Chiffon Keju (Dok. Devina Hermawan/Twitter)

Resep Membuat Chiffon Keju yang Tidak Mudah Kempis & Retak

13 October 2021   |   16:05 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Siapa yang suka bolu chiffon keju? Teksturnya yang lembut dan rasa kejunya yang gurih membuat panganan satu ini digemari banyak orang. Salah satu keunggulan bolu chiffon adalah bertekstur ringan yang didapat dari pemisahan pengocokan kuning dan putih telur dan dibantu dengan bahan pengembang kue.

Keunikan lain dari kue chiffon adalah proses pembuatannya yang harus dipanggang menggunakan loyang khusus, yang di tengahnya berlubang dan berdinding tinggi. Kue ini harus dibalik saat sudah matang untuk mendapatkan bentuknya yang tinggi sempurna.

Nah, untuk kamu yang ingin mencoba membuatnya, Chef Devina Hermawan telah membagikan resep kue chiffon keju gurih yang wangi, anti-kempis dan anti-retak seperti berikut ini.
 

B

Chiffon Keju (Dok. Devina Hermawan/Twitter)

Bahan-bahan (untuk 8 pcs loyang diameter 10 cm)
Bahan A

9 butir kuning telur
65 gram gula pasir
10 gram kental manis
100 ml minyak
75 ml susu
60 ml air
210 gram tepung terigu protein sedang/rendah
10 gram baking powder
1 sdt garam
1 sdm ekstrak vanila

Bahan B
9 butir putih telur
130 gram gula pasir
¾ sdt cream of tartar atau 2 sdt lemon juice (opsional)

Topping
Keju

Cara membuat
  • Untuk bahan A, campurkan kuning telur, kental manis, ekstrak vanila, minyak, susu dan air lalu aduk dengan ballon whisk, kemudian masukkan gula pasir dan aduk kembali hingga merata. Masukkan tepung terigu, baking powder, dan garam yang telah disaring lalu aduk merata.
  • Untuk bahan B, kocok putih telur, sedikit gula, dan cream of tartar dengan mixer, lalu masukkan kembali sisa gula pasir dan mixer kembali hingga konsistensi adonannya membentuk paruh burung.
  • Masukkan sedikit putih telur ke dalam kuning telur, aduk lalu masukkan ke dalam adonan putih telur dan aduk kembali. Tipsnya, ambil sedikit bagian dari adonan putih telur terlebih dahulu, lalu campur dengan adonan kuning telur agar adonan putih telur tidak collapse.
  • Masukkan adonan ke dalam loyang hingga setengahnya, lalu isi dengan keju, dan tuang kembali adonan hingga 70-80 persen. Tambahkan keju parut lalu panggang dengan suhu 155-160 derajat celcius selama 35-40 menit.
  • Keluarkan kue dari panggangan lalu balik dan diamkan hingga dingin. Jika sudah, keluarkan kue dari loyang dan chiffon keju siap disajikan.

Editor: Avicenna

SEBELUMNYA

Vanessa Hudgens Ganti Air Mineral dengan Air Kaktus, Apa Manfaatnya?

BERIKUTNYA

5 Alasan Film A World Without Wajib Ditonton

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: