faktor genetik hingga penurunan warna pigmen rambut juga menjadi penyebab tumbuhnya uban. Ilustrasi seorang beruban (sumber gambar Pexels)

7 Penyebab Rambut Cepat Beruban, dari Stres hingga Kekurangan Vitamin

29 November 2022   |   17:57 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

Topik mengenai rambut cepat memutih akibat memikirkan rakyat masih menjadi perbincangan hangat warganet Indonesia. Hal ini merupakan imbas pernyataan Presiden Joko Widodo yang mengatakan pemimpin ideal yang memikirkan rakyat biasanya memiliki rambut putih dan wajah keriput saat berpidato di depan relawannya.

Namun, rambut putih dan beruban sebenarnya hal yang lumrah dialami setiap orang karena bertambahnya umur alias penuaan. Akan tetapi dalam beberapa kasus, uban juga dapat tumbuh saat seseorang masih berusia remaja. Hal itu biasanya dipengaruhi faktor genetik atau penurunan warna pigmen rambut.

Lantas, apa saja faktor penyebab rambut seseorang cepat beruban meski belum berumur tua atau kebanyakan memikirkan rakyat? Dirangkum Hypeabis.id dari berbagai sumber berikut adalah 7 penyebab rambut cepat memutih atau mengalami uban prematur.

Baca jugaBegini Kiat Mewarnai Rambut Sendiri di Rumah, Dijamin Anti Gagal
 

1. Faktor Genetik

Genetik adalah salah satu faktor tumbuhnya uban pada seseorang meski mereka masih muda. Dikutip dari laman Stylecraze, menurut Dermatologis K. Harish Kumar, faktor genetiklah yang menentukan pada usia berapa rambut akan kehilangan pigmen. Bahkan, menurutnya hal itu bisa terjadi saat seseorang berusia 20 tahun. 
 

2. Defisiensi Melanin

Pada sebagian besar kasus, kekurangan melanin juga menjadi penyebab utama rambut seseorang menjadi beruban. Produksi melanin di rambut bergantung pada nutrisi yang tepat dan suplemen protein. Kurangnya asupan gizi juga menyebabkan kadar melanin di rambut berkurang.
 

3. Hormon

Penelitian yang diterbitkan National Center for Biotechnology Information menyebut bahwa ketidakseimbangan hormon juga dapat memicu rambut seseorang cepat beruban secara prematur. Orang-orang yang merasa kemunculan uban rambut mereka berkaitan dengan masalah hormon juga disarankan untuk berkonsultasi ke dokter. 
 

4. Kondisi Medis

Kondisi medis tertentu juga dapat memicu hilangnya pigmen pada rambut sehingga membuat orang berubah. Beberapa di antaranya adalah akibat penyakit autoimun seperti vitiligo, anemia pernisiosa, penyakit tiroid, dan sindrom penuaan dini yang diderita oleh seseorang. 
 

5. Kekurangan Vitamin  

Kekurangan zat besi, vitamin D, folat, vitamin B12, dan selenium juga dapat menyebabkan memutihnya folikel rambut seseorang. Selain itu defisiensi Vitamin B12 dan asam folat dengan tingkat biotin yang lebih rendah juga kerap ditemukan pada orang yang memiliki uban prematur. 
 

6. Stres dan Tertekan

Stress memang memiliki  dampak konkrit  terhadap kondisi tubuh dan psikologis. Selain memberi masalah gangguan tidur,dan kecemasan, ternyata stres berlebih dan kondisi tertekan  juga berperan dalam memicu rambut seseorang lebih cepat beruban meski usianya masih muda. 
 

7. Merokok 

Beberapa penelitian juga mengungkap bahwa aktivitas merokok menjadi salah satu faktor utama yang menyebabkan rambut seseorang beruban lebih dini. Hal ini karena disebabkan zat kimia dalam asap rokok yang menyebabkan kerusakan folikel rambut sehingga lebih cepat memicu memutihnya rambut. 

Baca jugaIntip Daftar 5 Penelitian Kulit & Rambut Terbaru dari Indonesia, Ada yang Pakai Bawang Hitam Lho

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 
 

SEBELUMNYA

Iran vs Amerika Serikat di Piala Dunia 2022, Laga Hidup dan Mati yang Sarat Isu Politik

BERIKUTNYA

Kisah Mitologi Dewi Asih, Berawal dari Pandita Utama Kerajaan Rawaya 15.000 Tahun Lalu

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: