Mr. Big yang Bakal Manggung di 90s Festival Jakarta (Sumber gambar: Instagram.com/the90sfestival)

Perkiraan Setlist Mr. Big yang Bakal Manggung di 90s Festival Jakarta

12 August 2023   |   11:19 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Like
Penggemar Mr. Big di Indonesia cukup beruntung karena pelantun lagu Just Take My Heart itu akan tampil di Jakarta tahun ini. Penampilan mereka di Jakarta pun disebut akan menjadi kali terakhir band legendaris ini manggung sebelum akhirnya memutuskan untuk berpisah.

Mr. Big dijadwalkan manggung di acara The 90’s Festival yang akan berlangsung 12 Agustus-13 Agustus 2023 di Gambir Expo, Kemayoran, Jakarta. Mereka akan menjadi headliner di konser nostalgia bagi generasi 90-an tersebut.

Dalam penampilannya di Jakarta, mereka akan tampil dengan formasi penuh, yakni Eric Martin di vokal, Paul Gilbert di gitar, dan Billy Sheehan di bass. Untuk posisi drummer, sepeninggal Pat Torpey,  Mr. Big mempercayakannya sementara waktu kepada D’Virgilio.

Baca juga: Rundown & Lineup The 90's Festival 11-12 Agustus 2023, Jadi Konser Terakhir Mr Big

Mr. Big adalah band rock yang terbentuk sejak 1988. Meski sudah terbentuk cukup lama, band legendaris ini masih memiliki banyak penggemar, tak terkecuali di Indonesia. Oleh karena itu, konser terakhirnya mereka di Indonesia ini patinya akan disambut dengan meriah oleh para fan.

Band asal Amerika Serikat itu diketahui akan membubarkan diri seusai drummer mereka, Pat Torpey meninggal dunia beberapa tahun lalu. Kematian rekannya itu tampaknya cukup jadi pukulan telak bagi para personel lainnya.

Sang drummer, Pat Torpey, harus berpulang pada 2018 lalu setelah berjuang melawan penyakit parkinson. Hal tersebut diyakini sebagai alasan yang mendasari bubarnya Mr Big. Sebagai tanda perpisahan, mereka pun secara spesial menggelar tur dunia bertajuk The Big Finish di beberapa negara, termasuk Indonesia.
 
 

Perkiraan Setlist Mr. Big


Mr. Big diplot sebagai headliner The 90’s Festival di Jakarta. Mereka akan tampil pada hari pertama festival nostalgia lagu-lagu 90-an tersebut. Berdasarkan rundown yang dibagikan, mereka akan mulai naik ke atas panggung pukul 21.50 WIB.

Belum ada pengumuman resmi yang dibagikan mereka terkait lagu apa yang akan dimainkan di konsernya di Jakarta ini. Namun, mengingat konser The Big Finish sudah lebih dahulu digelar di beberapa negara lain, para fan pun bisa mengintip lagu-lagu apa yang diprediksikan akan dibawakan juga di Jakarta.

Melansir dari laman setlist.fm, diketahui tiga negara terakhir yang dikunjungi Mr. Big sebelum ke Indonesia adalah Filipina, Thailand, Singapura. Berdasarkan tiga konser terakhir itu, mari kita menerka-nerka soal akan seperti apa setlist dari Mr. Big tersebut.

Sebab, dari tiga konser terakhirnya itu, Mr. Big rupanya membawa lagu-lagu yang sama. Bahkan, urutan penempatan lagunya tidak ada yang berubah sama sekali. Oleh karena itu, bisa jadi Mr. Big akan melakukan hal serupa saat konsernya di Jakarta. Berikut adalah perkiraan setlist lengkap dari Mr. Big berdasarkan konser-konser terdahulunya.
  1. Addicted To That Rush
  2. Take Cover
  3. Undertow
  4. Daddy, Brother, Lover, Little Boy (The Electric Drill Song)
  5. Alive and Kickin'
  6. Green-Tinted Sixties Mind
  7. CDFF-Lucky This Time (Jeff Paris Cover)
  8. Voodoo Kiss
  9. Never Say Never
  10. Just Take My Heart
  11. My Kinda Women
  12. A Little Too Loose
  13. Road To Ruin
  14. To Be With You
  15. Big Love
  16. Promise Her the Moon
  17. Wild World (Cat Stevens Cover)
  18. Guitar Solo
  19. Colorado Bulldog
  20. Bass Solo
  21. Shy Boy (Talas Cover)
  22. 30 Days In The Hole (Humble Pie Cover)
  23. Good Lovin (The Olympics Cover)
  24. Baba O'Riley (The Who Cover)

Baca juga: 10 Lagu Populer Mr Big, Band Legendaris yang Akan Manggung di The 90's Festival Jakarta

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

Resep Shrimp Spaghetti Aglio Olio, Kelezatan Sederhana yang Membawa Kepuasan

BERIKUTNYA

Dunia Seni Indonesia Berduka, Maestro Lukis Djoko Pekik Tutup Usia

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: