Prita Kemal Gani dikenal sebagai salah satu praktisi yang memopulerkan ilmu bidang kehumasandi Indonesia (Sumber gambar Hypeabis.id/Prasetyo Agung)

Profil Prita Kemal Gani, Tokoh Pendidik Bidang Public Relations Indonesia

30 November 2022   |   13:45 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

Like
Saat berbicara tentang ilmu kehumasan atau public relations (PR) di Indonesia, nama Prita Kemal Gani tentu berada di urutan garda terdepan. Peran Perempuan keturunan Jawa-Minang ini dalam memopulerkan ilmu kehumasan pada mahasiswa dan akademisi di tanah air memang patut diacungi jempol.

Pasalnya, dalam kurun 30 tahun merintis lembaga pendidikan, saat ini tercatat sudah puluhan ribu public relations dari hasil gemblengannya yang berkarir sebagai profesional dan tersebar di berbagai perusahaan. Hal ini juga tak lepas dari bagaimana Prita membangun The London School of Public Relation (LSPR).

Sejak kecil Prita memang bercita-cita menjadi pendidik. Berangkat dari situlah dia lalu mendirikan lembaga pendidikan LSPR pada 1 Juli 1992  dengan mengandalkan modal ala kadarnya. Setelah menghadapi berbagai rintangan  lembaga tersebut akhirnya berhasil mencetak talenta-talena berbakat di bidang kehumasan, dan komunikasi publik.

Baca juga30 Tahun Berkecimpung sebagai Pendidik, Prita Kemal Gani Bakal Rilis Buku Biografi

Kini, setelah tiga dekade menjalani profesi sebagai pendidik sekaligus merayakan Dies Natalis LSPR, prakstisi tersebut akhirnya meluncurkan buku biografi bartajuk Prita Kemal Gani, 30 Tahun Sebagai Pendidik. Multi Peran menjadi Pemimpin, Tokoh Humas, Istri, dan Ibu.

Ditulis oleh Asteria Elanda buku setebal 184 halaman itu menceritakan masa kecil serta pengalaman hidup Prita selama berkarier di dunia pendidikan sekaligus ibu rumah tangga. Dibagi dalam 10 episode buku tersebut juga menjelaskan awal mula bagaimana dia  mendirikan LSPR hanya bermodal US$300 dolar pada 1992.

"Waktu buku ini mulai ditulis dan saya lihat draftnya, saya juga baru sadar ternyata perjalanannya sudah panjang. Yang membuat saya lega adalah tercatatnya LSPR hingga dikenal publik seperti sekarang," papar Prita seuasi peluncuran buku pada Rabu (30/11/2022).

Menurut Prita jika seorang perempuan terutama ibu rumah tangga ingin sukses dalam membangun karier mereka juga harus membereskan pekerjaan rumahnya dulu. Sebab jika hal itu tidak dilakukan maka akan sulit dalam membangun keseimbangan antara karier dan kehidupan pribadi.

"Buku ini juga ditujukkan untuk wanita bahwa saat mengejar karier jangan sampai meninggalkan pekerjaan rumah di mana tujuan utamanya adalah merawat anak-anak dan suami. Manajemen waktu dan disiplin juga diperlukan agar tetap fokus di dunia kerja, jelas Prita.

Adapun, Asteria Elanda sebagai penulis mengatakan ada tantangan tersendiri saat merangkum perjalanan 30 tahun karir Prita kemal Gani dimana dia harus berkejaran dengan waktu di luar jam kerjanya sebagai dosen di LSPR untuk menerbitkan buku tersebut.

"Sebelumnya saya memang diproses sebagai dosen, tapi karena saya juga menulis akhirnya diminta Bu Prita untuk menulis biografi beliau dan harus selesai di bulan November. Saya juga harus merangkum kata demi kata serta memadukannya dengan foto agar menggambarakan perjalanan LSPR dengan jelas,"papar Ester.

Sekedar informasi, Prita lahir dari pasangan Sudaryono dan Tity pada 23 November 1961. Ayahnya adalah seorang penerbit sekaligus wartawan Suluh Indonesia. Saat berusia 31 Prita menikah dengan Kemal Effendi Gani,jurnalis dan pemimpin umum majalah SWA Indonesia. 

Dalam kariernya sebagai pendidik Prita telah mendapatkan gelar doktor kehormatan di bidang Public Relations oleh Coventry University atas kontribusinya terhadap dunia pendidikan terkait Public Relations dan komunikasi di kawasan ASEAN.

Tak hanya itu, pada 2022 Prita juga mendapatkan Global ICON AWARD dari Global Alliance for Public Relations and Communication serta mendapatkan gelar Fellow of the Institute atau rekognisi untuk distinguished service dalam bidang Public Relations dari Institute of Public Relations Malaysia.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

Ada 'Hantu' Resesi, Bagaimana Efeknya ke Industri Perfilman Nasional?

BERIKUTNYA

Fakta-Fakta Menarik Tumbler Miir, Berawal dari Kecelakaan sampai Garansi Seumur Hidup

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: