Tongseng Kambing Pak H Budi (dok. pribadi)

Nikmat & Segarnya Tongseng Kambing Khas Solo Pak H. Budi dengan Cita Rasa Otentik

03 July 2021   |   19:26 WIB
Image
Dewi Andriani Jurnalis Hypeabis.id

Rasa segar dan gurih pedas bumbu rempah langsung terasa saat pertama kali mencicipi Tongseng Kambing Pak H. Budi. Tidak ada rasa tajam dan bau amis prengus yang biasanya kerap muncul ketika menyesapi kuah makanan berbahan dasar kambing.

Tongseng Kambing Pak H. Budi ini memang terkenal dengan cita rasanya yang otentik dan daging kambing yang empuk. Sebab, semua bumbu dan resep olahannya merupakan warisan turun-temurun dari sang nenek yang kemudian dibawa oleh Senen Riyanto dengan mendirikan Warung Tongseng dan Sate Pak Budi pada 1985.

Warung yang berlokasi di daerah Pondok Bambu Jakarta Timur ini sekarang dikelola oleh Eko Setiyabudi, putra sulung Senen Riyanto, masih tetap mempertahankan resep tersebut . Diracik dengan perpaduan 22 bumbu rempah pilihan menghasilkan kuah kental dengan cita rasa khas yang begitu memanjakan lidah.

“Kami mengolah sendiri 22 bumbu rempah ini bukan dari bumbu jadi, ditambah dengan pemilihan kecap berkualitas tinggi sehingga rasanya tetap otentik dan khas,” ujarnya.

Tidak hanya dari penggunaan rempah, proses pengolahannya pun tetap menggunakan bara api dan di atas tungku wajan yang terbuat dari baja. Hal ini dimaksudkan agar kematangan kuah gulai tongsengnya semakin sempurna dan memberi sensasi rasa yang menggoda.

Untuk proses pembuatannya, pertama masukan minyak, kemudian tambahkan bawang merah dan bawang putih. Lalu masukan daging kambing, dioseng-oseng sebentar selanjutnya masukan kuah gulai dari 22 rempah, ditambah kecap sebagai penguat rasa manis. Terakhir masukan kol, tomat, serta garam.


Editor: Indyah Sutriningrum
 


 

SEBELUMNYA

Intip Rumah Petakan Triliuner Elon Musk Seharga US$50.000

BERIKUTNYA

Genhype, Ini Loh Rahasianya Supaya Olahan Kambing Enggak Bau Prengus

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: