Daftar Lengkap Hari Libur Nasional & Cuti Bersama di Kalender 2023, Simak Tanggalnya Yuk!
13 October 2022 |
09:42 WIB
1
Like
Like
Like
Siapa yang tidak menyukai hari libur di tengah padatnya aktivitas sekolah, kuliah, atau pekerjaan. Selain hari libur yang bersifat regular setiap minggunya, pemerintah Indonesia juga berkewajiban menetapkan hari libur nasional dan cuti bersama di setiap tahunnya.
Biasanya, pengumuman mengenai ketetapan hari libur nasional dan cuti bersama ini dilakukan jelang akhir tahun menjelang awal tahun, sekitar Oktober atau November di setiap tahunnya. Pada 11 Oktober 2022, pemerintah melalui Surat Keputusan Bersama (SKB) dari tiga Menteri menetapkan hari libur nasional dan cuti bersama untuk kalender 2023 mendatang.
SKB ditetapkan bersama Ida Fauziyah selaku Menteri Ketenagakerjaan RI, Abdullah Azwar Anas selaku Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, dan Yaqut Cholil sebagai Menteri Agama. Ketiganya membuat keputusan yang dituangkan dalam SKB Nomor 1066/2022 dan Nomor 3/2022 mengenai Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023.
Baca juga: Mau Liburan Tahun Baru 2023? Segera Urus Dari Sekarang
Dilansir dari kanal YouTube Kemenko PMK, Muhadjir Effendy mengumumkan jika hari libur nasional 2023 akan berjumlah 16 hari, sementara cuti bersama 2023 ditetapkan sebanyak 8 hari. Hari cuti bersama tersebut mengalami penambahan dari yang sebelumnya berjumlah 4 hari menjadi 8 hari untuk cuti Hari Raya Idul Fitri.
Pemerintah juga menambahkan hari cuti bersama untuk Hari Raya Nyepi yakni pada 23 Maret 2023 mendatang. Dilansir dari SKB yang ditandatangani tiga Menteri, yuk simak tanggal-tanggal hari libur nasional dan cuti bersama untuk 2023 mendatang:
Terdapat total 24 hari libur dan cuti bersama untuk tahun 2023 mendatang. Bagaimana Genhype, apakah kamu punya rencana berlibur di masa libur dan cuti bersama tahun depan?
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Gita Carla
Biasanya, pengumuman mengenai ketetapan hari libur nasional dan cuti bersama ini dilakukan jelang akhir tahun menjelang awal tahun, sekitar Oktober atau November di setiap tahunnya. Pada 11 Oktober 2022, pemerintah melalui Surat Keputusan Bersama (SKB) dari tiga Menteri menetapkan hari libur nasional dan cuti bersama untuk kalender 2023 mendatang.
SKB ditetapkan bersama Ida Fauziyah selaku Menteri Ketenagakerjaan RI, Abdullah Azwar Anas selaku Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, dan Yaqut Cholil sebagai Menteri Agama. Ketiganya membuat keputusan yang dituangkan dalam SKB Nomor 1066/2022 dan Nomor 3/2022 mengenai Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023.
Baca juga: Mau Liburan Tahun Baru 2023? Segera Urus Dari Sekarang
Dilansir dari kanal YouTube Kemenko PMK, Muhadjir Effendy mengumumkan jika hari libur nasional 2023 akan berjumlah 16 hari, sementara cuti bersama 2023 ditetapkan sebanyak 8 hari. Hari cuti bersama tersebut mengalami penambahan dari yang sebelumnya berjumlah 4 hari menjadi 8 hari untuk cuti Hari Raya Idul Fitri.
Pemerintah juga menambahkan hari cuti bersama untuk Hari Raya Nyepi yakni pada 23 Maret 2023 mendatang. Dilansir dari SKB yang ditandatangani tiga Menteri, yuk simak tanggal-tanggal hari libur nasional dan cuti bersama untuk 2023 mendatang:
Ilustrasi kalender 2023 (Sumber gambar: Estee Janssens/Unsplash)
Hari libur nasional 2023:
- 1 Januari 2023: Tahun Baru 2023 Masehi
- 22 Januari 2023: Tahun Baru Imlek 2575 Kongzili
- 18 Februari 2023: Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW
- 22 Maret 2023: Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1945
- 7 April 2023: Wafat Isa Al Masih
- 22-23 April 2023: Hari Raya Idul Fitri 1443 H
- 1 Mei 2022: Hari Buruh Internasional
- 18 Mei 2023: Kenaikan Isa Almasih
- 1 Juni 2023: Hari Lahir Pancasila
- 4 Juni 2023: Hari Raya Waisak 2566 SM
- 29 Juni 2023: Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriah
- 19 Juli 2023: Tahun Baru Islam 1444 Hijriah
- 17 Agustus 2023: Hari Kemerdekaan RI
- 28 September 2023: Maulid Nabi Muhammad SAW
- 25 Desember 2023: Hari Raya Natal
Cuti bersama 2023:
- 23 Januari 2023: Tahun baru Imlek 2574 Kongzili
- 23 Maret 2023: Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1945
- 21, 24, 25, dan 26 April 2023: Hari Raya Idul Fitri 1444 H
- 2 Juni 2023: Hari Raya Waisak
- 26 Desember 2023: Hari Raya Natal
Terdapat total 24 hari libur dan cuti bersama untuk tahun 2023 mendatang. Bagaimana Genhype, apakah kamu punya rencana berlibur di masa libur dan cuti bersama tahun depan?
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Gita Carla
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.