Tampilan website Sora. (Sumber gambar: Sora.com)

Kenali Sora, Generator AI yang Bisa Bikin Video lewat Perintah Teks

11 December 2024   |   08:00 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Pelanggan ChatGPT berbayar kini bisa menikmati fitur baru yang memicu kreativitas dalam menggunakan artificial intelligence (AI). Bernama Sora, generator AI yang dikembangkan OpenAI ini bisa membuat video dalam sekejap hanya dengan perintah teks.

Hadir dalam versi Sora Turbo, generator AI tersebut dapat menghasilkan klip berdurasi 5 dan 20 detik dalam berbagai aspek serta resolusi. Cara kerjanya mirip dengan alat pembuat gambar OpenAI sebelumnya, DALL-E, tetapi fungsinya lebih dinamis. 

Baca juga: Ada Fitur Meta AI di WhatsApp, Cek Fungsi & Cara Pakainya

Pengguna dapat menganimasikan gambar statis, me-remix video yang ada, dan menggabungkan beberapa klip untuk menghasilkan hasil yang kohesif. Model ini juga menawarkan berbagai alat canggih seperti Storyboard, Re-cut, Remix, dan Loop, untuk video yang lebih personal. 

Will Peebles, anggota  pemimpin penelitian Sora di OpenAI, mengatakan versi awal ini bisa dikatakan belum sempurna, namun sangat berguna untuk meningkatkan kreativitas manusia. “Kami tidak sabar untuk melihat apa yang akan dilakukan dunia dengan Sora,” ujarnya seperti dikutip dari Techcrunch, Selasa (10/12/2024). 

Kendati demikian, akses Sora saat ini terbatas hanya untuk pelanggan ChatGPT Plus dan Pro, serta bekerja dengan sistem kredit. Pada paket ChatGPT Plus, pelanggan dapat membuat hingga 50 video per bulan, setara dengan 1.000 kredit. Video pada paket ini juga dibatasi pada resolusi 720p dan durasi lima detik.

Sementara pelanggan ChatGPT Pro, dapat membuat hingga 500 video prioritas per bulan atau setara 10.000 kredit. Resolusi video pada paket ini mencapai 1080p, dengan berdurasi 20 detik.

Selain berlangganan ChatGPT Plus atau ChatGPT Pro, Genhype juga bisa mengaksesnya dengan mengunjungi platform khusus Sora di Sora.com. Mengutip Gizmochina, caranya yakni dengan masuk menggunakan kredensial akun OpenAI. 

Setelah masuk, pengguna dapat mengonfigurasi pengaturan profil dan menyesuaikan preferensi seperti resolusi default atau mengaktifkan opsi untuk menerbitkan kreasi di umpan Jelajahi.

Untuk membuat video, pengguna dapat memasukkan deskripsi di kolom input teks atau mengunggah gambar atau klip video untuk di-remix atau diperluas. Sebelum mengirimkan permintaan, pengguna dapat menyesuaikan parameter seperti resolusi, durasi, dan rasio aspek. 

Sora menawarkan fitur seperti Storyboard, tempat pengguna dapat mengatur bingkai pada garis waktu, dan Remix, yang memungkinkan modifikasi pada elemen video. Ada pula Fitur Loop untuk membantu menciptakan video berulang yang mulus, sementara Blend memungkinkan pengguna menggabungkan dua video menjadi satu klip yang kohesif. 

Setelah video siap, pengguna dapat melihat pratinjau, mengunduh, atau membagikannya. Pelanggan Pro dapat mengunduh video tanpa tanda AI. Sementara itu, OpenAI menerapkan beberapa perlindungan untuk memastikan penggunaan menjaga etis dalam karya dan mencegah terciptanya konten berbahaya, seperti deepfake.

Agar menggunakan generator AI ini lancar, sebaiknya hapus cache dan cookie browser di perangkat gawai. Pasalnya, data cache yang kedaluwarsa dapat mengganggu kinerja Sora. 

Baca juga: 7 Rekomendasi Platform AI Selain ChatGPT yang Bisa Jadi Alternatif

Gunakan jendela penyamaran untuk membantu mengatasi masalah yang disebabkan oleh ekstensi browser. Periksa pula halaman status sistem OpenAI untuk memastikan tidak ada masalah server. Pengguna mungkin mengalami waktu respons yang lebih cepat selama jam-jam sepi, karena permintaan cenderung lebih rendah.

Seperti kata Peebles, Sora masih memiliki keterbatasan. Meskipun  menawarkan potensi kreatif, Sora belum bisa menangani tindakan yang kompleks dan mempertahankan fisika yang realistis pada video berdurasi panjang. Meskipun meluncur secara global, Sora belum dapat diakses seluruh negara.

Editor: Fajar Sidik 

SEBELUMNYA

Kunjungi Situs Majapahit, Menbud Sebut Trowulan Layak Jadi World Heritage

BERIKUTNYA

5 Rekomendasi Destinasi Liburan yang Nyaman saat Musim Hujan

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: