diinginkan dengan waktu kita sendiri.

Kita bisa mengubah rencana dengan cepat dan kadang-kadang sebagai hasil dari sesama pelancong yang memberi kita informasi mendalam tentang tempat menakjubkan yang pernah mereka kunjungi atau makanan fantastis yang mereka santap malam sebelumnya. Selain itu, beberapa survei dan statistik menyatakan solo traveling menunjukkan fleksibilitas dan kebebasan sebagai alasan utama untuk bepergian sendiri.


5. Memotivasi belajar bahasa asing lebih cepat

Jika Genhype ingin sekali belajar bahasa asing, solo traveling akan membantu untuk mencapai tujuan ini. Ketika solo traveling, kita tidak memiliki pilihan dan mau tidak mau harus mencoba berbicara dengan penduduk setempat, baik untuk percakapan biasa atau untuk meminta informasi. Meskipun ini tampak rumit pada awalnya, lama kelamaan Genhype akan mulai termotivasi untuk memahami kata dan frasa baru dalam bahasa asing tersebut.


6. Kesehatan mental makin membaik

Terkadang, sesekali kita harus melakukan solo traveling ini karena penelitian menunjukkan bepergian sendiri  merupakan hal yang sangat baik untuk dilakukan dalam hal kesehatan mental kita karena membuat endorfin mengalir, membuat lebih bahagia serta membantu mengurangi stres dan depresi.


Editor: Indyah Sutriningrum

SEBELUMNYA

5 Tip Merawat Mobil & Motor Setelah Dipakai Mudik Lebaran

BERIKUTNYA

Turnamen DOTA 2 Bali Major Segera Digelar di Ayana Estate

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: