Lego Play On Fest. (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)

Menyaksikan Keseruan dan Kenangan Jadi Satu di Lego Play On Fest

02 September 2023   |   18:46 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Like
Ketika ditanya apa kenangan paling memorable dari Lego, James Adam sempat terdiam sejenak. Ada banyak memori yang berkelebat di kepala kreator konten tersebut. Tak bisa dipungkiri, mainan ini memang menjadi benda yang banyak menemani masa kecil banyak orang di dunia.

Namun, bagi pria berkemeja flanel kotak-kotak itu, Lego tampaknya lebih dari sekadar mainan biasa. Sebab, benda kecil ini tidak hanya telah merawat kenangan indah semasa kecilnya, tetapi juga terus mampu menciptakan keseruan hingga sekarang.

Ini yang kemudian membuat Lego bukan hanya sekadar benda nostalgis semata. Lego terus menciptakan memori-memori baru bagi pria-pria berumur dewasa hingga kini.

Baca juga: Daftar Set Lego Termahal di Dunia, Barang Koleksi dengan Harga Selangit

Apa yang dialami James juga barangkali diamini banyak orang. Hal ini terlihat dari antusiasme banyak orang yang mendatangi acara Lego Play On Fest yang digelar di Main Atrium Senayan City, Jakarta Pusat.

Meski mainan legendaris ini identik dengan anak-anak, Lego Play On Fest nyatanya juga didatangi oleh orang dewasa. Banyak orang dewasa yang masih mencintai permainan susunan blok yang bisa menjadi karya artistik tersebut.

Tua dan muda semua bergabung jadi satu di Lego Play On Fest. Mereka sama-sama berbagi kenangan dan keseruan di dalam satu tempat yang sama.

“Lego Play On Fest ini bukan sekadar acara entertainment biasa, tetapi juga edukatif dan meaningfull. Kita banyak diajarkan makna kehidupan ketika merangkai Lego,” imbuhnya.
 

a

Lego Play On Fest (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)


Lego Play On Fest adalah festival lego yang menghadirkan berbagai keseruan menarik. Selain kegiatan bertema fantasy dan vehicles, setiap acara LEGO Play On Fest akan berfokus pada salah satu dari tiga bidang minat untuk anak-anak, yakni musik, game, dan seni.

Untuk Lego Play On Fest pertama yang digelar di Senayan City, fokus utamanya adalah tentang musik. Lego Play On Fest fase pertama ini mulai dibuka untuk publik per hari ini hingga 17 September mendatang.

Ada banyak kegiatan seru yang bisa dilakukan di acara ini. Para pengunjung dapat menikmati aneka kegiatan termasuk mini concert, gaming influencers meet-and-greet dan workshop seni yang memanfaatkan minat anak-anak dan merangkul kreativitas tanpa batas mereka melalui keajaiban permainan Lego.

Produser musik James Adam dan penyanyi kenamaan Naura Ayu akan hadir di sana untuk menyelenggarakan konser mini gratis, di mana mereka akan tampil di lokasi menggunakan lagu asli mereka yang di-remix dengan instrumen Lego.

Kemudian, Lego Play On Fest juga akan diadakan di Summarecon Mal Kelapa Gading. Digelar pada 19 Oktober hingga 5 November 2023, acara di sini akan menitikberatkan pada konten Lego berbasis game.
 

a

Lego Play On Fest (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)


Acara game-centric ini akan menampilkan game influencer seperti Kananda Widyantara (Frost Diamond), yang akan berinteraksi dengan pengunjung anak-anak sambil berbagi taktik permainan dan pentingnya kesehatan saat mereka bermain game. Pengunjung anak-anak juga dapat berkumpul dan terlibat dalam permainan bertema Lego interaktif di bagian Lego Arcade.

Terakhir, Puncak dari Lego Play On Fest berfokus pada Seni dan akan diadakan di Lippo Mall Puri (Atrium Lippo Mall Puri 2) dari 9 - 26 November 2023. Influencer seni seperti Keira Charma, Erika Richardo, dan Irene Suwandi akan mengadakan guided workshops bagi pengunjung untuk membuat souvenir budaya mereka dengan Lego bricks.

“Rangkaian acara yang berfokus pada berbagai bidang minat kreatif akan berfungsi sebagai platform untuk menginspirasi anak-anak dalam mengeksplorasi kemungkinan tak terbatas dari imajinasi mereka melalui kegembiraan bermain Lego," ungkap Rohan Mathur selaku Marketing Director South East Asia The LEGO Group.
 

a

Lego Play On Fest (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)


Baca juga: 8 Fakta Game Lego 2K Drive, Bersiap Bangun Mobil dari Bata & Menjelajah Bricklandia

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

Daftar Line Up & Rundown Synchronize Fest 2023 Hari Kedua

BERIKUTNYA

Muhadkly Acho Hadirkan Banyak Variasi Komedi dalam Film Agak Laen

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: