Hampers- (Photo by Dmitry Mashkin on Unsplash)

Biar Beda, Ini 5 Rekomendasi Hampers Lebaran Kekinian

08 May 2021   |   21:14 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Perayaan hari-hari besar seperti lebaran atau natal, biasanya identik dengan saling mengirimkan bingkisan berupa parsel atau hampers pada orang terkasih, kerabat, atau rekan kerja.

Biasanya, parsel atau hampers berisi makanan, tetapi kini banyak juga yang berupa essential kit dan perabotan unik lainnya. Bentuknya pun semakin cantik dan menarik.

Nah, berikut ini 5 rekomendasi parsel dan hampers kekinian.

1. Peralatan makan dan keperluan mandi yang ramah lingkungan
 

Photo by Rachel Claire on Pexels

Photo by Rachel Claire on Pexels


Kamu bisa memilih paket hampers yang berisi peralatan makan dari stainless steel dan barang keperluan mandi yang ramah lingkungan. Sekarang sudah banyak usaha rumahan yang menjual barang-barang peralatan makan ramah lingkungan yang berasal dari bahan organik dan biodegradable (plastik yang bisa terurai dengan cepat).

2. Teapot
 

Photo by carolyn christine on Unsplash

Photo by carolyn christine on Unsplash


Teapot dengan berbagai desain dan bentuk yang unik juga bisa menjadi pilihan apalagi kalau orang yang ingin kamu beri hampers termasuk yang gemar ngeteh. Sebaiknya, pilih teapot yang berbahan keramik yang mampu melembutkan rasa teh yang diseduh.

3. Skincare dan bodycare
 

Photo by Yaroslav Shuraev

Photo by Yaroslav Shuraev


Tidak ada salahnya menjadikan produk skincare dan bodycare sebagai ide kiriman parsel atau hampers. Pastinya ini akan bermanfaat untuk mereka yang suka sekali merawat kesehatan kulit wajah dan tubuhnya. Pastikan cari produk yang sesuai dengan kebutuhan orang yang ingin kamu beri hampers ya, Genhype.

4. Aromaterapi
 

Photo by Jopeel Quimpo on Unsplash

Photo by Jopeel Quimpo on Unsplash


Wewangian aromaterapi juga bisa menjadi ide untuk kirim parsel atau hampers. Biasanya hampers aromaterapi akan berisi beberapa black reed sticks, candle, diffuser, dan hand sanitizer

5. Peralatan dapur
 

Photo by Aphiwat chuangchoem on Pexels

Photo by Aphiwat chuangchoem on Pexels

Hampers yang berisi talenan, mug, mangkok, tumblr, dan apron bisa menjadi pilihan berikutnya. Rekomendasi ini cocok diberikan untuk orang yang gemar memasak. Dengan hadiah yang cantik bisa bikin mereka rajin memasak untuk keluarga tercinta.

Editor: Indyah Sutriningrum

SEBELUMNYA

Mau Diet? Ahli Gizi : Jangan Lupakan Sayur

BERIKUTNYA

Billie Eilish Merilis Single Your Power Menyoal Kelompok Tertindas

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: