Ilustrasi keracunan makanan. (Sumber gambar: Freepik)

Keracunan Makanan Tingkatkan Risiko Hepatitis A & Demam Tifoid

25 March 2022   |   21:31 WIB

Keracunan makanan dan minuman merupakan penyakit yang biasa ditemui sebagai dampak dari kontaminasi pada makanan dan minuman yang dikonsumsi. Tapi tahu tidak, bahwa penyakit yang datang dari makanan (foodborne) atau air (waterborne) ini ternyata bisa memicu penyakit hepatitis A dan demam typhoid?

Dalam webinar Cegah Hepatitis A & Typhoid pada Kelompok Berisiko Termasuk Bisnis Kuliner, Jumat (25/03/2022), dokter konsultan gastroenterohepatologi Nella Suhuyanly menjelaskan bahwa penyakit hepatitis A dan demam tifoid (tifus) bisa muncul sebagai dampak dari keracunan makanan.

Jika ditelisik lebih lanjut, kedua penyakit tersebut timbul karena adanya bakteri atau virus dari makanan, pembawa virus seperti tinja atau feses, serta makanan yang mentah atau tidak diolah dengan baik dan tidak steril.

Tidak hanya itu, kontaminasi ini bisa terjadi melalui air, tanah atau udara, tangan, dan penggunaan tempat makan atau alat makan yang tidak bersih..

Jika hepatitis A muncul karena virus mengkontaminasi berbagai produk yang berinteraksi dengan manusia, terutama makanan, maka tifus disebabkan karena bakteri seperti salmonella yang masuk dan hidup di dalam tubuh manusia.

Akibatnya, tubuh menjadi reaktif dengan virus dan bakteri ini melalui beberapa gejala seperti demam, rasa pusing, diare, mual, muntah, dan lidah berwarna putih. Meski kini pengobatan hepatitis dan tifus sudah jauh lebih terjangkau, Nella menjelaskan bahwa jika tidak ditangani dengan segera dampaknya bisa lebih parah.

Salah satunya adalah risiko pendarahan internal pada organ tubuh hingga kematian, apalagi jika bakteri penyebab tifus masuk ke otak. Akan tetapi, Nella menambahkan bahwa dua kasus tersebut kini jarang terjadi meski beberapa tahun sebelumnya sempat menjadi kasus besar di Indonesia.

Dengan risiko masuknya virus dan bakteri ke dalam tubuh lewat makanan dan minuman, Nella menegaskan kembali bahwa pencegahan penyakit hepatitis A dan tifus ini ada pada kesadaran untuk mengedepankan sanitasi.

Beberapa contohnya adalah mencuci tangan yang bersih dengan cara yang benar, minum air rebusan, mencuci sayur dan buah, menggunakan alat makan yang bersih, serta melakukan vaksinasi khusus untuk pencegahan hepatitis A dan tifus.

SEBELUMNYA

Nintendo Switch Hadirkan Fitur Folder, Begini Cara Buatnya 

BERIKUTNYA

5 Kiat Dasar Menerapkan Kebersihan pada Makanan 

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: