Superhero Bumilangit (Sumber gambar: Instagram.com/bumilangitofficial)

Mengenal 4 Era Waktu Superhero Bumilangit, Dimulai Sejak Letusan Toba

12 December 2022   |   17:18 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Penggemar superhero Bumilangit pasti sudah tahu jika cerita atau pengisahan jagat Bumilangit diambil dari latar belakang  komik. Salah satu komik yang paling populer membawa superhero Sri Asih yang dibuat oleh R.A Kosasih. Namun tidak hanya R.A Kosasih, terdapat komikus legenda Indonesia lainnya yang ikut berpartisipasi dalam jagat Bumilangit.

Sebut saja Ganes TH, Hasmi, Jan Mintaraga, Nono GM, Mansyur Daman, dan lainnya. Tak heran jika alur pengisahan superhero Bumilangit memiliki era waktu yang cukup jelas, karena dilatarbelakangi dari adaptasi komik.

Baca juga: Bumilangit Rilis First Look Tira, Superhero Wanita yang Diperankan oleh Chelsea Islan

Dilansir dari situs Bumilangit, jagat Bumilangit pertama kali dimulai sejak 75.000 tahun sebelum masehi di mana kala itu terjadi letusan Toba.

Bumilangit pun membagi komik pusakanya dalam empat era yang tetap terjadi dalam satu ruang dan waktu menggunakan konsep multiverse dan lini masa yang banyak.

Era patriot Bumilangit (Sumber gambar: Instagram.com/bumilangitofficial)

Era patriot Bumilangit (Sumber gambar: Instagram.com/bumilangitofficial)

 


Berikut era waktu dan lini masa superhero di jagat Bumilangit:


1. Era Legenda

Lini waktu saat letusan Toba terjadi pada 75.000 tahun sebelum masehi disebut sebagai era legenda. Secara kronologi, waktu ini menjadi era yang paling kuno. Diceritakan pada era ini bahwa peradaban dunia dihancurkan oleh akhir zaman es.

Latar waktu inilah yang menjadi cikal bakal superhero memulai aksinya menumpas ragam kejahatan di dunia. Bumilangit tidak menjelaskan era ini secara lebih spesifik karena kemunculan superhero dimulai dari era Jawara.


2. Era Jawara

Era jawara menjadi titik mula superhero Bumilangit bangkit. Era ini mengambil latar waktu sekitar 1.700 tahun setelah masehi di mana zaman kerajaan kuno menguasai kepulauan Nusantara.

Era jawara dapat dikatakan juga sebagai era pendekar di kerjaaan Nusantara. Bumilangit memiliki lebih dari 500 karakter dalam 50 judul komik yang diterbitkan menggunakan latar waktu era jawara.

Era inilah yang membuka jalan bagi kisah pendekar berbekal seni beladiri tinggi dan kekuatan supranatural. Dua superhero Bumilangit yang hadir pada era ini adalah Si Buta dari Gua Hantu dan Mandala.


3. Era Patriot

Era patriot merupakan era yang selaras dengan zaman saat ini. Dapat dikatakan jika era patriot ini memiliki lini masa zaman modern. Kisah tentang era patriot dimulai melalui komik Sri Asih yang mengambil latar waktu tahun 1954.

Era yang biasa disebut era jagoan ini memiliki sekitar 700 karakter dalam 110 judul komik Bumilangit yang sudah diterbitkan. Selain Sri Asih, era patriot ini juga melahirkan nama superhero lainnya sepertiu Gundala, Godam, Tira, hingga Sembrani.


4. Era Revolusi

Era Revolusi diceritakan sebagai lini masa depan di jagat Bumilangit. Lini ini pun bersifat spekulatif di mana pengisahannya akan lebih dinamis.

Baca juga: 4 Fakta Menarik Virgo, Superhero Bumilangit Ketiga dengan Kekuatan Pancaran Api

Namun yang pasti, Bumilangit pada era revolusi akan menceritakan tentang kehidupan adisatria atau superhero yang merupakan generasi penerus dari era patriot saat ini.

(Ikuti terus laporan Hypeabis.id melalui Google News)

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Mau Bawa Anabul ke Klinik Hewan? Cek Dulu Jenis Perawatan & Tarifnya

BERIKUTNYA

Daftar Promo Hari Belanja Online Nasional 12.12, Ada Wingstop hingga Gokana

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: