Lobby Sans Hotel Cihampelas Bandung (dok. RedDoorz)

Genhype, Sans Hotel Kini Sudah Ada di Bandung & Cirebon Lho!

11 June 2021   |   16:12 WIB
Image
Dewi Andriani Jurnalis Hypeabis.id

Bagi kalian para traveler yang ingin berlibur ke Bandung atau Cirebon, kini bisa menikmati staycation asyik dengan harga terjangkau di Sans Hotel, jaringan hotel terbaru dari RedDoorz dengan konsep trendi. Sans Hotel menargetkan traveler milenial dan gen Z yang ingin mendapatkan pengalaman menginap aman, modern, dan lebih santai.

Sejak diluncurkan ada November 2020 lalu, hingga kini Sans Hotel telah memiliki sembilan properti di enam kota besar di Indonesia yakni Jakarta, Medan, Surabaya, Yogyakarta, Bandung, dan Cirebon.

Vice President of Operations RedDoorz, Adil Mubarak mengatakan hadirnya Sans Hotel di Bandung dan Cirebon merupakan permintaan dari pelanggan milenial dan gen Z. Selain itu, RedDoorz juga menambah satu Sans Hotel lagi di Yogyakarta sehingga secara keseluruhan ada tambahan 50 kamar baru.
 
kamar Sans Hotel Andalucia Pasteur Bandung (dok. RedDoor)



 
“Kami menyediakan Sans Hotel di Bandung dan Cirebon untuk menambah alternatif hotel bagi para milenial dan gen Z yang hendak berlibur di dua kota ini. Tentunya kami mempunyai rencana untuk memperbanyak properti Sans Hotel di destinasi favorit para milenial,” ujarnya, dalam keterangan pers, Jumat (11/6/2021).

Melalui Sans Hotel, RedDoorz ingin menyediakan akomodasi yang tepat dan berkualitas untuk para milenial dan gen Z yang dikenal sebagai traveler aktif dengan keinginan untuk mengeksplorasi yang tinggi.

Paduan nuansa colorful, modern, dan minimalis yang identik dengan gaya milenial dan gen Z pun akan menyambut pelanggan sesampainya di Sans Hotel.

elain itu, kopi susu kekinian dan teh camomile juga disediakan Sans Hotel sebagai welcome drink, menjadikan Sans Hotel sebagai hotel ideal bagi para milenial dan gen Z. Adapun untuk harga per kamar mulai dari Rp160.000-an lho.

Pada saat yang bersamaan, Sans Hotel juga mengumumkan kerja samanya dengan Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) di Bandung. Bersama dengan PHRI, Sans Hotel memperkenalkan diri kepada para pemilik hotel yang ada di Jawa Barat dan juga memberikan informasi terkait bisnis perhotelan

RedDoorz.
RedDoorz membuka peluang untuk para pemilik hotel yang ingin mengembangkan bisnis perhotelannya dengan berkolaborasi dengan Sans Hotel melalui kerja sama co-branding.

Melalui kerja sama ini, para pemilik hotel bisa merasakan peningkatan rata-rata harga jual kamar (average daily rate) dan tingkat hunian kamar.

Hingga hari ini, rata-rata tingkat okupansi penginapan mitra properti yang tergabung dengan Sans Hotel telah mengalami peningkatan dua kali lipat dalam rentang waktu 3 bulan.

“Kami menyambut baik dengan hadirnya brand baru dari RedDoorz, yaitu Sans Hotel. Kami harapkan, Sans Hotel bisa membantu, memperbaiki serta memulihkan industri perhotelan di Jawa Barat di tengah kondisi pandemi Covid-19 ini,” ungkap Ketua PHRI Jawa Barat, Herman Muchtar.

Editor: Roni Yunianto

SEBELUMNYA

Apa Itu Milia dan Bagaimana Cara Menyingkirkannya?

BERIKUTNYA

Facebook Bakal Hadirkan Smartwatch, Genhype Tertarik?

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: