Ilustrasi makanan dari udang. (Sumber gambar: Freepik)

4 Resep Menu Maknyus Tanpa Daging dan Santan untuk Sajian Setelah Lebaran

11 April 2024   |   11:35 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Momen Idulfitri tentu kurang afdol jika tidak menghidangkan sejumlah menu khas Lebaran, sebut saja ketupat, opor ayam, rendang, dan sambal kentang ati. Namun, sebagian dari Genhype mungkin sudah mulai merasa bosan dengan menu-menu yang berbahan daging serta santan tersebut.

Pada momen Lebaran hari kedua ini, tak ada salahnya kalian menghidangkan sajian makanan yang lebih berbeda dan variatif untuk keluarga di rumah. Agar tak bosan, hindari membuat menu-menu berbahan dasar daging dan santan.

Baca juga: Resep Tuna Kimbab, Cocok Jadi Menu Diet Sehat dan Lezat

Sebagai gantinya, kalian bisa memilih menu-menu yang lebih simpel dan segar seperti sayur sop. Sebagai pengganti daging, kalian bisa menambahkan bakso dan telur puyuh rebus ke dalam sayur sop untuk memenuhi kebutuhan protein.

Selain itu, kalian juga bisa membuat beberapa menu lauk yang tidak terbuat dari daging dan santan lainnya seperti telur saus tiram, ikan pindang suwir kemangi, ataupun udang garlic butter. Dengan begitu, menu sajian di rumah pun menjadi lebih variatif dan menarik untuk disantap bersama keluarga dan sanak saudara.

Berikut adalah 4 resep menu non daging dan santan yang bisa menjadi sajian Lebaran di rumah.


1. Resep Sayur Sop

Bahan-bahan:
  • 15 buah telur puyuh, direbus lalu dikupas
  • 10 buah bakso kecil
  • 2 buah wortel, potong bulat
  • 10 buah buncis, potong sedang
  • 3 buah kentang, kupas dan potong kecil
  • 1 tangkai seledri, iris
  • 2 batang daun bawang, iris 
  • 5 siung bawah putih, haluskan
  • 1 sdm garam
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt pala bubuk
  • 1 sdm kaldu ayam
  • Bawang goreng secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya
  • Air secukupnya

Cara Membuat:
  1. Panaskan panci lalu beri minyak sedikit. Tumis bawang putih hingga harum dan tidak langu.
  2. Masukkan air secukupnya untuk kuah dan rebus hingga mendidih. Masukkan wortel dan kentang yang telah diiris lalu rebus sekitar 10 menit. Masukkan buncis, bakso, dan telur puyuh lalu rebus sekitar 5 menit.
  3. Tambahkan garam, gula pasir, kaldu ayam, merica bubuk, dan pala bubuk. Aduk hingga tercampur merata.
  4. Masukkan daun seledri dan daun bawang yang telah diiris. Koreksi rasa lalu matikan api. Agar sayur sop wangi dan sedap, tambahkan bawang goreng di atasnya.
 

2. Resep Telur Saus Tiram

Bahan-bahan:
  • 5 butir telur ayam
  • 10 siung bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 3 biji cabai keriting merah
  • 2 biji cabai hijau besar
  • 10 biji cabai rawit
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 tangkai daun bawang, iris
  • 1 sdm garam
  • 1/2 sdm penyedap
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • 150 ml air
  • Minyak secukupnya

Cara Membuat:
  1. Panaskan wajan atau teflon dengan sedikit minyak lalu semua ceplok telur dan beri sedikit garam di atasnya. Angkat lalu tiriskan.
  2. Siapkan chopper lalu halus kasar bawang merah, bawang putih, cabai keriting merah, cabai rawit, dan cabai hijau besar. 
  3. Panaskan wajan dengan sedikit minyak lalu tumis bumbu hingga wangi dan tidak langu. Tambahkan garam, penyedap, gula pasir, merica bubuk, saus tiram, dan irisan daun bawang. Tumis sampai bumbu matang.
  4. Tambahkan air dan kecap manis lalu aduk kembali. Masukkan telur lalu masak hingga matang dan bumbu meresap. Koreksi rasa, angkat lalu sajikan.
 

3. Ikan Pindang Suwir Kemangi

Bahan-bahan:
  • 4 ekor ikan pindang ukuran besar
  • 15 siung bawang merah
  • 7 siung bawang putih
  • 8 biji cabai keriting merah
  • 20 biji cabai rawit (pedas sesuaikan selera)
  • 2 batang serai
  • 5 lembar daun jeruk, buang tulang daun
  • Sejempol lengkuas, geprek
  • 1 ikat kemangi, ambil daunnya
  • 1 sdm garam
  • 1/2 sdm penyedap
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 1/4 sdt merica bubuk

Cara Membuat:
  1. Panaskan wajan dengan minyak secukupnya lalu goreng ikan pindang. Goreng ikan jangan sampai terlalu kering, angkat, tiriskan, dan suwir dagingnya. Sisihkan.
  2. Haluskan bawang merah, bawang putih, cabai keriting merah dan cabai rawit. Tips menghaluskan dengan cara diulek yaitu ulek terlebih dahulu cabai keriting dan cabai rawit, kemudian ulek bawang merah yang telah diiris tipis, dilanjugkan ulek bawang putih yang diiris tipis. Hal ini bertujuan agar hasil ulekan bumbu dapat halus.
  3. Panaskan wajan dengab sedikit minyak kemudian tumis bumbu. Tumis sampai harum, kemudian masukkan lengkuas, serai, dan daun salam. Tumis kembali hingga bumbu matang.
  4. Setelah bumbu matang, masukkan garam, penyedap, gula pasir, dan merica bubuk, aduk merata. Kemudian masukkan pindang yang telah disuwir, aduk rata kembali.
  5. Koreksi rasa dan masak pindang hingga agak kering. Sesaat sebelum diangkat masukkan daun kemangi, aduk-aduk hingga daun kemangi layu. Angkat dan sajikan.


4. Resep Udang Garlic Butter

Bahan-bahan:
  • 250 gram udang berukuran sedang, kupas, sisakan ekornya dan bersihkan
  • 4 sdm mentega
  • 3 siung bawang putih, cincang halus
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt paprika bubuk
  • 1/2 sdt kaldu jamur
  • 1 sdm air jeruk lemon
  • 2 sdm daun parsley cincang
Cara Membuat:
  1. Siapkan wadah lalu marinasi udang dengan garam, kaldu jamur, dan paprika bubuk sekitar 5 menit.
  2. Panaskan teflon dengan sedikit minyak lalu masak udang sampai berubah matang dan berubah warna menjadi kemerahan. Angkat dan tiriskan.
  3. Lelehkan mentega lalu masukkan bawang putih cincang dan tumis hingga harum. Tambahkan daun parsley cincang dan air lemon lalu aduk kembali.
  4. Masukkan udang lalu masak hingga matang. Koreksi rasa, angkat dan sajikan. 

Editor: Fajar Sidik 

SEBELUMNYA

5 Fakta Menarik Drakor Lovely Runner, Dibintangi Kim Hye-yoon & Byeon Woo-seok

BERIKUTNYA

7 Cara Membersihkan Noda Santan & Minyak pada Baju Lebaran, Mudah Loh Genhype!

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: