Ilustrasi (dok. Unsplash)

Intip Peruntungan 12 Shio pada Tahun Macan Air

25 January 2022   |   09:26 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Masyarakat Tionghoa sangat percaya dengan shio. Simbol 12 hewan yang mewakili tahun, bulan, dan jam tertentu dalam astrologi Tionghoa ini menjadi perantara untuk meramal nasib atau peruntungan para pemilik shio terkait. 

Tentu, nasib tersebut sangat bergantung pada tahun apa yang akan muncul dalam penanggalan China. Nah, pada 2022, dikenal sebagai Tahun Macan Air. Seperti apa keberuntungan 12 shio tahun baru Imlek ini, simak prediksinya menurut pakar fengshui Lina Wang.
 

1. Shio Tikus 

Pada tahun macan, orang dengan shio tikus mengalami perjalanan dan perubahan baru. Namun mereka akan menemui sedikit kesulitan. Cobalah untuk menghadapi dengan positif, niscaya semuanya akan keluar dari kondisi kurang baik.
 

2. Shio Kerbau

Pemilik shio kerbau akan mengalami kerugian. Tahun yang muncul dengan berbagai masalah. Keresahan akan menyelimuti. Banyak halangan jika tidak dapat mengantisipasi.
 

3. Shio Macan

Pada tahun ini, shio macan masih belum dikatakan mujur. Meskipun keberuntungan didapat berkat pertolongan seseorang, risiko kerugian masih menghampirinya.
 

4. Shio Kelinci

Pada tahun macan air, kelinci masih melewati beberapa rintangan dan konflik masuk menyelimuti. Tahun ini juga masih sering berselisih dan berhadapan dengan urusan hukum. Waspada kontrak penting dalam negosiasi bisnis. Oleh karena itu bahaya masih mengintai.
 

5. Shio Naga

Naga akan mengalami sedikit kesulitan dan keemasan karena harus berhadapan dengan rintangan. Ada yang menghalangi perencanaan naga, tetapi kesulitan dapat segera diatasi jika banyak berdoa dan berbuat kebajikan.
 

6. Shio Ular

Pada tahun ini ular mengalami banyak rintangan. Rentetan kabar kurang baik dan perselisihan kecil dalam pekerjaan. HEndaknya bersikap waspada dan lebih bijaksana
 

7. Shio Kuda

Kuda mengalami kemujuran, keberuntungan membaik, ada kegembiraan dalam keluarga pda tahun ini. Namun ada juga sedikit selisih paham, disebabkan terlalu arogan dan percaya diri yang berlebihan. 

Tahun yang menggembirakan, juga merupakan masa aktif bagi kuda untuk bertemu dan mengenal banyak teman, sehingga pergaulan semakin luas. Kamu juga akan bertemu banyak kolega baru.
 

8. Shio Kambing

Kambing masih mengalami keresahan. Konflik antar keluarga berlanjut hingga kepada saudara dan handai tolan. Pembagian harta warisan akan ada pertentangan serta pertengkaran sengit dalam keluarga. Hidup jauh dari keharmonisan. Untungnya, karir dan bisnis masih dapat dipertahankan.
 

9. Shio Monyet 

Pemilik shio monyet akan mengalami kemunduran. Banyak rencana monyet yang akan mengalami kesulitan untuk direalisasikan. Ini merupakan tahun yang penuh keresahan, diharapkan banyak bersabar dan berdoa. Usahakan tetap berada di jalan yang benar. 
 

10. Shio Ayam

Pada tahun macan, ayam masih bisa menikmati masa kejayaannya. Uang mengalir dengan pesat dan investasi juga membuahkan hasil. Kesempatan baik datang mengunjungi kamu, namun jangan terlalu gegabah. 
 

11. Shio Anjing

Pemilik shio anjing akan mengalami perubahan dari tahun sebelumnya. Keadaan semakin membaik dan perselisihan dapat diatasi. Keuntungan kembali dapat diraih. 
 

12. Shio Babi

Pemilik shio ini akan mengalami kemunduran dan mengalami kesulitan keuangan. Babi mengalami krisis kepercayaan terhadap orang-orang di sekitarnya. Dalam hal pekerjaan, banak timbul masalah. Tahun ini,, babi dituntut kemandirian. 

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Selasar Sunaryo Art Space Gelar Pameran RAKITAN hingga 27 Februari

BERIKUTNYA

Epik High Bakal Comeback dengan Album Baru saat Hari Valentine

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: