Profil dan Rekam Jejak Musisi Tito Jackson yang Meninggal Dunia Usia 70 Tahun
17 September 2024 |
14:24 WIB
Kabar duka datang dari industri musik dunia. Musisi Tito Jackson dari Jackson 5 telah meninggal dunia. Saudara dari almarhum Michael Jackson itu telah memberikan warna terhadap dunia dengan musik-musik yang dinyanyikan dan ditulisnya.
Informasi tentang kepergian selama-lamanya sang musisi terdapat dalam akun media sosial instagram 3T, yakni @3tworld. “Dengan berat hati, kami mengumumkan bahwa ayah tercinta kami, Rock & Roll Hall of Famer Tito Jackson tidak lagi bersama kami. Kami terkejut, sedih dan patah hati,” demikian tertulis.
Dalam unggahannya, akun itu menuliskan bahwa sang musisi adalah seorang pria luar biasa yang peduli dengan semua orang dan kesejahteraannya. Tidak hanya itu, sang musisi juga dikenal sebagai Tito Jackson dari Jackson 5 yang legendaris. Selain itu, dia dikenal sebagai Coach Tito atau beberapa mengenalnya sebagai Poppa T.
“Meskipun demikian, dia akan sangat dirindukan. Ini akan selamanya menjadi Tito Time bagi kita. Harap ingat untuk melakukan apa yang selalu disampaikan ayah kita dan itu adalah saling mengasihi. Kami mencintaimu Ayah,” demikian tertulis.
Baca juga: Rekam Jejak Filmografi James Earl Jones, Pengisi Suara Darth Vader dan Mufasa
Dikutip dari laman resminya, sang musisi memang telah berkarier di industri musik sejak lama. Tito Jackson lahir dengan nama Toriano Adaryll Jackson pada 15 Oktober 1953. Dia telah menjadi bagian dari The Jackson sejak grup tersebut masih bernama The Jackson Brothers.
Tito bersama dengan saudara-saudaranya membuat rekaman studio pertama dan mengeluarkan album berjudul Big Boy. Karya tersebut mendapatkan respons yang positif dari para pencinta musik dan juga membuat Motown Records tertarik pada 1969.
Setelah itu, dia bersama dengan para Jackson lainnya tampil di banyak tempat dan popularitasnya kian melambung. Pada 1976, Tito dan para saudaranya menandatangani kontrak dengan Epic Records dan berganti nama menjadi The Jacksons.
Dia juga tercatat ikut menulis lagu berjudul "Everybody", "Destiny", dan "Push Away" untuk label rekaman baru pada 1978. Sementara untuk album Victory, dia juga menjadi produser, penulis lagu, dan bernyanyi dalam karya berjudul "We Can Change The World".
Dalam perjalanan kariernya, Tito telah melakukan banyak kolaborasi dengan musisi, penyanyi, dan produser ternama, seperti Gamble & Huff, LA Reid & Baby Face, dan Howard Hewitt.
Pada 1997, Tito dan saudara-saudaranya mendapatkan penghargaan Rock & Roll Hall of Fame. 4 tahun berselang atau hampir 17 tahun, Tito dan para saudaranya melakukan reuni dan melakukan pertunjukan di Madison Square Garden, New York. Penampilan mereka dalam rangka peringatan 30 tahun karier solo Michael Jackson.
Dalam perjalanan kariernya, dia dapat bermain musik dengan berbagai genre, seperti blues, R&B, dan pop. Selain terkenal sebagai bagian dari The Jackson, Tito juga dikenal sebagai musisi solo.
Dia memiliki album berjudul Under Your Spell yang menampilkan kolaborasi dengan sejumlah pihak, seperti Stevie Wonder, legenda jazz George Benson, gitaris rock Joe Bonamassa, Grady Champion, Marlon Jackson, Claudette King, Eddie Levert dari The O'Jay, Kenny Neal, Steven Powell, dan Bobby Rush.
Dia juga menyanyikan lagu berjudul "All In The Family Blues" karya Kenny Gamble dan Leon Huff yang sengaja menulis lagu itu untuk sang musisi, meskipun sudah memutuskan pensiun. Dia berencana merilis versi baru dari single berjudul "Love One Another" pada awal 2025 dan menampilkan band 3T. Namun, Tito tutup usia sebelum sempat merilisnya.
Baca juga: Rachael Lillis, Pengisi Suara Ikonik Misty & Jessie di Serial Pokemon Meninggal Dunia
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Informasi tentang kepergian selama-lamanya sang musisi terdapat dalam akun media sosial instagram 3T, yakni @3tworld. “Dengan berat hati, kami mengumumkan bahwa ayah tercinta kami, Rock & Roll Hall of Famer Tito Jackson tidak lagi bersama kami. Kami terkejut, sedih dan patah hati,” demikian tertulis.
Dalam unggahannya, akun itu menuliskan bahwa sang musisi adalah seorang pria luar biasa yang peduli dengan semua orang dan kesejahteraannya. Tidak hanya itu, sang musisi juga dikenal sebagai Tito Jackson dari Jackson 5 yang legendaris. Selain itu, dia dikenal sebagai Coach Tito atau beberapa mengenalnya sebagai Poppa T.
“Meskipun demikian, dia akan sangat dirindukan. Ini akan selamanya menjadi Tito Time bagi kita. Harap ingat untuk melakukan apa yang selalu disampaikan ayah kita dan itu adalah saling mengasihi. Kami mencintaimu Ayah,” demikian tertulis.
Baca juga: Rekam Jejak Filmografi James Earl Jones, Pengisi Suara Darth Vader dan Mufasa
Dikutip dari laman resminya, sang musisi memang telah berkarier di industri musik sejak lama. Tito Jackson lahir dengan nama Toriano Adaryll Jackson pada 15 Oktober 1953. Dia telah menjadi bagian dari The Jackson sejak grup tersebut masih bernama The Jackson Brothers.
Tito bersama dengan saudara-saudaranya membuat rekaman studio pertama dan mengeluarkan album berjudul Big Boy. Karya tersebut mendapatkan respons yang positif dari para pencinta musik dan juga membuat Motown Records tertarik pada 1969.
Setelah itu, dia bersama dengan para Jackson lainnya tampil di banyak tempat dan popularitasnya kian melambung. Pada 1976, Tito dan para saudaranya menandatangani kontrak dengan Epic Records dan berganti nama menjadi The Jacksons.
Dia juga tercatat ikut menulis lagu berjudul "Everybody", "Destiny", dan "Push Away" untuk label rekaman baru pada 1978. Sementara untuk album Victory, dia juga menjadi produser, penulis lagu, dan bernyanyi dalam karya berjudul "We Can Change The World".
Dalam perjalanan kariernya, Tito telah melakukan banyak kolaborasi dengan musisi, penyanyi, dan produser ternama, seperti Gamble & Huff, LA Reid & Baby Face, dan Howard Hewitt.
Pada 1997, Tito dan saudara-saudaranya mendapatkan penghargaan Rock & Roll Hall of Fame. 4 tahun berselang atau hampir 17 tahun, Tito dan para saudaranya melakukan reuni dan melakukan pertunjukan di Madison Square Garden, New York. Penampilan mereka dalam rangka peringatan 30 tahun karier solo Michael Jackson.
Dalam perjalanan kariernya, dia dapat bermain musik dengan berbagai genre, seperti blues, R&B, dan pop. Selain terkenal sebagai bagian dari The Jackson, Tito juga dikenal sebagai musisi solo.
Dia memiliki album berjudul Under Your Spell yang menampilkan kolaborasi dengan sejumlah pihak, seperti Stevie Wonder, legenda jazz George Benson, gitaris rock Joe Bonamassa, Grady Champion, Marlon Jackson, Claudette King, Eddie Levert dari The O'Jay, Kenny Neal, Steven Powell, dan Bobby Rush.
Dia juga menyanyikan lagu berjudul "All In The Family Blues" karya Kenny Gamble dan Leon Huff yang sengaja menulis lagu itu untuk sang musisi, meskipun sudah memutuskan pensiun. Dia berencana merilis versi baru dari single berjudul "Love One Another" pada awal 2025 dan menampilkan band 3T. Namun, Tito tutup usia sebelum sempat merilisnya.
Baca juga: Rachael Lillis, Pengisi Suara Ikonik Misty & Jessie di Serial Pokemon Meninggal Dunia
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.