Jevin, Rinni, dan Nochi (dok @rinni_w)

Jevin dan Rinni Eksplorasi Musik Anak, Gandeng Putra Semata Wayang

10 June 2021   |   15:42 WIB
Image
Dewi Andriani Jurnalis Hypeabis.id

Genhype masih ingat engga lagu anak-anak yang dulu sering dinyanyikan pada era 1990-an. Misalnya saja lagu Anak Gembala dari Tasya Kamila, Nyamuk Nakal dari Eno Lerian, Air dari Joshua, atau lagu Katanya dari Trio Kwek-Kwek.

Pada tahun 1990-an itu, lagu anak-anak memang sedang berada di masa keemasan. Anak-anak pun ketika itu benar-benar akrab dengan lagu yang sesuai usianya. Banyak lagu anak berkualitas yang ditayangkan melalui televisi maupun diputar di radio.

Namun, sayangnya setelah era itu berakhir, industri musik mulai kekurangan lagu anak yang berkualitas dan catchy. Beberapa usaha sempat dilakukan, tetapi musik anak rasanya masih belum setenar pada era terdahulu.

Duo Soundwave, Jevin Julian dan Rinni Wulandari menyoroti hal tersebut dalam #DialogMusik yang diselenggarakan oleh platform digital hiburan, Helo bersama AMI Awards.

Keduanya menyebut bahwa mereka terinspirasi dengan konten musik anak dari berbagai negara yang berhasil mengawinkan musik terkini dengan lirik yang mudah dicerna untuk anak-anak.

Jevin dan Rinni yang juga pasangan suami istri ini menularkan inspirasi tersebut kepada anak semata wayang mereka, Nochi yang berhasil merilis single berjudul "Go Thomas" di usia 2 tahun.

Melalui karya Nochi yang merupakan campur tangan Jevin dan Rinni di tengah pandemi, keduanya melihat adanya peluang eksplorasi yang lebih besar untuk mengembalikan kejayaan dunia musik anak yang berkualitas.

“Kami ingin mengembalikan kejayaan dunia musik anak seperti era 1990-an dengan menghadirkan musik yang berkualitas,” ujarnya.


Editor: Indyah Sutriningrum

SEBELUMNYA

Ingin Rumah yang Baru & Segar? Coba 7 Tips Desain Ini

BERIKUTNYA

Galeri Nasional Indonesia Ajak Kurator Muda Realisasikan Pameran Impian

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: