Suga BTS yang juga dikenal sebagai Agust D. (Sumber gambar : Instagram Agust D)

D-Day, Trilogi Pamungkas Agust D Suga BTS Siap Dirilis 21 April

03 April 2023   |   11:17 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Jelang tur dunianya, Suga BTS bakal merilis album solo baru nih, Genhype. Berjudul D-Day, album ini akan menjadi pamungkas dari trilogi Agust D, yang menampilkan dua rilisan mixtape Suga sebelumnya dan rencananya diluncurkan pada 21 April 2023. 

Agensi Suga, BigHit menyampaikan D-DAY menandai bab penutup dari trilogi oleh julukan lain Suga, Agust D. Album ini menggantikan mixtape sebelumnya yang berjudul Agust D dan D-2. 

“Album ini menggali perjalanan pribadi Suga sebagai Agust D, menawarkan gambaran intim tentang hidupnya sebagai seorang seniman,” tulis BigHit dalam pernyataannya, dikutip Hypeabis.id, Senin (3/4/2023). 

Baca juga: ARMY Merapat, Segini Harga Tiket Konser Suga BTS & Jadwal Penjualannya

BigHit berharap agar para penggemar mendukung bab terakhir dari trilogi Suga ini. Mereka berharap agar penggemar fans, terutama para ARMY menantikan album yang dimulai dengan lagu pra-rilis pada 7 April 2023 mendatang.

“Suga akan berinteraksi dengan penggemar melalui berbagai konten, termasuk dokumenter dan tur dunia. Saat Suga memulai aktivitas solo resmi pertamanya, kami dengan hormat meminta dukungan kalian,” tutur agensi BTS itu.

BigHit mengumumkan untuk pre-order D-Day dimulai Senin, 3 April 2023, pukul 11.00 waktu Korea Selatan. Sementara album dirilis resmi Jumat, 21 April 2023 pukul 13.00 waktu Korsel. 

Min Yoon-gi atau yang dikenal dengan nama panggung Suga merupakan member grup pria asal Korsel, BTS. Dalam asuhan BigHit, dia mengambil posisi rapper pada grup yang juga beranggotakan RM, Jin, J-Hope, Jimin, V, dan Jungkook itu. 

Saat ini, BTS memutuskan hiatus sementara agar para anggota menuntaskan kewajiban militernya. Para member BTS terpantau sibuk membuat dan menyelesaikan proyek solonya sebelum pergi wamil. 

Suga yang juga dikenal dengan Agust D dalam proyek hiphop-nya turut sibuk menyiapkan tur dunia, setelah merilis album solonya. Suga akan memulai tur solonya pada 26 April di New York.

Kemudian, di Newark pada 29 April. Rosemont pada 3,5, dan 6 Mei. Lalu di Los Angeles pada 10, 11, dan 14 Mei. Rangkaian tur terakhir AS di Oakland pada 16-17 Mei.

Untuk tur Asia, Jakarta akan menjadi pembukanya pada 26-28 Mei di ICE BSD. Dilanjutkan di Impact Arena Bangkok, Thailand pada 10-11 Juni dan Singapura pada 17-18 Juni. 

Baca juga: Lagi Ulang Tahun, Cek 5 Fakta Menarik Suga BTS

Jadwal tur Suga berikutnya yakni di kampung halamannya, Korea Selatan. Bertempat di Jamsil Indoor Stadium, Seoul, konser tersebut berlangsung pada 24-25 Juni 2023. Sementara di Jepang, waktu dan tanggal konsernya belum diumumkan. 

Editor: Fajar Sidik 

SEBELUMNYA

Cara Aktivasi Kartu Telepon yang Hangus dari Telkomsel, Indosat, XL hingga Tri

BERIKUTNYA

Rekomendasi Film Netflix April 2023, Cocok untuk Ngabuburit Bareng Keluarga

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: