Ini 7 Hal Penting Tentang Privasi Data di Layanan Google
19 July 2021 |
11:44 WIB
Perusahaan raksasa teknologi Google tak jarang menjadi perbincangan banyak orang karena isu data pengguna dan privasi, mulai dari kebocoran data, pelacakan pengguna, dan tertutupnya informasi terkait hal tersebut.
Akan tetapi dalam beberapa waktu terakhir, perusahaan telah memberikan lebih banyak transparansi tentang cara mereka menggunakan informasi dan hal-hal terkait dengan data pribadi dan privasi.
Dalam blognya, Google juga membuat sebuah postingan yang menjawab pertanyaan-pertanyaan dari para pengguna menyangkut dengan topik privavsi di seluruh produknya.
Blog ini bertujuan untuk menjawab beberapa pertanyaan penting yang mungkin menjadi tanda tanya pengguna tentang data mereka di layanan Google seperti Gmail, Google Docs, Google Drive, dan lain sebagainya.
Berikut ini adalah 7 pertanyaan yang paling banyak diajukan dan jawaban dari Google menyangkut isu data pribadi dan privasi pengguna :
1. Apakah Google menggunakan informasi pribadi seperti kesehatan, ras, agama, atau orientasi seksual untuk menampilkan iklan tertentu?
Jawabannya adalah tidak. Google mengklaim bahwa mereka tidak pernah menggunakan informasi sensitif atau konten email dan dokumen pengguna untuk menampilkan iklan.
2. Apakah data Gmail, Google Drive, dan Google Photo berperan dalam iklan yang dipersonalisasi?
Google mengatakan bahwa produk seperti Gmail, Drive, dan Photo dirancang untuk menyimpan konten pribadi pengguna, dan konten ini tidak pernah digunakan untuk menampilkan iklan.
3. Bisakah pengguna mengontrol iklan apa yang akan dilihat di Google?
Jawabannya, iya. Google memiliki tools untuk memberi pengguna kontrol lebih terhadap jenis iklan yang ditampilkan melalui laman setelah iklan. Selain itu, ini juga memungkinkan pengguna menonaktifkan personalisasi iklan sepenuhnya.
4. Apakah ada cara untuk mengetahui apa yang Google ketahui tentang diri kita?
Jawabannya adalah iya. Layanan Google yang berbeda mengumpulkan data yang juga berbeda, dan perusahaan mengatakan bahwa semua informasi yang disimpannya dapat di akses melalui Google Dashboard.
5. Apakah Google Assistant selelu mendengarkan pengguna?
Jawabannya adalah tidak. Menurut Google, Assistant tetap dalam mode siaga hingga diaktifkan. Oleh sebab itu, jika tidak ada aktivitas yang terdeteksi, maka cuplikan audio tersebut tidak disimpan di Google.
6. Bisakah pengguna menghapus aktivitas dari Google Assistant?
Bisa. Pengguna bahkan dapat melakukannya dengan memberi perintah ke asisten virtual tersebut. Tinggal katakan 'Hello Google, hapus aktivitas minggu ini' atau 'hapus percakapan terakhir saya' dan Assistant akan menghapusnya.
7. Bagaimana pengguna melihat iklan tertentu di Google?
Google mengatakan bahwa iklan yang dilihat oleh pengguna didasarkan pada beberapa hal seperti pencarian sebelumnya, situs yang dikunjungi, iklan yang diklik, dan banyak lagi.
Editor: Indyah Sutriningrum
Akan tetapi dalam beberapa waktu terakhir, perusahaan telah memberikan lebih banyak transparansi tentang cara mereka menggunakan informasi dan hal-hal terkait dengan data pribadi dan privasi.
Dalam blognya, Google juga membuat sebuah postingan yang menjawab pertanyaan-pertanyaan dari para pengguna menyangkut dengan topik privavsi di seluruh produknya.
Blog ini bertujuan untuk menjawab beberapa pertanyaan penting yang mungkin menjadi tanda tanya pengguna tentang data mereka di layanan Google seperti Gmail, Google Docs, Google Drive, dan lain sebagainya.
Berikut ini adalah 7 pertanyaan yang paling banyak diajukan dan jawaban dari Google menyangkut isu data pribadi dan privasi pengguna :
1. Apakah Google menggunakan informasi pribadi seperti kesehatan, ras, agama, atau orientasi seksual untuk menampilkan iklan tertentu?
Jawabannya adalah tidak. Google mengklaim bahwa mereka tidak pernah menggunakan informasi sensitif atau konten email dan dokumen pengguna untuk menampilkan iklan.
2. Apakah data Gmail, Google Drive, dan Google Photo berperan dalam iklan yang dipersonalisasi?
Google mengatakan bahwa produk seperti Gmail, Drive, dan Photo dirancang untuk menyimpan konten pribadi pengguna, dan konten ini tidak pernah digunakan untuk menampilkan iklan.
3. Bisakah pengguna mengontrol iklan apa yang akan dilihat di Google?
Jawabannya, iya. Google memiliki tools untuk memberi pengguna kontrol lebih terhadap jenis iklan yang ditampilkan melalui laman setelah iklan. Selain itu, ini juga memungkinkan pengguna menonaktifkan personalisasi iklan sepenuhnya.
4. Apakah ada cara untuk mengetahui apa yang Google ketahui tentang diri kita?
Jawabannya adalah iya. Layanan Google yang berbeda mengumpulkan data yang juga berbeda, dan perusahaan mengatakan bahwa semua informasi yang disimpannya dapat di akses melalui Google Dashboard.
5. Apakah Google Assistant selelu mendengarkan pengguna?
Jawabannya adalah tidak. Menurut Google, Assistant tetap dalam mode siaga hingga diaktifkan. Oleh sebab itu, jika tidak ada aktivitas yang terdeteksi, maka cuplikan audio tersebut tidak disimpan di Google.
6. Bisakah pengguna menghapus aktivitas dari Google Assistant?
Bisa. Pengguna bahkan dapat melakukannya dengan memberi perintah ke asisten virtual tersebut. Tinggal katakan 'Hello Google, hapus aktivitas minggu ini' atau 'hapus percakapan terakhir saya' dan Assistant akan menghapusnya.
7. Bagaimana pengguna melihat iklan tertentu di Google?
Google mengatakan bahwa iklan yang dilihat oleh pengguna didasarkan pada beberapa hal seperti pencarian sebelumnya, situs yang dikunjungi, iklan yang diklik, dan banyak lagi.
Editor: Indyah Sutriningrum
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.