Top Boy. (Sumber foto: Netflix)

Cek Daftar Pemenang BAFTA TV Awards 2024, Top Boy Raih 2 Penghargaan

14 May 2024   |   08:00 WIB
Image
Arindra Fachri Satria Pradana Mahasiswa Mass Communication BINUS University

Acara tahunan yang sudah lama ditunggu-tunggu para sinefil, British Academy Film Awards (BAFTA) TV Awards 2024 telah selesai digelar di Royal Festival Hall, London  pada 12 Mei lalu. Acara bergengsi ini menyajikan 25 kategori penghargaan yang sangat beragam, mulai dari serial Drama, hingga liputan acara.

Serial Drama Netflix, Top Boy, berhasil menyabet 2 penghargaan, yaitu untuk kategori Drama Series, dan Supporting Actress yang diberikan kepada pemeran karakter Jaq, Jasmine Jobson. 

Baca juga: Daftar Pemenang Ajang Penghargaan BAFTA 2024, Oppenhemier Bawa 7 Piala

Saat menerima penghargaan tersebut, aktris asal Inggris tersebut benar-benar tidak menyangka akan memenangkan nominasi tersebut, dan segera mulai menitikkan air mata sambil melontarkan beberapa lelucon. 

Matthew Macfadyen juga berhasil memenangkan penghargaan Supporting Actor untuk perannya sebagai Tom Wambsgans dalam serial drama HBO yang mendapat pujian kritis, Succession. Meski tidak sempat hadir untuk menerima piala tersebut, kemenangannya disertai dengan tepuk tangan meriah dari penonton.

Setelah mencoba bertahun-tahun untuk mengajukan agar acaranya yang bertajuk Juice diproduksi, kerja keras komedian Mawaan Rizwan akhirnya terbayar dengan memenangkan penghargaan Male Performance in a Comedy. Ia juga turut berterima kasih kepada BBC, yang telah mempercayainya, meski sempat mendapat banyak keraguan dari berbagai pihak.
 

Adapun, kategori penghargaan Internasional menjadi ladang kompetitif untuk nama-nama besar. Seperti Beef, Succession, The Last Of Us, The Bear, dan Love And Death. Adapun, film dokumenter Bernard Tapie, Class Act, berhasil mengamankan penghargaan tersebut.

Kemudian untuk kategori Live Event Coverage, dimenangkan oleh Eurovision Song Contest 2023. Kompetisi menyanyi kesayangan warga Eropa sejak 1956 ini konsisten menampilkan musisi-musisi berbakat dari benua biru dengan gaya unik para peserta. Kompetisi ini juga menampilkan beberapa kategori dengan nama yang menarik, seperti "King/Queen of Rizz" dan "Miss Congeniality.”

Selain beberapa penghargaan serial fiksional, BAFTA TV Awards 2024 juga memberikan apresiasi kepada serial TV dalam kategori Reality. Nominasi kategori ini terdiri dari Banged Up, Married at First Sight, My Mum, Your Dad, dan dimenangkan oleh Squid Game: The Challenge, dengan biaya pembuatanya diperkirakan lebih dari $10 juta menurut Capital UK.
 

Berikut ini daftar lengkap pemenang BAFTA TV Awards 2024:


Supporting Actress
Jasmine Jobson, Top Boy

Supporting Actor 
Matthew MacFadyen, Succession

Entertainment 
Strictly Come Dancing
 
Comedy Entertainment
Rob & Romesh Vs

Short Form
Mobility

Specialist Factual
White Nanny, Black Child

Factual Series
Lockerbie

Reality
Squid Game: The Challenge

Live Event Coverage
Eurovision Song Contest 2023

Sports Coverage 
Cheltenham Festival Day One

Male Performance in a Comedy 
Mawaan Rizwan, Juice

Female Performance in a Comedy
Gbemisola Ikumelo, Black Ops

Limited Drama
The Sixth Commandment

Current Affairs
The Shamima Begum Story (This World)

News Coverage
Channel 4 News: Inside Gaza: Israel and Hamas at War

International
Class Act

Daytime 
Scam Interceptors

Soap
Casualty

Factual Entertainment
Celebrity Race Across the World

P&O Cruises Memorable Moment Award (dipilih oleh masyarakat)
Happy Valley

Single Documentary 
Ellie Simmonds: Finding My Secret Family 

Drama Series
Top Boy 

Scripted Comedy 
Such Brave Girls

Entertainment Performance
Joe Lycett, Late Night Lycett

Leading Actor
Timothy Spall, The Sixth Commandment

Leading Actress 
Sarah Lancashire, Happy Valley


(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Kenali Perbedaan Foundation dan Cushion, Mana yang Sesuai dengan Kebutuhan Genhype?

BERIKUTNYA

5 Alasan Genhype Harus Menonton How To Make Millions Before Grandma Dies

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: